Article

Homepage Article Fashion Design 8 Model Jumpsuit Yang Dapat…

8 Model Jumpsuit Yang Dapat Anda Pilih Untuk Kerja, Kuliah, Pesta dan Bersantai di Rumah

Mau tampil lebih modis dan trendy dalam setiap kesempatan tapi masih sering bingung harus memakai model baju seperti apa ketika hangout, kuliah atau sekedar bersantai di rumah?. Khusus untuk sahabat Fitinline yang suka berpenampilan simple tapi tetap terkesan elegan mungkin anda bisa menjadikan jumpsuit sebagai item fashion andalan anda.

Pengertian Jumpsuit

Jumpsuit sendiri dapat dikategorikan ke dalam jenis pakaian terusan yang diperoleh dari penggabungan blus dan celana panjang. Desainnya yang lurus dan menyatu mulai dari bagian leher sampai kaki menjadi ciri paling khas dari jumpsuit yang membedakannya dengan model baju yang lain.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.nyandcompany.com/

Jika ditelusuri lebih jauh, jumpsuit ini sebenarnya merupakan pakaian yang dulunya digunakan oleh pekerja tambang, bengkel, dan perkebunan lho. Karena desainnya dianggap sangat praktis tapi tetap memiliki daya tarik tersendiri, jumpsuit kemudian mulai diadaptasi menjadi bagian dari gaya busana yang bisa diterima oleh masyarakat luas. 

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.popsugar.com/

Sepintas model pakaian wanita yang terkenal jumpsuit ini memang memiliki kesamaan dengan overall. Sebab baik jumpsuit dan overall keduanya sama-sama berbentuk busana terusan wanita yang berpotongan unik, dimana antara bagian atas dan bawahnya dibuat menjadi satu kesatuan.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.alibaba.com/

Sekalipun jumpsuit dan overall tersebut sama-sama termasuk ke dalam jenis baju terusan namun tetap saja keduanya memiliki beberapa perbedaan. Beberapa hal yang memebedakan jumpsuit dan overall diantaranya:

  • Jumpsuit bisa dibuat dengan atau tanpa adanya tambahan lengan kalau overall selalu dibuat tanpa lengan.
  • Jumpsuit bisa pakai tanpa dalaman atau tambahan baju lain sedangkan overall harus dipakai dengan dalaman berbentuk kaos maupun kemeja di dalamnya.
  • Jumpsuit bisa dikenakan pada acara resmi maupun acara tidak resmi, sedangkan overall hanya dibuat keperluan yang sifatnya non formal.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Jika zaman dahulu jumpsuit lebih banyak dibuat dengan bawahan celana panjang, sekarang sudah banyak juga model jumpsuit yang dimodifikasi dengan bawahan berbentuk kulot. Untuk memudahkan pemakaiaannya, model baju ini umumnya selalu dilengkapi dengan bukaan risleting di bagian depan, bagian samping atau bagian belakang. 

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.dhgate.com/

Tidak hanya dibuat dalam satu model saja, tapi hingga sekarang ini jumpsuit juga banyak diciptakan dalam berbagai gaya yang dapat dipilih sesuai kebutuhan pemakainya. Bahan yag dipakai untuk membuat jumpsuit pun sangat beragam dan tidak hanya terbatas pada satu atau dua jenis kain saja.

Perkembangan Model Jumpsuit

Bila model jumpsuit yang berkembang jaman dulu bentuknya terkesan monoton, kini model dan variasi jumpsuit yang ada dipasaran biasa dikatakan jauh lebih beragam. Beberapa diantaranya yakni berupa shirt jumpsuit, tube jumpsuit, off shoulder jumpsuit, one shoulder jumpsuit, harem jumpsuit, hot pants jumpsuit, oversize jumpsuit dan overall jumpsuit.

Shirt Jumpsuit

Shirt jumpsuit atau bisa juga disebut sebagai jumpsuit kemeja merupakan jumpsuit yang memiliki bentuk layaknya kemeja biasa, yakni baju bagian atasnya dilengkapi dengan kerah sementara bagian bawahnya tetap menggunakan kombinasi celana. Model jumpsuit seperti ini sangat cocok dipakai untuk kesempatan formal. 

