Petticoat merupakan pakaian wanita berbentuk rok mengembang yang biasa dijadikan sebagai dalaman ketika mengenakan gaun maupun sari dengan tujuan untuk menghangatkan tubuh pemakainya sekaligus menyempurnakan bentuk busana yang dikenakannya. Untuk memperoleh tampilan yang modis dan elegan, para wanita dimasa lalu konon mulai mengenakan petticoat yang dipadukan dengan gaun terbuka dibagian depannya sejak pertengahan abad keenam belas.
Sumber : http://www.unique-vintage.com/
Memasuki abad kedelapan belas, selanjutnya dikembangkanlah petticoat dari bahan wol atau sutra berlapis sebagai dalaman gaun yang berpotongan pendek. Petticoat dengan panjang hingga pergelangan kaki kemudian menjadi populer bagi masyarakat pedesaan hingga pertengahan abad kesembilan belas khususnya di negara Inggris dan menjadi bagian dari pakaian nasional Wales.
Sumber : http://justbeefashion.blogspot.com/
Bagikan inspirasi desainmu Disini! Dan temukan kawan-kawan baru.
Oleh sebagaian besar wanita di negara Eropa dan Amerika, petticoat berhiaskan renda menjadi pilihan yang tepat untuk dikenakan bersama dengan gaun berbahan dasar sutera. Petticoat yang didesain ulang oleh Christian Dior pada tahun 1947 menggunakan bahan sifon, taffeta, dan organdi dengan potongan jenjang dan bertumpuk kemudian menjadi sangat populer terutama dikalangan remaja pada masa tersebut hingga tahun 1950-an.
Sumber : http://www.littledepartmentstore.com/
Berbagai variasi petticoat juga pernah digunakan dalam drama musikal Grease, West Side Story, Peggy Sue Got Married, dan Back to the Future pada tahun 1950-an, serta beberapa festival musik rock yang diselenggarakan khususnya di negara Jerman.
Sumber : http://nattyjanesews.blogspot.com/
Mempunyai karya design? Pajang karyamu Di sini!
Memasuki pertengahan abad kedua puluh, penggunaan petticoat dengan potongan penuh mulai tergantikan oleh pakaian dalaman yang berpotongan lebih sederhana. Meski beberapa berapa masih dikenakan dalam acara pesta maupun pernikahan sebagai sarana untuk mempertahankan siluet serta memberikan kesan penuh dan mewah pada sebuah busana.
Sumber : http://itsabrideslife.com/
Diwilayah asia, penggunaan petticoat dari bahan satin atau katun dengan panjang biasanya dipadukan dengan sari yang memiliki warna senada atau serupa. Disamping itu petticoat dengan aksen yang berjenjang juga banyak dikenakan oleh para pecinta style gothic dan lolita.
Sumber : http://weddbook.com/
Semoga bermanfaat.
Tags : designer indonesia, desain fesyen
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.