Artikel ini merupakan lanjutan dari artikel sebelumnya yaitu mengenai cara pewarnaan pada desain fesyen sesuai bahan kain. Yang akan kita bahas yaitu bagaimana mewarnai desain dengan bahan kain yang memiliki motif kotak-kotak dan kain denim atau jeans. Keduanya memiliki karakter dan sifat yang berbeda, dan tentunya cara pewarnaan desainnya juga berbeda.
Pewarnaan desain fesyen sesuai bahan kain yang bermotif kotak-kotak, anda dapat memberikan sentuhan sebagai berikut, tentukan bentuk kotak dengan memperhatikan lipatan busana dan lekukan tubuh. Bentuk kotak yang terdapat pada daerah lipatan dan lekukan tidak dibuat lurus, tetapi terpotong atau terlipat. Tebali garis rancangan sesuai warna yang anda inginkan. Warnailah bagian kepala dan kulit dengan menerapkan gradasi warna. Lanjutkan dengan mewarna motif kotak-kotak terlebih dahulu. Kemudian warnailah dasar busana dengan memperhatikan lipatan, lekukan dan cahaya. Agar warna dasar busana dan warna kotak menyatu, pada bagian garis luar kotak anda arsir lebih tebal dengan warna salah satu kotak. Kemudian tariklah ke bagian warna dasar busana dengan pensil arsir. Selanjutnya warnailah pelengkap busana yang digunakan. Pertegas bagian yang kurang jelas dengan pena.
Desain Fesyen Kain Motif Kotak-Kotak
Sumber: http://www.desainbusana.com
Bagikan inspirasi desainmu Disini! Dan temukan kawan-kawan baru.
Pewarnaan desain fesyen sesuai bahan kain denim atau jeans, caranya yaitu buatlah sketsa bentuk dasar rajutan. Tebali garis rancangan sesuai dengan warna yang diinginkan. Warnailah bagian kepala dan kulit sesuai gradasi warna. Kemudian warnailah bagian-bagian yang tersembunyi dari kain denim dengan warna gelap dan biarkan bagian yang menonjol dengan warna terang. Pertebal bagian-bagian busana yang terlipat atau lekukan tubuh. Ratakan dengan pensil arsir. Pertegas bagian-bagian yang kurang jelas dengan pena.
Desain Fesyen Kain Denim
Sumber: http://wolipop.detik.com
Mempunyai karya design? Pajang karyamu Di sini!
Cara lain yang lebih mudah yaitu dengan menggunakan cat air. Tentukan warna kain denim yang akan didesain. Siapkan cat air yang akan digunakan. Siapkan kain perca bahan denim. Kemudian kuaskan cat air sampai merata pada kain perca denim, lalu tempelkan pada gambar atau desain yang telah dibuat. Hati-hati saat menempelkannya, jangan sampai meleber ke gambar lain. Bekas tempelan kain perca denim akan membentuk tekstur kotak-kotak kecil ataupun garis-garis sesuai dengan tekstur pada kain denim yang digunakan.
Selamat mempraktekkan dan semoga bermanfaat.
Desain Fesyen Kain Jeans
Sumber: http://rio-ypp.tumblr.com
Tags: jual baju, jual baju batik, jual baju online, jual pakaian wanita, jual pakaian online, toko baju batik, toko baju batik online, toko baju batik wanita dan pria, toko baju online, toko baju wanita, toko busana online, beli baju batik, beli baju batik wanita dan pria, beli baju online, gambar baju batik, desain baju batik, fashion batik, fashion wanita, fashion baju terbaru, fashion design, fashion designer, designer indonesia
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.