Model Jumpsuit

Sumber : http://www.portsmouthbedbreakfasts.co.uk/

Tube Jumpsuit

Tube jumpsuit merupakan model baju yang berpotongan cukup seksi karena memiliki bentuk seperti kemben di bagian atasnya. Kesan glamor yang ditampilkan tube jumpsuit menjadikan model baju yang satu ini banyak disukai oleh kalangan selebriti Hollywood saat menghadiri acara penting maupun pesta. 

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.nordstromrack.com/

Off Shoulders Jumpsuit

Berdasarkan desain dan potongannya off shoulder jumpsuit ini sebenarnya termasuk ke dalam jenis busana terusan yang diperoleh dari perpaduan blouse yang terbuka di bagian bahunya dengan celana. Model jumpsuit ini sangat pas jika dikenakan oleh wanita yang suka dengan tema-tema vintage atau bohemian.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.shoptiques.com/

One Shoulder Jumpsuit

One shoulder jumpsuit merupakan model jumpsuit yang memiliki potongan terbuka di salah satu bahu karena hanya satu saja lengan yang dimilikinya. Detail asimetris one shoulder jumpsuit yang memperlihatkan bagian bahu akan membuat anda makin tampak seksi namun tidak berlebihan.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.nyandcompany.com/

Oversize Jumpsuit

Model jumpsuit selanjutnya yang bisa anda pakai untuk pelengkap penampilan saat hangout, kuliah atau sekedar bersantai di rumah yaitu berupa oversized jumpsuit yang punya ukuran lebar dan longgar. Desainnya jumpsuit yang longgar ini akan sangat nyaman ketika dipakai saat beraktivitas seharian.

Model Jumpsuit

Sumber : https://soolinen.com/

Overall Jumpsuit

Sesuai dengan namanya, overall jumpsuit sebenarnya merupakan model jumpsuit yang diperoleh dari modifikasi overall dengan celana. Selain unik, jumpsuit model overall ini biasanya juga sangat mudah dipadupadankan dengan berbagai jenis item fashion lain seperti t-shirt, blouse dan model baju lainnya.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Harem Jumpsuit

Harem jumpsuit dapat dikategorikan sebagai bentuk yang lebih modern dari jumpsuit. Ciri paling khas yang membedakan harem jumpsuit dengan model jumpsuit yang lain yaitu harem jumpsuit memiliki detail lebar dibagian pinggang dan paha namun desainnya dibuat ketat di bagian mata kaki.

Model Jumpsuit

Sumber : https://shopadorn.com/

Hot Pants Jumpsuit

Jumpsuit model hot pants merupakan jenis jumpsuit yang diperoleh dari kombinasi blouse wanita dengan celana pendek yang panjangnya tidak lebih dari sebatas paha. Potongan hot pants jumpsuit yang simple, sangat nyaman bila dipakai untuk bersantai dirumah. Kalau mau lebih gaya anda tinggal menambahkan ikat pinggang saja.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.dhgate.com/

Bahan Untuk Membuat Jumpsuit

Selain model jumpsuit yang ada saat ini sangat beragam, pemanfaatan bahan kain yang dipakai untuk membuat jumpsuit juga sangat luas. Jika jumpsuit model dulu banyak dibuat dari kain denim, kini pemilihan bahan jumpsuit hampir tidak ada batasannya walau memang ada beberapa bahan yang menjadi favorit banyak orang.

