Kalung sejak dahulu memang dikenal sebagai salah satu jenis aksesoris yang dapat menunjang penampilan wanita jadi lebih modis dan menarik. Namun karena bentuk kalung wanita itu ada bermacam-macam maka anda juga harus pintar-pintar menyesuaikan kalung yang hendak anda kenakan dengan busana yang anda pakai ya.
Kunci utama yang harus anda perhatikan bila ingin mendapatkan tampilan yang sempurna sebenarnya sangatlah sederhana, yaitu pilih kalung wanita yang sesuai dengan kerah baju dan bentuk tubuh. Sebab dari sekian banyak kerah baju yang ada belum tentu semuanya cocok dikenakan dengan satu kalung yang sama.
Sumber : https://www.instyle.com/
Khusus untuk anda yang selama ini masih suka bingung dalam memilih dan memadupadankan kalung dengan busana yang anda miliki, simak dulu yuk pembahasan mengenai tips dan trik memilih kalung wanita yang tepat sesuai dengan jenis kerah baju dan bentuk leher sebagai berikut.
Sumber : https://www.etsy.com/
Crew Neck
Crew neck atau round neck termasuk ke dalam salah satu model kerah baju yang memiliki garis leher berbentuk lingkaran di sekitar leher dan paling mudah dijumpai pada kaos maupun busana wanita lainnya. Model kerah semacam ini umumnya sangat cocok diaplikasikan untuk wanita yang memiliki leher jenjang.
- Jika anda ingin tampil kasual dengan busana wanita model crew neck maka kenakan model kalung yang jatuhnya pas di bagian leher atau ujung garis kerah.
- Agar penampilan anda tidak terkesan penuh akan lebih bagus bila anda memilih kalung wanita dengan model yang sederhana atau minimalis saja.
- Selain memakai kalung yang jatuhnya pas di bagian leher anda sebenarnya jug abisa memilik kalung lain yang lebih panjang atau model choker sekalipun.
Sumber : https://loverelation.in/
Jewel Neck
Jewel neck merupakan sejenis kerah baju yang memiliki garis leher berbentuk bulat di sepanjang bahu seperti potongan bulan dan terkadang disertai pula dengan kancing di bagian belakang. Sepintas model kerah yang satu ini mirip dengan crew neck hanya saja lebih turun ke bawah hingga pangkal bahu.
Busana wanita yang dilengkapi dengan jewel neck sangat cocok digunakan untuk menyamarkan leher yang kecil serta menyeimbangkan area leher dan dada. Bila anda ingin mencari padanan kalung yang tepat maka anda bisa mengenakan kalung yang berpotongan menyerupai huruf V.
Sumber : https://www.notonthehighstreet.com/
Scoop Neck
Scoop neck merupakan model kerah baju yang memiliki garis lengkung berbentuk huruf U tepat di tengah dada. Dengan bentuknya yang sedikit melebar sehingga membuat tubuh lebih berisi dan lebih padat, scoop neck akan sangat cocok digunakan oleh wanita yang memiliki bentuk tubuh tipe buah pir.
Selain membuat tubuh jadi lebih berisi scop neck juga bisa menyamarkan bahu yang lebar sekaligus menonjolkan lekuk tubuh dengan lebih baik lho. Namun karena scop neck masih menyisakan banyak ruang pada leher maka anda lebih bagus lagi bila anda menambahkan kalung untuk memaksimalkan penampilan.
Ketika anda mengenakan busana dengan kerah scoop tidak masalah bila anda memakai kalung bermodel pendek maupun panjang. Tapi kalau mau mendapatkan tampilan yang lebih fashionable lebih disarankan jika anda memilih kalung dengan liontin besar atau kalung multiple strands/beads.
Sumber : https://www.fabstitches.com/
Sumber : https://www.bjewelled.org.uk/
V-Neck
V neck merupakan garis leher busana yang bentuknya menyerupai huruf “V”. Model kerah yang satu ini umumnya termasuk ke dalam model kerah yang paling banyak disukai wanita dengan bentuk tubuh yang besar dan cenderung pendek karena bisa membuat leher terlihat lebih jenjang serta tinggi.
