Mencari bahan kain berkulitas tinggi yang bagus untuk membuat busana pesta, syal, dress dan juga blus wanita?. Bila anda ingin mendapatkan bahan kain yang memiliki karakteristik sangat ringan, jatuh dan lembut di kulit mungkin anda bisa menjatuhkan pilihan pada bahan kain sutra yang menawarkan banyak manfaat.
Pengenalan Kain Sutra
Kain sutra dapat dikategorikan ke dalam jenis kain berkualitas tinggi yang diperoleh dari tenunan serat alami kepompong ulat sutra murbei. Berbeda dengan bahan kain biasanya, kain sutra ini umumnya mampu menyerap kelembapan sekitar sepertiga dari beratnya sendiri tanpa meninggalkan efek berat serta basah.
Sumber : https://www.alibaba.com/
Dilihat dari cara pembuatannya kain sutra sendiri umumnya dapat dibedakan kedalam dua golongan. Pertama kain sutra yang dibuat dengan alat tenun mesin (ATM) dan kain sutra yang dibuat menggunakan alat tenun bukan mesin (ATBM).
- Kain sutra yang dibuat dengan ATBM biasanya lebih terasa agak kasar, ukuran pun lebih kecil, tebal, cepat kusut meski tetap lembut dan teknik pewarnaannya juga terbilang lebih alami. Dari segi harga, kain ini konon juga cenderung lebih mahal karena hanya diproduksi dalam jumlah terbatas.
- Sementara untuk kain sutra yang dibuat dengan alat tenun mesin (ATM) teksturnya akan terasa lebih halus, lembut dan rapat. Karena diproduksi secara masal coraknya pun cenderung banyak yang sama dan harganya jauh lebih murah. Jenis sutra ATM yang cukup populer yaitu berupa sutra buatan Tiongkok.
Sumber : https://imperiallace.com/
Selain dibedakan berdasarkan teknik pembuatannya, saat ini telah dikembangan pula kain sutra sintetis alias sutra buatan yang biasa dijual dengan harga yang jauh lebih murah dari kain sutra alami. Jadi bila anda berniat membeli kain atau pakaian berbahan sutra asli, pelajarilah dulu bagaimana ciri-ciri kain itu terlebih dulu.
Sumber : https://www.alibaba.com/
Supaya anda tidak dirugikan oleh oknum yang curang atau tidak bertanggung jawab, berikut kami bagikan beberapa ciri paling khas dari kain sutra asli yang mungkin tidak bisa ditemukan pada kain sutra sintetis.
- Benang penyusun yang terdapat pada kain sutra sangat kuat dan tidak mudah putus.
- Kain sutra memiliki kemampuan menyerap yang baik sehingga akan terasa tetap dingin meski digunakan di daerah yang bersuhu panas.
- Kandungan asam amino yang terdapat pada benang sutra menjadikan tekstur bahannya terasa sangat lembut saat menyentuh kulit.
- Bahan sutra memiliki ciri khas yang berkilau seperti mutiara. Hal ini disebabkan karena lapisan-lapisan fibroin (sejenis protein yang dihasilkan ulat sutra).
- Serat benang sutra yang asli jika dibakar tidak akan cepat habis dan akan menghasilkan bau yang sama persis dengan rambut atau pun bulu manusia.
- Kain sutra dapat difungsikan sebagai tabir surya yang melindungi bagian kulit manusia dari paparan sinar ultraviolet matahari.
Sumber : https://wewo.co.id/
Buat anda yang mau tahu lebih banyak lagi tentang perbedaan antara kain sutra sintetis dan kain sutra alami simak kembali pembahasan mengenai tips Membedakan Kain Sutra Asli dan Sutra Sintetis.
Kelebihan Kain Sutra
Sebagai bahan kain berkualitas tinggi yang terbuat dari benang sutra alami, tentunya kain jenis ini juga memiliki banyak kelebihan dan manfaat. Untuk mengetahui lebih detail lagi tentang kelebihan dari bahan kain sutra maka anda bisa menyimak pembahasan berikut.
- Kain sutra terkenal awet dan tahan lama, karena proses pembuatan benang sutra yang kompleks tentu tidak akan memberikan hasil yang mengecewakan.
- Kain yang dihasilkan dari tenunan benang sutra asli sangatlah kuat dan tidak mudah rusak.
