Kebaya kutu baru dikenal sebagai salah satu jenis kebaya Indonesia yang memiliki tampilan sangat elegan. Sama hanya dengan beberapa jenis busana wanita yang lain, dari masa ke masa sesungguhnya kebaya kutu baru juga mengalami banyak perkembangan mulai dari segi desain maupun bahan pembuatannya.
Pengertian Kebaya Kutu Baru
Kebaya kutu baru merupakan pakaian tradisional Indonesia yang memiliki ciri khas berupa tambahan kain yang menghubungkan sisi kanan dan kiri kebaya. Kain yang dijahit di bagian tengah muka ini biasanya disebut juga dengan nama bef, sehingga kebaya yang dihasilkan dikenal pula dengan sebutan kebaya bef.
Sumber : https://fitinline.com/
Kebaya dengan tambahan kain bef sendiri hanya ditemukan pada kebaya kutu baru, maka dari itu bentuknya terlihat berbeda dengan kebaya dari daerah lain. Meski dari segi desain terkesan agak kuno namun nyatanya kebaya kutu baru ini justru banyak disukai wanita karena mampu menampilkan sesuatu yang netral.
Sumber : https://www.zalora.co.id/
Perkembangan Kebaya Kutu Baru
Berbicara mengenai kebaya kutu baru, mungkin banyak di antara anda yang belum mengetahui bahwa berdasarkan latar belakang konsep penciptaannya kebaya kutu baru sendiri sebenarnya memiliki keterkaitan yang sangat erat dengan berkembanganya ajaran Islam yang dianut oleh Kerajaan di Surakarta pada masa lalu.
Jauh sebelum mengenal kebaya kutu baru, pada mulanya para wanita di Surakarta lebih dulu menggunakan jarit dan kemben atau dodot dalam kesehariannya. Namun sejalan dengan berkembangnya ajaran Islam, akhirnya pihak keraton berupaya merancang pakaian yang dianggap lebih sopan dan tertutup sesuai dengan syariat Islam.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Perubahan bentuk kebaya kutu baru secara berangsur-angsur mulai nampak sejak masa kerajaan Mataram Islam di Surakarta, dimana pada masa itu kebaya kutu baru digunakan untuk menutup aurat bagi kaum wanita. Lalu pada sekitar tahun 1930-an kebaya kutu baru digunakan sebagai pakaian sehari-hari oleh masyarakat di Surakarta.
Pada periode kemerdekaan Indonesia misalnya, kebaya kutu baru juga kerap digunakan sebagai wujud atau cerminan dari tingkatan sosial penggunannya. Perbedaan kelas sosial dalam penggunaan kebaya ini terlihat dari bahan dasar kebaya kutu baru serta asesoris yang digunakan dalam pemakaian kebaya kutu baru.
- Kebaya untuk kaum ningrat biasanya banyak menggunakan kombinasi dengan batik tulis, bahan sutra, brokat atau beludru.
- Sedangkan kebaya untuk kaum biasa lebih sering menggunakan kain buatan pabrik dengan kualitas standart.
Sama halnya dengan jenis busana wanita yang lainnya, kebaya model kutu baru sebenarnya juga mengalami pasang surut dalam penggunaanya. Namun tidak lama setelah itu popularitasnya kembali naik lantaran sering dikenakan oleh Ibu Tien Soeharto (ibu negara pada saat itu) dalam berbagai kesempatan.
Sumber : https://www.tututsoeharto.id/
Sampai akhirnya mulai tahun 2000 hingga saat ini kebaya kutu baru banyak mengalami perubahan yang signifikan dari segi pemilihan bahan dan pola yang dibuat juga lebih bervariasi dengan tetap mempertahankan ciri paling khas dari kebaya kutu baru yakni bagian bef, bagian lengan dan bagian kerah kebaya.
Berdasarkan ukuran befnya pun perwujudan kebaya modern model kutu baru secara garis besar dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu kutu baru panjang dan kutu baru pendek.
- Kebaya kutu baru pendek merupakan jenis baju kebaya modern dengan bef yang dijahit hanya kira-kira diatas pusar, selebihnya bagian pusar ditutup dengan stagen.
- Kebaya kutu baru panjang merupakan jenis baju kebaya modern yang memiliki bef hingga batas bawah pusar, sehingga dalam pemakaiannya tidak dibutuhkan stagen.