Garis leher V yang terbuka juga bisa membuat fokus perhatian menuju ke bagian bawah, sehingga bisa mengalihkan pandangan mata dari wajah atau leher yang terlalu berisi.
- V-neck yang lebar untuk menonjolkan pinggang yang lebih kecil.
- V-neck yang terbuka bisa membuat pandangan berfokus pada leher yang tampak jenjang dan dada yang lebih berisi.
Ingin mengenakan busana wanita dengan kerah V?. Untuk menyempurnakan penampilan supaya makin fashionable anda sebenarnya bisa menambahkan kalung dengan model apapun, tapi kalau mau lebih terlihat modis sebaiknya pilih model kalung bervolume yang menjuntai dan jatuh tepat di bagian garis V.
- Memilih kalung yang terlalu panjang saat anda mengenakan busana V neck hanya akan membuat penampilan anda jadi kurang maksimal.
- Penggunaan kalung yang terlalu panjang juga akan membuat tampilan di sekitar leher anda terlihat berat dan penuh.
Sumber : https://www.ever-pretty.com/
Biasa mengenakan busana wanita dengan kerah V neck tanpa pernah tahu bagaimana cara menjahitnya?. Untuk mengetahui seperti apa cara pembuatannya simak kembali pembahasan mengenai tips Menjahit Kerah Kaos Berbentuk V pada artikel Fitinline terdahulu.
Square Neck
Suare neck merupakan kerah baju yang berbentuk kotak bersudut siku di kiri dan kanannya. Bagi wanita yang memiliki bentuk tubuh kurus dan mungil maupun wanita dengan bentuk leher pendek dan wajah bundar square neck ini dapat dijadikan pilihan yang tepat karena akan membuat wajah terlihat pas.
Jika anda ingin memadukan kalung dengan busana berkerah sweethearts maka berikut ini adalah beberapa pilih kalung yang bisa anda pakai.
- Kalung dengan model edgy yang mendapat sentuhan etnik, seperti model choker necklace yang akan membuat penampilan anda lebih menawan.
- Opsi lain kenakan kalung yang bermodel pendek dan memiliki liontin besar.
- Selain itu anda anda juga bisa memilih model kalung bersusun yang menjuntai tepat di bagian dada untuk lebih menambah kesan elegan pada diri anda.
Sweetheart Neck
Sesuai dengan namanya sweetheart neck merupakan model kerah yang melengkung simetris menyerupai bentuk hati dan membagi area dada menjadi dua bagian kiri serta bagian kanan. Jenis kerah baju yang satu ini umumnya banyak ditemui dalam busana pesta karena menghadirkan kesan feminin, seksi dan cantik.
Supaya penampilan anda jadi lebih sempurna lengkapi sweetheart neck dengan statement necklare yang berfungsi untuk menghias leher serta menyeimbangkan bentuk wajah. Kalung simple dengan liontin yang besar sangat cocok digunakan untuk pelengkap baju strapless karena akan mengisi space yang kosong di bagian dada.
Sumber : https://www.jdsbridal.com/
Selain memakai kalung berliontin besar anda juga bisa menambahkan kalung bermodel edgy, kalung etnik, kalung dengan rantai besar atau manik-manik bertumpuk. Kalung manik-manik dengan liontin kecil akan membuat gaya penampilan anda jadi terkesan lebih vintage.
Boat Neck atau Sabrina
Boat neck atau sabrina merupakan model kerah yang potongannya tampak melebar yakni berbentuk garis horisontal dari bahu ke bahu. Dengan bentuknya yang lebar busana wanita dengan kerah sabrina akan sangat bagus bila dikenakan oleh anda yang berleher panjang dan berdada mungil.