- Ketika masih berbentuk benang sekalipun, benang sutra ini tidak mudah putus dengan sendirinya.
- Pakaian yang terbuat dari bahan sutra akan sangat awet hingga bertahun-tahun ke depan.
- Kain sutra alami memiliki kemampuan menyerap air dan keringat yang baik hingga sepertiga dari beratnya sendiri tanpa meninggalkan efek berat serta basah. Hal ini yang membuat kain sutra akan terasa selalu sejuk saat dikenakan alam berbagai situasi.
- Bahan kain sutra dikenal memiliki tekstur paling halus dan lembut. Atas dasar itulah semua jenis kulit pasti cocok menggunakan kain sutra tanpa khawatir lagi akan terkena iritasi kulit. Terlebih, bahannya juga alami dan tidak mengandung zat-zat kimia berbahaya.
- Kain sutra mampu menghasilkan tampilan yang elegan karena permukaan kainnya terkesan glossy alias mengkilat.
- Efek berkilau yang nampak pada kain sutra sebenarnya berasal dari fibroin yang terkandung di dalam serat benang sutra alami.
- Fibroin sendiri merupakan salah satu protein yang dihasilkan ulat sutra murbei saat sedang bertransformasi menjadi kepompong.
- Dalam bentuk lembaran kain maupun pakaian, kain sutra dapat difungsikan sebagai pelindung alami kulit dari dari paparan sinar ultraviolet matahari.
Kekurangan Kain Sutra
Dibalik sejumlah kelebihan dari kain sutra yang sudah disebutkan di atas terdapat pula beberapa ciri khas dari kain sutra yang juga menjadi kekurangannya. Untuk mengetahui kekurangan dari kain sutra anda bisa menyimak pembahasan berikut.
- Kain sutra asli umumnya dibanderol dengan harga yang cenderung tinggi karena proses pembuatannya terbilang cukup lama dan tidak mudah.
- Kain sutra mempunyai sifat yang kuat dalam menarik serangga, sehingga kerusakan yang terjadi pada kain sutra akan lebih parah dibanding bahan kain lainnya bila dirawat dengan cara yang kurang tepat.
- Karena terbuat dari serat alami, kain sutra perlu perawatan yang tidak sembarangan. Dalam hal mencuci misalnya anda harus mencucinya secara manual daan tidak menguceknya dengan kasar.
Supaya produk berbahan sutra yang anda miliki tetap awet dan dapat digunakan sebagaimana mestinya jangan lupa untuk selalu menerapkan cara perawatan yang tepat ya. Untuk lebih jelasnya simak kembali pembahasan mengenai Tips Mencuci Pakaian Berbahan Sutra.
Jenis-Jenis Kain Sutra
Sama halnya dengan kain katun ataupun bahan lain yang banyak dijual di pasaran, kain sutra sendiri pada prinsipnya juga dapat dijumpai dalam berbagai macam varian yang berbeda. Bahan kain yang dimaksud yakni berupa silk taffeta, raw silk, thai silk, japan silk, dupion silk, dupioni silk, nep silk dan paper silk.
- Sutra taffeta merupakan jenis kain sutra mengkilap yang terkesan mewah terlebih jika ditambah dengan bordir atau sulaman.
- Raw silk memiliki permukaan mengkilap dengan tekstur kainnya yang tidak rata atau berserat. Jenis kain yang terdiri atas berbagai macam pilihan warna ini umumnya terbuat dari 100 % serat sutra sehingga terkesan sangat mewah dan harganya terbilang cukup mahal.
- Karakteristik dupion silk serupa dengan raw silk, namun agak kusut dan lebih tipis dibandingkan raw silk.
- Tidak jauh berbeda dengan jenis sutra sebelumnya, dupioni silk juga memiliki permukaan yang kusut namun sedikit lebih tebal dari dupion silk dengan tekstur dan corak seperti hujan gerimis. Harga kain dupioni silk lebih mahal dari pada dupion silk.
- Kain sutra thai silk yang terkesan mewah memiliki permukaan yang mengkilap dan tidak kaku sehingga sangat nyaman saat digunakan.
- Japan silk secara garis besar memiliki karakteristik yang hampir sama dengan jenis thai silk.