Dari yang semula dikenakan dengan kain jarit dan stagen seiring perkembangan jaman baju kebaya kutu baru juga dibuat lebih modern sehingga lebih praktis saat digunakan. Untuk anda yang ingin menghadiri acara formal anda bisa mengenakan kebaya kutu baru dengan berbagai model rok yang lebih simple.
Selain dikenakan dengan jarit dan juga rok, perlu diketahui juga jika penggunaan baju kebaya modern model kutu baru biasanya juga disertai dengan bustier ataupun longtorso untuk menyempurnakan bentuk tubuh supaya terkesan lebih ramping dan proporsional saat memakai kebaya.
Beberapa ciri paling khas yang membedakan bustier dengan item fashion lainnya yaitu:
- Jenis kain yang digunakan untuk membuat bustier umumnya memiliki karakteristik yang cenderung lebih tebal dibanding bahan longtorso. Bisa menggunakan bahan santung, raw silk, maupun thaisilk.
- Bustier sangat sesuai jika digunakan pada kebaya yang terbuat dari bahan brokat atau tule
- Selain digunakan sebagai pasangan kebaya, bustier juga bisa digunakan bersama dengan model baju lainnya separti gaun malam.
- Tampilan bustier terkesan lebih modern dan elegan karena biasanya dilengkapi dengan hiasan payet atau bordir.
- Bahan yang digunakan untuk peyangga bustier cenderung lebih kuat dan membuat dada lebih berisi karena terbuat dari kawat atau rangkaian tulang.
- Ketersediaan warnanya lebih variatif dan bisa dipilih sesuai dengan warna gaun atau kebaya.
- Bustier bisa dipesan melalui penjahit kebaya.
Beberapa ciri paling khas yang membedakan longtorso dengan item fashion lainnya yaitu:
- Jenis kain yang digunakan untuk membuat longtorso yaitu berupa bahan pelapis yang relatif tipis seperti renda.
- Longtorso umumnya banyak digunakan sebagai dalaman pada kebaya-kebaya tradisional yang tidak transparan.
- Ketersediaan warnanya sangat terbatas. Hanya tersedia dalam warna krem, warna kulit, warna hitam dan putih.
- Lebih nyaman dipakai karena bahan yang digunakan untuk menyangga tidak terlalu kaku.
- Dapat dijumpai dengan mudah di toko-toko yang menjual pakaian dalam untuk wanita.
Ingin membuat baju kebaya modern model kutu baru sendiri tapi masih bingung bagaimana cara menggambar polanya?. Sebagai bahan referensi anda bisa mendownload Pola Kebaya Kutu Baru dari kami.
Bahan Kebaya Kutu Baru
Terkait dengan bahan kain yang digunakan untuk membuatnya kebaya kutu baru sendiri pada prinsipnya dapat dibuat dari berbagai jenis bahan kain yang berbeda-beda. Jika pada zaman dulu perbedaan kelas sosial ditunjukkan dengan penggunaan pola motif dan bahan yang berbeda maka untuk sekarang tidak demikian.
Untuk memudahkan anda dalam memilih bahan kebaya, berikut kami bagikan referensi beberapa jenis bahan kain yang bisa anda pilih untuk membuat kebaya kutu baru.
1. Kain Lurik
Kain lurik merupakan salah satu kain tradisional Indonesia yang memiliki motif sangat khas yakni bergaris-garis tetapi kecil-kecil (ukuran garis tidak boleh lebih dari 1 cm). Bila ditelusuri lebih jauh lagi kain lurik sendiri memang memiliki motif yang sangat klasik, sehingga tidak lekang oleh zaman.
Corak yang ditampilkan pada kain tradisional lurik pun sebenarnya hanya terdiri atas tiga motif dasar, motif yang dimaksud yakni berupa:
- Motif lajuran dengan corak garis-garis panjang searah sehelai kain.
- Motif pakan malang yang memiliki garis-garis searah lebar kain.
- Motif cacahan adengan corak kecil-kecil.
Meski didominasi motif garis-garis, ada pula pendapat lain yang menyebutkan bahwa lurik tak selalu bercorak garis. Sifat lurik yaitu benang yang digunakan dari katun bercorak garis, kotak-kotak, ataupun polos.
