Article

Homepage Article Kain 6 Tips Padupadan Bantal…

6 Tips Padupadan Bantal Sofa Untuk Dekorasi Ruangan

Kehadiran bantal sofa tidak dapat dipungkiri memang memiliki peran yang sangat pennting untuk menciptakan kehangatan dan kenyamanan pada hunian rumah. Tapi harus diingat juga dalam memilih bantal sofa ini ada beberapa nilai estetika yang perlu diperhatikan.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Bantal Sofa

Bantal sofa yang biasa disebut juga dengan nama cushion merupakan salah satu perlengkapan rumah tangga yang didesain khusus untuk melengkapi sofa. Fungsi utamanya yaitu sebagai penyangga punggung tambahan atau bisa juga dijadikan sebagai alas kepala saat rebahan di atas sofa.

Bantal Sofa

Sumber : https://id.aliexpress.com/

Selain dipakai untuk keperluan di atas, bantal sofa ini secara umum juga dapat dimanfaatkan sebagai aksesoris yang melengkapi elemen desain interior ruangan lho. Dengan adanya bantal sofa ini maka akan tercipta kehangatan dan kenyamanan pada hunian rumah.

Padupadan Bantal Sofa

Berencana untuk memperbaharui bantal sofa yang ada di rumah anda tapi belum terbayang mau membeli bantal yang seperti apa?. Untuk mempercantik interior ruangan sendiri ada banyak sekali cara padupadan bantal sofa yang bisa anda coba. 

1. Bahan Bantal Sofa

Dalam memilih bantal sofa, pastikan bahan yang dipakai untuk membuat sarungnya sesuai dengan tema ruangan.

  • Untuk menghias ruang tamu yang bernuansa klasik, maka anda bisa memilih sarung bantal sofa berbahan sutra, kulit sintetis atau beludru.
  • Untuk menghias ruang tamu yang bernuansa modern, maka anda bisa memilih sarung bantal sofa berbahan kanvas, kain blacu, kain corduroy, kain linen dan bahan kain yang bulu.
  • Untuk menghias ruang keluarga anda bisa mengkombinasikan beberapa tekstur sekaligus. Misal bantal sofa dari bahan yang berbulu pendek, bahan katun dan bahan rajut.

Bantal Sofa

Sumber : https://www.simplycushions.com.au/

Simak juga pemahasan mengenai 7 Keunggulan Bantal Sofa Yang Dibuat Dari Kain Canvas.

2. Model Bantal Sofa

Sebagai pelengkap sofa, cushion atau bantal sofa sendiri umumnya memiliki bentuk yang sangat beragam. Mulai dari model bantal sofa persegi, lingkaran, bintang, awan, hati, persegi panjang dan masih banyak lagi.

  • Untuk menghias ruang tamu yang bernuansa lebih formal gunakan model bantal sofa yang cenderung simple, seperti bentuk persegi atau lingkaran.
  • Lain halnya dengan ruang keluarga yang bernuansa lebih santai, anda bisa menggunakan model bantal sofa yang lucu seperti bintang, hati, awan dan bentuk lainnya.

Bantal Sofa

Sumber : https://id.aliexpress.com/

Untuk menciptakan kesan yang lebih hidup dan meriah pada ruangan rumah anda bisa juga memadukan tiga model bantal sofa sekaligus yang desainnya berbeda-beda. Tapi ingat pemilihan warna dan motifnya juga harus disesuaikan agar saling melengkapi satu sama lain.

Bantal Sofa

Sumber : https://www.simplycushions.com.au/

3. Warna Bantal Sofa

Untuk menciptakan tampilan yang serasi pada hunian, anda dapat memadupadankan bantal sofa yang warnanya sama dengan warna dinding, warna sofa dan warna yang dominan pada perabotan rumah.

Kalau anda ingin menggunakan bantal sofa yang warnanya sama, tapi takut terlihat monoton solusinya gunakan dua bantal sofa yang berwarna sama tapi beda material.

Tapi kalau anda lebih tertarik untuk memakai bantal yang berbeda warna dengan warna dinding ataupun warna sofa maka anda bisa cara berikut.