- Nep silk merupakan jenis kain sutra yang memiliki tekstur tipis seperti sifon dengan corak dan tekstur garis-garis.
- Paper silk termasuk kedalam jenis kain yang memiliki tekstur kaku seperti kertas. Kain yang didominasi oleh warna pastel ini permukaannya cenderung halus, tipis, dan mengkilat.
Pemanfaatan Kain Sutra
Terkait dengan pemanfaatannya dalam dunia fashion, kain sutra ini pada prinsipnya bisa dipakai untuk membuat banyak pakaian lho. Beberapa diantaranya yakni berupa gaun pengantin, gamis wanita, kaftan, tunik, hijab, sorban, mukena, dress, blus wanita, kebaya wanita dan berbagai macam busana lainnya.
1. Gaun Pengantin
Gaun pengantin dapat didefinisikan sebagai busana yang dikenakan oleh pengantin wanita pada upacara pernikahan. Keistimewaan gaun pengantin modern yang dibuat dari kain sutra yakni terletak pada bahannya yang mewah, berkualitas premium dan terkadang lebih mahal dari bahan pakaian pada umumnya.
Sumber : https://poshmark.com/
2. Gamis Wanita
Gamis merupakan busana wanita yang banyak diciptakan dalam bentuk terusan lurus, panjang dan longgar untuk menutupi seluruh badan mulai dari leher sampai ke mata kaki. Gamis yang dibuat dari kain sutra sangat cocok dipakai untuk acara yang spesial seperti kondangan, lamaran, maupun lebaran.
Sumber : https://estrellashop.id/
Terinspirasi untuk membuat gamis dari kain sutra sebagai outfit lebaran anda?. Kalau mau cara yang lebih praktis anda bisa mendownload pola siap pakai dari kami.
- Pola Baju Gamis Ala Dian Sastro
- Pola Baju Gamis Wanita Model Lurus
- Pola Baju Gamis Wanita Model Berpinggang
3. Kaftan
Kaftan merupakan jenis busana wanita dalam bentuk terusan longgar yang berpotongan lurus ke bawah seperti halnya tunik dan kimono. Dilihat dari sejarahnya kaftan sendiri sebenarnya banyak mengadopsi gaya berbusana masyarakat Ancient Mesopotamia.
Sumber : https://www.pinterest.com/
Ingin membuat kaftan sendiri tapi masih bingung bagaimana cara mengukur badan dan menggambar polanya?. Jika anda mau mencoba cara yang lebih praktis download saja pola kaftan siap pakai dari kami.
4. Tunik
Simpel namun tetap terkesan manis, sejak jaman dulu tunik memang menjadi primadona yang begitu digemari banyak oleh banyak wanita. walaupun dari segi desain relatif sangat simple, tapi dibalik itu semua tunik justru bisa membuat si pemakai tampak lebih anggun dan mempesona.
Sumber : https://shopee.co.id/
5. Hijab
Hijab segi empat maupun pashmina dari bahan kain sutra menjadi salah satu jenis hijab yang sangat cocok untuk digunakan saat pesta maupun acara spesial. Meskipun terbilang sangat sederhana namun kedua model hijab tersebut justru banyak disukai oleh para wanita muslimah karena mudah dipakai dalam berbagai gaya.
Sumber : https://shopee.co.id/
6. Sorban
Sorban atau turban merupakan salah satu jenis pelengkap pakaian pria yang dapat dikenakan dengan cara digelung atau diikat di bagian kepala. Memakai sorban adalah sunnah apabila diniatkan untuk meneladani cara berpakaian Rasulullah.
Sumber : http://www.pricenia.com/
7. Mukena
Mukena dapat dikategorikan ke dalam jenis busana pelengkap shalat khas Indonesia yang didesain khusus untuk para perempuan muslim. syarat wajib mengenai busana yang layak dipakai untuk shalat, mukena ini umumnya selalu dibuat dalam ukuran yang lebar dan besar untuk menutup aurat pemakainya.
Sumber : https://www.blibli.com/
8. Dress
Dress termasuk ke dalam jenis busana wanita one piece yang bagian atas dan bawahnya dibuat menyatu. Beberapa model dress wanita yang biasa dibuat dari kain sutra diantaranya ada maxi dress, little black dress, open back dress dan berbagai model dress wanita yang lain.