Sumber : https://www.lazada.co.id/
2. Kain Jumputan
Kain jumputan termasuk ke dalam jenis kain yang memiliki nilai seni cukup tinggi karena antara kain satu dengan lainnya pasti tidak akan dijumpai motif yang sama persis. Sekalipun tampak mirip pasti ada saja perbedaan spesifik yang menjadi pembedanya.
Sumber : https://m.bukalapak.com/
3. Kain Sutra
Kain sutra merupakan sejenis kain yang diperoleh dari serat alami berupa filamen yang dihasilkan dari kepompong ulat sutra murbeisaat membuat kepompong. Kain ini umumnya memiliki karakteristik halus, ringan, berkilau dan dapat menyerap keringat sehingga sangat cocok digunakan di udara yang hangat dan beriklim tropis.
Beberapa karakteristik paling khas dari kain sutra asli yang menjadikannya sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya wanita yaitu:
- Benang penyusun yang terdapat pada kain sutra sangat kuat dan tidak mudah putus.
- Kain sutra akan terasa tetap dingin meski digunakan di daerah yang bersuhu panas karena memiliki kemampuan menyerap yang baik.
- Kain sutra bisa difungsikan sebagai tabir surya yang melindungi bagian kulit manusia dari paparan sinar ultraviolet matahari.
- Tekstur kain sutra kebanyakan terasa sangat lembut saat menyentuh kulit karena memiliki kandungan asam amino pada benang sutranya.
- Permukaan kain sutra tampak berkilau seperti mutiara karena terdapat lapisan-lapisan fibroin (sejenis protein yang dihasilkan ulat sutra).
Dengan sifatnya yang sedermikian lembut dan kuat, kain sutra sangat cocok dimanfaatkan untuk membuat beraneka macam model kebaya wanita seperti halnya kebaya wisuda, kebaya pernikahan, maupun model kebaya modern lainnya meski dari segi harga kain sutra ini memang jauh lebih mahal.
Sumber : https://id.carousell.com/
4. Kain Katun
Kain katun merupakan sejenis bahan kain yang memiliki tekstur sangat lembut, mudah menyerap keringat dan nyaman dipakai seharian. Dengan karakteristiknya yang sedemikian unik kain katun sangat sesuai jika digunakan untuk membuat kebaya wanita karena bahannya mudah dijahit dan dibordir.
Beberapa karakteristik paling khas dari kain katun yang menjadikannya sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya wanita yaitu:
- Kelebihan pertama dari katun yaitu memiliki tampilan yang halus, lembut, kuat dan tidak mudah rusak.
- Kain katun juga cenderung tidak mudah luntur ataupun berubah warna (walau ada juga yang luntur).
- Kain katun terasa adem saat dipakai karena di dalam kain katun sendiri terdapat rongga yang memungkinkan kulit untuk bernafas dengan sangat mudah.
- Kain katun tergolong aman digunakan bahkan untuk orang yang berkulit sensitif sekalipun.
- Kain katun memiliki bahan kain yang ringan sehingga akan terasa sangat nyaman ketika digunakan untuk beraktifitas.
- Kain katun bisa dijumpai dalam banyak pilihan warna dan dipilih sesuai kebutuhan pemakainya.
- Kain katun umumnya cukup mudah untuk dibersihkan dan noda yang menempel pun bisa dengan mudah dihilangkan.
Sumber : http://rimcocollection.blogspot.com/
5. Kain Brokat
Kain brokat termasuk ke dalam jenis kain yang kaya akan dekorasi. Kemewahan dan pesona yang melekat pada kain brokat menjadikannya sebagai kain spesial yang sangat cocok dipakai untuk membuat kebaya kutu baru maupun jenis kebaya yang lainnya.
Beberapa karakteristik paling khas dari kain brokat yang menjadikannya sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya wanita yaitu:
- Kain brokat memberikan kesan sebagai kain yang mewah, sehingga sangat cocok digunakan untuk memperlihatkan gaya yang lebih modern.
- Kain brokat termasuk ke dalam jenis bahan kain yang tidak mudah kusut, jadi tampilan kainnya akan tetap rapi dan tertata.