  1. Untuk bersantai di rumah bahan yang bisa dipilih yaitu berupa bahan kain katun, kain spandek, kain chiffon, kain kaos dan kain rayon.
    • Kain katun merupakan sejenis kain yang terbuat dari serat alami, yaitu berasal dari tumbuhan kapas. Sebagai salah satu bahan jumpsuit kain katun ini pada prinsipnya dapat dibagi lagi menjadi beberapa varian diantaranya katun biasa, katun silk, katun Jepang, katun Paris, katun foil, dan lain sebagainya. Simak juga pembahasan mengenai Ragam Kain Untuk Busana: Kain Katun.
    • Kain spandek termasuk ke dalam jenis kain yang terbuat dari gabungan serat sintetis dengan serat sintetis lainnya seperti poliester maupun serat sintetis dengan serat alam seperti katun. Karena bahannya cenderung elastis dalam menjahit bahan spandek dibutuhkan teknik dan keterampilan tersendiri. Berdasarkan desain dan kegunaannya kain spandek juga dapat dibagi lagi menjadi beberapa jenis. Untuk lebih jelasnya simak kembali pembahasan mengenai 9 Macam Varian Kain Spandek.
    • Kain chiffon merupakan salah satu jenis bahan kain yang memiliki tekstur sangat halus dan juga tipis. Karena bahannya cenderung bersifat tipis dan agak menerawang jadi kain ini harus selalu diberi tambahan furing bila digunakan sebagai bahan pakaian.
    • Kain rayon merupakan salah satu jenis kain yang dapat dipakai untuk membuat jumpsuit. Seperti halnya kain katun dan jenis kain lainnya, kain rayon sendiri sebenarnya juga tersedia dalam berbagai macam varian, mulai dari kain rayon spandek, rayon jersey, hingga rayon PE (polyester).
    • Kain kaos merupakan sejenis kain yang biasa digunakan untuk membuat kaos. Kain kaos sendiri banyak dipilih sebagai bahan untuk membuat jumpsuit karena terkenal sangat nyaman dan mudah menyerap keringat saat digunakan. Khusus untuk anda yang kebetulan sedang mencari bahan kaos anda bisa melihat-lihat koleksi kain kaos kami Di Sini.
  2. Untuk acara formal seperti kuliah maupun kerja anda bisa memakai jumpsuit dengan jenis kain katun atau jenis kain lain yang bertekstur mirip seperti kain linen, kain oxford dan kain chambray.
  3. Untuk keperluan pesta anda bisa memakai jumpsuit dari kain satin atau kain bermotif. Kain satin merupakan sejenis bahan kain yang memiliki ciri khas halus dan licin pada bagian permukaannya. Seperti kain tekstil pada umumnya, kain satin sendiri sebenarnya juga tersedia dalam berbagai jenis dan variasi. Simak juga pembahasan mengenai 6 Jenis Kain Satin Untuk Pakaian.
  4. Sementara untuk hangout anda bisa memakai jumpsuit dari bahan kain denim yang memiliki karakteristik kokoh dan kuat. Berdasarkan ukuran beratnya (weight) bahan kain denim sendiri pada dasarnya dapat dikelompokkan kedalam tiga kategori, diantaranya lightweight denim, midweight denim, dan heavyweight denim. Temukan perbedaan ketiga jenis kain denim tersebut pada pembahasan mengenai Klasifikasi Kain Denim Berdasarkan Beratnya.
  5. Selain memanfaatkan sejumlah bahan di atas, sebenarnya ada lagi bahan yang dapat dipakai untuk membuat jumpsuit. Bahan yang dimaksud yakni kain batik dan kain tenun yang kental dengan nusansa tradisional.
    • Kain batik merupakan sebuah kain bergambar yang pembuatannya dilakukan dengan cara khusus yaitu dengan menorehkan lilin malam sebagai perintang warna kemudian diproses dengan cara tertentu yang memiliki kekhasan. Jumpsuit dari bahan kain batik dapat anda pakai untuk kesempatan formal maupun casual.
    • Kain tenun merupakan jenis kain yang dibuat dengan prinsip sederhana, yaitu dengan menggabungkan benang secara memanjang dan melintang. Kain tenun ini awalnya banyak dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari, mahar pernikahan, keperluan upacara adat dan lain sebagainya.

Tips Padu Padan Jumpsuit

Tanpa perlu tambahan apapun sebenarnya jumpsuit bisa dipakai sebagai pelengkap gaya penampilan yang trendy. Tapi kalau anda menghendaki pemakaian kaos atau model baju dalaman lainnya maka sebaiknya kenakan kaos tersebut dengan jumpsuit yang didesain tanpa tambahan lengan.

Model Jumpsuit

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Memakai dalaman dengan warna kontras menjadi salah satu padupadan jumpsuit yang bisa anda coba untuk gaya sehari-hari. Padupadan jumpsuit dengan cara ini juga dapat anda jadikan pilihan yang tepat untuk berpenampilan lebih tertutup jika selama ini anda biasa mengenakan hijab.