  • Untuk menghias ruangan yang bernuansa klasik, maka anda bisa memilih sarung bantal sofa yang berwarna netral, misal warna cokat, warna abu-abu, warna hitam dan warna putih.
  • Untuk menghias ruangan yang bernuansa modern, pastikan anda memilih bantal sofa dengan palet warna yang memberi kesan bersih, misal warna-warna pastel atau warna lain yang lebih cerah.

Pilihan lainnya gunakan kombinasi dua bantal yang berlainan warna. Dalam hal ini anda bisa memakai satu bantal yang berwarna sama dengan warna sofa, sementara satunya lagi menggunakan warna yang lebih terang.

4. Motif Bantal Sofa

Temukan bantal sofa yang saling melengkapi, dalam hal ini anda bisa memadupadankan berbagai motif bantal sofa yang dapat melengkap kekosongan atau kekurangan ruangan itu sendiri.

Bantal Sofa

Sumber : https://www.dhgate.com/

Jika anda ingin menghias ruangan yang cenderung polos dan tidak terlalu banyak detail berikan bantal dengan sarung yang motifnya agak kontras, seperti motif abstrak agar suasana ruangan jadi tidak monoton dan membosankan.

Untuk menghias ruangan yang didominasi warna putih, abu-abu atau warna netral lainnya anda bisa menambahkan bantal sofa yang bermotif floral atau geometris agar suasana ruangan jadi lebih cerah.

Bantal Sofa

Sumber : http://www.acresofblessings.org/

Khusus untuk anda yang lebih suka memilih bantal motif bantal sofa geometris untuk mempercantik ruangan, terpkan trik berikut.

  • Pertama padupadankan bantal sofa motif garis dengan sofa polos.
  • Kedua padupadankan sofa bermotif geometris dengan sofa yang berwarna monokrom.

Alternatif lain variasikan ukuran motif sarung bantal sofa untuk membuat tampilan sofa jadi tambah menarik. Caranya tempatkan dua bantal sofa dengan motif berukuran besar di masing-masing sudut, kemudian padukan setiap bantal itu dengan yang motifnya lebih kecil di tengah sofa.

5. Ukuran Bantal Sofa

Selain bermain dengan motif dan warna, cobalah untuk menggabungkan beberapa bantal sofa dengan ukuran yang berbeda sekaligus. Cara ini sangat cocok diterapkan untuk anda yang ingin menciptakan kesan lebih santai pada ruangan rumah.

Bantal Sofa

Sumber : https://www.ikea.com/

Jika anda ingin menggunakan cara ini perhatikan pula kombinasi warna dan motif bantal sofa yang anda pilih agar tampilan yang dihasilkan jauh dari kesan monoton.

  • Untuk bantal sofa yang polos atau tanpa corak sebaiknya pilih yang warnanya berbeda, misal warna-warna pastel dengan warna netral.
  • Opsi lain anda bisa mengkombinasikan bantal sofa polos dengan bantal motif yang latar belakang warnanya tidak jauh berbeda.

Dalam menata bantal sofa yang bermotif dan polos, coba tempatkan satu bantal sofa dengan aksen motif cerah di bagian depan, lalu tempatkan yang berwarna netral di belakangnya untuk mencapai keseimbangan dalam ruangan.

6. Perhatikan Elemen Lain di Ruangan

Selain menerapkan sejumlah tips yang sudah disebutkan di atas, jangan lupa perhatikan pula elemen lain yang ada pada ruangan.

  • Untuk menghias ruangan yang menggunakan tirai dengan tassel misalnya, nda bisa memilih sarung bantal dengan tassel berukuran pendek agar terlihat cantik.
  • Untuk ruangan yang menggunakan tirai polos maka anda bisa menghiasnya dengan bantal sofa yang bermotif geometri atau polos sama sekali.

Bantal Sofa

Sumber : https://indonesian.alibaba.com/

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai sejumlah tips padupadan bantal sofa yang bisa anda coba untuk memperindah hunian rumah anda. Semoga tips yang kami bagikan bisa memberi kemudahan bagi anda untuk memilih dan memdupadankan bantal sofa yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.

Mencari bahan kain yang berkualitas untuk membuat sarung bantal sofa dan kain pembungkus sofa tapi belum menemukan bahan yang cocok dengan selera anda?. Sebagai bahan pertimbangan anda bisa melihat-lihat dulu koleksi bahan Kain Kanvas, Kain Blacu dan Kain Sofa yang kami miliki.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.