- Karena tidak mudah kusut jenis kain ini juga tidak membutuhkan perawatan yang khusus untuk bisa mempertahankan kualitas bahannya.
Sumber : https://id.carousell.com/
Kain balotelli dapat dikategorikan ke dalam jenis kain yang memiliki ciri khas sangat adem, tebal, tidak menerawang, lembut, lemas dan bertekstur. Dengan serat kainnya yang rapat namun ringan kain ini juga menjadi primadona dikalangan pecinta fashion khususnya untuk bahan pembuatan baju kebaya modern.
Beberapa karakteristik paling khas dari kain balotelli yang menjadikannya sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya wanita yaitu:
- Kain balotelli memiliki tekstur yang sangat khas dimana motif atau permukaan kainnya membentuk kotak-kotak kecil yang bergaris.
- Kain balotelli memiliki tekstur yang berserat. Untuk merasakan tekstur kain balotelli anda bisa merabanya dengan permukaan tangan.
- Serat yang terdapat pada kain balotelli umumnya cenderung lebih rapat dan padat sehingga dapat memberikan nuansa anggun pada pemakainya.
- Kain balotelli sifatnya tidak menerawang atau tembus pandang.
- Kain balotelli cenderung tidak mudah kusut jadi tampilannya akan tetap rapi dan tertata meski sudah digunakan dalam waktu yang cukup lama.
Sumber : https://www.tokopedia.com/
Tips Memakai Kebaya Kutu Baru
Berkeinginan untuk mengenakan kebaya kutu baru tapi belum menemukan padupadan yang tepat untuk kebaya kutu baru anda?. Untuk menghindari kesan salah kostum berikut kami bagikan beberapa tips sederhana yang bisa anda terapkan ketika memakai kebaya kutu baru.
- Pasangkan kebaya kutu baru tersebut dengan kain batik wiron yang panjangnya hingga batas mata kaki jika anda ingin mengenakan kebaya kutu baru untuk acara resmi.
- Usahakan untuk selalu menata rambut anda membentuk sanggul saat mengenakan kebaya.
- Percantik tampilan anda dengan memakai tas yang sesuai dengan kebaya kutu baru. Sebagai referensi anda bisa memilih clutch atau tas genggam yang senada dengan warna kebaya.
- Kenakan sepatu selop dengan tinggi maksimal 9 cm agar tampilan anda semakin menarik.
- Untuk mempertegas penampilan agar terkesan semakin anggun tambahkan aksesori pendukung lainnya seperti anting, bros, kipas dan juga selendang kecil sebagai aksesori bahu.
- Jangan terlalu banyak menggunakan aksesori, pilih satu hingga dua item yang senada dengan gaya anda.
- Ketika sudah menggunakan kalung bros, anda bisa mempermanis tampilan dengan menambahkan anting berukuran kecil agar tidak terlihat terlalu ramai.
- Hindari penggunaan rok mini atau celana saat memakai kebaya kutu baru. Sebagai gantinya selalu padupadankan kebaya kutu baru dengan kain atau rok yang agak panjang.
- Untuk menghadiri acara yang bersifat lebih casual kenakan kebaya kutu baru modifikasi. Cobalah berkreasi dengan kain batik lilit yang memiliki ukuran panjang hingga sebatas betis.
Dengan desain dasarnya yang terbilang simpel dan sederhana, kebaya kutu baru akan terlihat makin cantik dan menarik manakala dihias dengan bros di bagian tengah dada. Bentuk bros yang dijadikan sebagai aksesoris kebaya kutu baru inipun beragam. Misalnya saja bentuk kupu-kupu, bros susun, atau bentuk lain yang terkesan mewah.
Kesimpulan
Demikian pembahasan singkat mengenai perkembangan model kebaya kutu baru lengkap dengan bahan untuk membuatnya yang dapat kami bagikan untuk anda. Dari penjelasan di atas dapat disimpulkah bahwa perkembangan kebaya tidak lepas dari pengaruh budaya dan andil penggunanya yang memiliki selera berbeda dari masa ke masa.
Butuh bahan kain berkualitas untuk membuat baju kebaya modern model kutu baru ataupun jenis busana yang lainnya?. Sekarang anda tidak perlu bingung lagi karena Fitinline menyediakan banyak pilihan bahan yang anda butuhkan.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.