Mau berpenampilan lebih maksimal dan memukau dengan busana model sabrina?. Kuncinya jangan biarkan area leher anda kosong begitu saja. Untuk memberikan kesan lebih menarik anda bisa menghias bagian leher dengan kalung apapun dua diantaranya yakni berupa kalung panjang jenis opera dan choker.
1. Kalung Jenis Opera
Kalung panjang jenis opera umumnya mempunyai panjang 71 cm hingga 86 cm. Dalam penggunaannya kalung ini biasa dilingkarkan lagi atau ditumpuk agar terlihat lebih pendek.
2. Kalung Jenis Choker
Choker sendiri merupakan jenis kalung yang sempat trend di tahun 90-an. Jika anda ingin menggunakan kalung dengan model choker ini untuk memperindah penampilan, disarankan agar memilih kalung yang tidak terlalu ketat.
- Perhatikan lebar dan panjang leher sebelum kamu memilih kalung.
- Bila anda memiliki leher yang ramping dan jenjang sebaiknya pilihlah ckoker yang lebar.
- Sebaliknya, bila leher anda tidak terlalu panjang maka memilih choker yang lebih kecil bisa membuat area leher terlihat jenjang.
- Pilih desain chocker yang sesuai dengan kebutuhan karena kalung wanita yang satu ini juga memiliki desain yang beragam.
- Sesuaikan warna choker dengan busana yang anda kenakan, jangan sampai warna keduanya saling bertabrakan.
Jika anda ingin mendapatkan kesan futuristik dan modern saat mengenakan busana sabrina maka anda bisa menambahkan kalung chocker yang minimalis. Tapi kalau anda ingin mendapatkan kesan yang lebih feminin anda bisa mengenakan choker yang memiliki ornamen kristal dan mutiara.
Sumber : https://www.qoo10.co.id/
Turtle Neck
Turtle neck merupakan jenis kerah baju yang bentuknya tinggi menutupi seluruh bagian leher. Meski model dasar dari kerah turtleneck selalu dibuat dalam bentuk tinggi, namun item fashion yang satu ini ternyata memiliki banyak jenis lho. Beberapa ada yang dibuat dalam bentuk klasik namun ada juga yang dibuat oversize.
Kerah turtle neck yang terkesan bertumpuk sangat cocok dikenakan oleh wanita yang bertubuh tinggi kurus dan berleher jenjang.
- Penggunaan kerah jenis ini berguna untuk menyamarkan bentuk leher dan wajah yang terlampau panjang agar lebih seimbang.
- Bila anda ingin menggunakan bisana berkerah turtle usahakan untuk tetap memberi ruang antara leher dan dagu untuk menghindari efek mengambang.
- Lipat kerah ke bawah dan sesuaikan panjang kerah dengan leher anda.
Jika sahabat Fitinline suka mengenakan kerah baju model turtleneck maka penting bagi anda untuk memilih kalung yang menjuntai ke bawah di bagian luar busana. Penggunaan kalung yang panjang ini akan membuat penampilan jadi menjadi makin stylish dan juga membantu tubuh terlihat proporsional.
Sumber : https://www.ashleydonielle.com/
Sekalipun bagian leher anda sudah tertutup saat mengenakan turtle neck, tapi tidak ada salahnya juga bila anda menggunakan geometric choker supaya tampilan anda jadi makin stunning.
Ingin membuat turtlencek jumper sendiri dan menjadikannya sebagai outfit andalan saat hangout atau sekedar bersantai di rumah?. Simak kembali pembahasan mengenai tutorial membuat Turtleneck Jumper pada artikel Fitinline terdahulu.
Halter Neck
Halter neck merupakan model pakaian wanita yang dilengkapi dengan tali atau pita panjang pada bagian depan dan dikenakan dengan cara diikatkan pada bagian leher. Salah satu jenis pakaian yang mengadaptasi gaya halterneck yaitu berupa pakaian pesta yang diciptakan dengan punggung terbuka.