Model Jumpsuit

Sumber : https://fjb.kaskus.co.id/

Ingin mencoba memakai jumpsuit untuk berbagai kesempatan?. Buat anda yang masih bingung dalam menentukan padupadannya mungkin anda bisa mencontek tips berikut ini. Pastikan pula potongan dan ukuran jumpsuit sudah sesuai dengan bentuk tubuh agar tampilan anda tidak terlihat aneh.

  • Jika anda anda ingin memakai shirt jumpsuit untuk keperluan kuliah atau kerja sebaiknya kenakan shirt jumpsuit atau oversize jumpsuit yang berbahan nyaman dan mudah menyerap keringat seperti kain katun.
  • Supaya penampilan anda makin terlihat modis dan profesional, anda bisa memadupadankan shirt jumpsuit dengan blazer pas badan yang berwarna senada dengan warna jumpsuit.
  • Padupadankan shirt jumpsuit dengan totebag dan juga high heels agar tampilan anda terkesan makin profesional.
  • Shirt jumpsuit ini bisa juga anda pakai sebagai pelengkap gaya berhijab. Caranya anda tinggal menambahkan long cardigan dan hijab yang berwarna senada dengan warna jumpsuit.
  • Untuk memberikan kesan yang lebih elegan saat menghadiri acara penting seperti pesta anda bisa memakai shirt jumpsuit berbahan kain satin supaya kaki anda terlihat lebih jenjang.
  • Untuk tampilan yang lebih kasual, kenakan saja jumpsuit berbahan kain denim yang dibuat dalam model hotpants dan overall jumpsuit. Padukan overall jumpsuit dengan kaos garis-garis hitam putih atau kardigan berbahan wol.
  • Bagi sahabat Fitinline yang berhijab anda juga bisa memakai model jumpsuit tanpa lengan dengan ukuran celana yang panjang yang dipadukan dengan kaos lengan panjang sebagai dalamannya.
  • Jika anda ingin tampil lebih stylish dan feminim dalam setiap kesempatan anda bisa memilih harem jumpsuit. Tambahkan belt tipis di bagian pinggang atau outwear bertali untuk pemanis jumpsuit yang anda pakai. Pemilihan belt yang kecil disini juga berfungsi untuk membuat tubuh jadi terkesan tinggi.
  • Untuk mendapatkan kesan tubuh lebih tinggi coba kenakan hot pants jumpsuit yang berpotongan mini. Bila anda yang memiliki kaki kecil dan pendek pilih yang bagian bawahnya berpotongan skinny. Bila anda yang memiliki paha besar sebaiknya pilih hot pants jumpsuit yang agak lebar di bagian paha.
  • Tips memakai jumpsuit selanjutnya yang bisa anda coba adalah gunakan jumpsuit dengan model feminin seperti off shoulder jumpsuit, one shoulder jumpsuit atau tube jumpsuit saat dinner maupun acara lain di malam hari.
  • Model baju wanita yang berpotongan terbuka di bagian bahu seperti halnya off shoulder jumpsuit sangat cocok dikenakan oleh wanita yang bertubuh mungil. Dengan potongannya yang minimalis, jumpsuit yang anda pakai akan mengalihkan perhatian orang ke bagian atas tubuh anda.

Kunci untuk tampil menawan saat mengenakan jumpsuit untuk pesta adalah pilih yang bahannya mewah dan terlihat jatuh menjuntai seperti satin. Untuk warnanya bisa dipilih warna rose gold, silver, putih dan abu-abu muda. Kalau mau lebih meriah anda bisa juga memilih jumpsuit yang bermotif, misal motif floral.

Demikian pembahasan singkat mengenai tips memilih jumpsuit sesuai dengan kebutuhan yang dapat kami bagikan untuk anda. Kalau sahabat Fitinline mau tahu lebih banyak tentang tips fashion yang tidak kalah menarik, simak terus artikel dari kami ya...

Semoga bermanfaat.

Comments 1

Leave a Comment
1

Widya Off

1 year ago
rekomendasi jumpsuit diatas dangat cantik dan beragam yang tentunya membuat penampilan semakin stylish

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.