- Maxi dress dapat didefinisikan sebagai gaun terusan bersiluet A yang memiliki panjang hingga sebatas mata kaki dan sebagian besar diciptakan tanpa lengan.
- Little black dress yang biasa disingkat menjdi LBD merupakan model wanita berpotongan sederhana nan elegan yang dipopulerkan oleh aktris lawas Audrey Hepburn.
- Lain halnya dengan open back dress, busana wanita yang satu ini secara umum memiliki desain yang cukup unik karena memperlihatkan seluruh bagian punggung tanpa menggunakan tali maupun kain tipis pada bagian belakangnya.
Sumber : https://www.lilysilk.com/
9. Blus Wanita
Blus merupakan busana bermodel longgar yang memiliki ukuran panjang hingga sebatas pinggang sehingga ketika dikenakan akan memiliki efek menggantung di atas tubuh. Sebagai busana wanita yang cukup populer blus pasti selalu mengalami perkembangan setiap tahunnya, Agar Tidak Salah Pilih Kenali 25 Model Blus Wanita Untuk Tampil Lebih Stylish.
Sumber : https://www.lilysilk.com/
Ingin membuat blus wanita sendiri tapi malas kalau harus menggambar polanya?. Jika anda mau mencoba cara yang lebih praktis download saja Pola Blus Wanita Dewasa Ukuran SNI siap pakai dari kami.
10. Kebaya Wanita
Kain yang memiliki karakteristik halus, ringan, berkilau dan dapat menyerap keringat sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya kartini, kebaya encim maupun kebaya peplum yang lebih modern. Supaya lebih keren kebaya yang dibuat dari kain sutra ini juga bisa diberi tambahan bordir.
Sumber : https://inacraftmall.com/
Selain dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan sejumlah busana yang sudah disebutkan di atas saat inipun kain sutra juga mulai banyak diaplikasikan pada proses pembatikan. Sekalipun proses pembuatannya cukup sulit dan harganya juga relatif mahal namun kain batik yang dihasilkan umumnya akan tetap nyaman ketika digunakan.
Kain sutra yang biasa digunakan untuk membuat batik sebagian besar diambil dari kain sutra asli dengan kualitas super yang cukup tipis.
- Jenis kain ini biasa dipakai sebagai bahan dasar batik premium namun bisa juga dimanfaatkan sebagai bahan dasar suatu busana.
- Dalam bentuk batik, kain sutra sangat bagus untuk menyerap keringat sehingga sangat cocok jika dikenakan dalam berbagai kesempatan.
- Selain memang batik ini terasa sangat nyaman dan terlihat lebih indah, kesan modis dan elegan yang ditampilkan dari batik kain sutra juga memberikan nilai tambah tersendiri.
Butuh bahan kain sutra berkualitas dengan harga murah untuk membuat batik?. Sahabat Fitinline bisa melihat-lihat dulu koleksi kain sutra kami Di Sini. Kalau mau melihat cara pembuatan batiknya simak kembali pembahasan mengenai 8 Tahap Pembuatan Kain Batik Sutra Dengan Teknik Canting Tulis.
Tidak berhenti sampai bahan pembatikan, kain sutra sebenarnya juga bisa dipakai untuk membuat sprei dan juga sarung bantal. Tidur beralaskan sprei dan sarung bantal yang dibuat dari bahan kain sutra konon juga memiliki efek yang baik bagi kulit dan rambut lho.
- Sedikit berbeda dengan kain katun, kain linen atau bahan sprei pada umumnya, bahan sutra umumnya tidak mudah terlipat dan membentuk tekstur lipatan yang akhirnya tercetak di kulit.
- Kain sutra juga disebut mampu menjaga kadar air dan kelembapan kulit wajah, mencegah alergi akibat tungau dan jamur, serta lebih aman untuk kulit berjerawat.
- Memakai sarung bantal dari bahan sutra dipercaya lebih baik untuk anda pemilik kulit sensitif karena kain ini bebas dari beberapa alergen (penyebab alergi).
Demikian pembahasan singkat mengenai pengenalan karakteristik kain sutra, jenis-jenis kain sutra dan pemanfaatannya pada berbagai produk sandang. Kalau sahabat fitinline mau tahu lebih banyak lagi informasi penting terkait spesifikasi dari berbaga jenis bahan kain lainnya simak terus artikel dari kami ya.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.