Sumber : https://www.myer.com.au/
Bentuk kerah pada pakaian dengan model halter yang cenderung terbuka dan menonjolkan lekuk tubuh sangat sesuai dikenakan oleh wanita yang memiliki bahu lebar sehingga terlihat lebih ramping. Tapi kalau anda memiliki bentuk tubuh yang cenderung besar sebaiknya hati-hati ya bila ingin memakai halter neck.
Berbicara mengenai kalung yang tepat, ketika mengenakan busan halter anda sebenarnya tidak perlu menggunakan kalung karena jenis garis lehernya sudah cukup mewakili penampilan. Namun kalau anda ingin memakai kalung sebaiknya pilih kalung minimalis yang simple dengan tambahan bandul mungil.
Cowl Neck
Cowl neck bisa diartikan sebagai garis bukaan leher yang diberi hiasan bunga, renda atau draperi. Seperti halnya busana wanita dengan kerah U, cowl neck juga bisa anda kenakan untuk menambah volume di bagian dada, karena lipatan kain atau renda di bagian ini memiliki daya tarik tersendiri.
Cowl neck sangat cocok digunakan untuk bentuk tubuh yang lurus dan tomboy. Aksen renda atau draperi bisa membantu menyeimbangkan garis wajah yang kaku dan memberi perhatian lebih pada tulang wajah. Jadi tanpa tambahan kalung sekalipun tampilan lehernya sudah terlihat bagus.
Kerah Kemeja
Kerah kemeja merupakan jenis kerah yang biasa digunakan pada blouse atau kemeja wanita. Jika anda ingin menggunakan kemeja dengan kerah yang satu ini, maka kalung yang paling cocok anda gunakan yaitu berupa kalung dengan model simpel dan sederhana yang dipermanis dengan bandul atau liontin kecil.
Kerah Rebah
Kerah rebah merupakan jenis kerah pakaian yang letaknya merebah sekeliling badan dan bahu tanpa penegak. Ciri-ciri paling khas yang membedakan kerah rebah dengan jenis kerah lainnya adalah bentuk dan model kerah rebah di bagian belakangnya tidak dilengkapi dengan penegak.
Kerah rebah seperti ini biasanya bisa dengan mudah dijumpai pada dress atau blouse yang dibuat untuk anak-anak maupun wanita dewasa. Ketika mengenakan busana dengan kerah rebah anda bisa menambahkan kalung wanita dengan model simple agar tampilan anda tidak terkesan berlebihan.
Sumber : https://www.ashleydonielle.com/
Kerah Pita
Kerah pita atau bow merupakan jenis kerah baju yang memberi aksen pita pada blus yang terbuat dari kain panjang yang dijahit pada bagian leher. Ketika mengenakan busana wanita dengan kerah pita anda sebenarnya tidak perlu menggunakan kalung karena jenis garis lehernya sudah cukup mewakili penampilan.
Sumber : https://www.lilysilk.com/
One Shoulder
One shoulder dress bisa dikategorikan ke dalam jenis busana wanita yang tidak memiliki kerah karena memang hanya mempunyai satu lengan, bisa di bagian kanan atau kiri saja. Catatan penting saat memakai one shoulder sebaiknya hindari memakai perhiasan leher yang terlalu ramai supaya tampilan anda tidak terkesan berlebihan.
Demikian pembahasan singkat mengenai tpis dan trik memilih kalung yang tepat sesuai dengan jenis kerah baju dan bentuk tubuh yang dapat kami bagikan untuk anda. Selain menerapkan cara di atas anda juga bisa melakukan mix and match sesuai dengan gaya dan kesan yang ingin anda tampilkan lho ya.
Punya hobi mendesain baju namun masih bingung kemana harus membagikan karya anda?. Gabung di komunitas desainer Fitinline yuk. Tapi kalau anda ingin belajar cara mendesain baju maka anda bisa mendownload E-Book Mendesain Baju dari kami Di Sini.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.