Biasa mengenakan jaket parka yang memiliki tampilan keren dan trendy tanpa pernah memikirkan bagaimana cara pembuatannya?. Buat anda yang ingin mengetahui proses pembuatan dari jaket parka langsung simak pembahasan berikut yuk. Siapa tahu bisa jadi sumber inspirasi untuk anda memulai bisnis jaket parka sendiri.
Pengertian Jaket Parka
Jaket parka dapat dikategorikan ke dalam jenis jaket pria maupun jaket wanita yang memiliki tampilan seperti coat dan beberapa diantaranya ada yang dilengkapi tali serut di bagian pinggang. Mulanya jaket ini diciptakan dan dipakai orang Eskimo untuk melindungi tubuh dari suhu ekstrem namun kemudian juga dikembangkan untuk keperluan fashion.
Sumber : https://www.zalora.sg/
Berdasarkan desain dan kegunaannya secara umum terdapat dua jenis jaket parka yang dapat digunakan untuk menahan angin dan air.
- Pertama jaket parka dari bahan kain sederhana seperti nilon yang pemakaiannya masih mem-butuhkan baju dalam seperti kaus atau sweater. Jaket parka jenis ini sangat cocok digunakan sebagai pelengkap gaya sehari-hari.
- Kedua jaket parka dari bahan dua lapis berisi dacron atau down yang disebut dengan nama super parka atau down jacket. Jaket ini mampu menghangatkan tubuh pemakainya meski suhu udara berada di bawah nol derajat celcius.
Sumber : https://unkl347.com/
Terinspirasi dari dua jenis jaket parka tersebut pada perkembangannya lahir pula beberapa variasi jaket parka yang tidak kalah fashionable dan dapat dipakai dalam berbagai keperluan. Beberapa jenis jaket yang dimaksud diantaranya yakni berupa jaket parka snorkel, jaket parka fisthail dan jaket cagoule.
1. Jaket Parka Snorkel
Jaket parka snorkel merupakan jaket penghangat tubuh yang pertama kali digunakan oleh para crew pesawat militer Amerika pada awal tahun 1950-an. Jaket ini kemudian juga dikenal menjadi jaket mainstream pada komunitas Indie sekitar tahun 2004.
Sumber : https://www.bukalapak.com/
2. Jaket Parka Fisthail
Jaket parka fisthail merupakan jaket yang memiliki bagian ekor lebih panjang dari bagian de-pan. Jaket ini biasa digunakan sebagai simbol budaya “mod” yang menerapkan prinsip bergaya dengan pakaian sederhana namun tetap terkesan rapi, modis dan smart.
Sumber : https://www.hufworldwide.com/
3. Jaket Cagoule
Jaket cagoule di Amerika termasuk ke dalam jenis jaket windbreaker sedangkan di Australia termasuk ke dalam parka. Jaket ini umumnya memiliki hoodie yang dilengkapi elastis dengan tali dan resleting pendek di leher serta kantung di bagian perut.
Sumber : https://www.ebay.co.uk/
Tips Memilih Jaket Parka
Tertarik untuk menjadikan jaket parka sebagai fashion statement anda?. Sebelum memutuskan untuk membeli jaket parka simak dulu yuk beberapa hal penting yang wajib dijadikan sebagai bahan pertimbangan agar jaket yang anda dapatkan bisa sesuai dengan kebutuhan.
1. Desain dan Potongan Jaket
Rumus paling utama yang bisa dijadikan sebagai acuan dalam memilih jaket parka yaitu pilih jaket yang cocok dengan tubuh dan penampilan anda. Jangan lupa untuk memilih jaket parka dengan saku yang dilengkapi kancing dan ritsleting agar anda dapat menyimpan barang bawaan dengan aman.
- Pertimbangkan konstruksi jaket parka, termasuk tekstur bahan dan tingkat ketebalan kainnya.
- Bayangkan pakaian apa yang hendak dipadukan dengan jaket tersebut serta penampilan macam apa yang hendak anda hadirkan ketika memakai jaket parka.
- Untuk sahabat Fitinline yang malas membawa tas saat bepergian sebaiknya pilih jaket parka yang dilengkapi dengan banyak saku.
- Untuk sekedar hangout anda bisa memilih jaket parka yang bermodel simple dan tidak terlalu memiliki banyak saku.
- Bila anda mencari jaket parka yang bagus untuk dikenakan di daerah yang dingin pilihlah jaket parka yang desainnya cukup tebal.
2. Bahan Jaket Parka
Kenali dengan baik jenis-jenis bahan kain yang direkomendasikan untuk membuat jaket parka agar anda tidak salah pilih. Hal ini penting untuk diingat lantaran bahan yang dipakai untuk membuat jaket parka biasanya berbeda dengan jenis bahan kain yang sering digunakan jenis-jenis jaket lainnya.
Beberapa jenis kain yang biasa digunakan untuk membuat jaket parka diantaranya ada kain kanvas, kain twill, kain taslan, kain mikro, kain drill, kain nilon dan kain fleece.
a. Kain Kanvas
Kain kanvas memiliki tekstur tebal, berat dan kuat. Dengan tingkat ketebalannya yang sempurna kain kanvas sangat cocok digunakan sebagai bahan jaket penghangat tubuh walau memang tidak semua jenis kanvas bisa dipakai untuk membuat jaket.
Sumber : https://jurnal.maskoolin.com/
b. Kain Twill
Kain twill memiliki spesifikasi permukaan kain berserat garis-garis miring atau diagonal dan memiliki jalinan benang yang kuat. Kain twill sendiri tersedia dalam dua macam varian yakni berupa Kain Twill Stretch dan Kain Twill No Stretch.
Sumber : https://www.highty.id/
c. Kain Taslan
Kain taslan merupakan bahan kain yang mirip seperti parasut, tetapi teksturnya cender-ung lebih tebal, lembut, ringan dan kuat. Sebagai bahan dasar jaket, kain taslan juga terkenal paling eksklusif karena ada beberapa jenis bahan taslan yang memiliki sifat anti air.
Sumber : https://www.humblezing.com/
d. Kain Mikro
Kain mikro merupakan salah satu bahan jaket yang secara spesifik memiliki serat yang sangat kecil dan saat dipegang terasa licin, sifat bahannya jatuh, tipis seperti parasut, dimana satu sisinya mengkilap sementara sisi yang lain dop (redup).
Sumber : https://www.tokopedia.com/
e. Kain Drill
Kain drill merupakan sejenis bahan kain yang memiliki serat dengan garis-garis miring. Sebagai bahan pembuatan jaket parka sebagian besar kain drill umumnya terbuat dari campuran antara cotton dan polyester.
Sumber : https://www.tokopedia.com/
f. Kain Nilon
Kain nilon sebenarnya masih memiliki kesamaan dengan kain taslan, tapi kalau dari segi kekuatan dan ketebalan bahannya kain nilon masih di bawah bahan taslan. Meski demikian ketika sudah menjadi jaket kain nilon akan terlihat sangat bagus.
Sumber : https://www.stylisticsjapan.com/
g. Kain Fleece
Kain flecee merupakan sejenis bahan kain yang lembut dan tebal seperti selimut. Dengan teksturnya yang begitu tebal, kain fleece akan terasa sangat hangat bila digunakan untuk membuat jaket parka.
Sumber : http://www.businesssystems.co.nz/
3. Warna Jaket
Untuk mendapatkan jaket parka yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan, warna dan motif jaket parka bisa disesuaikan dengan warna rambut atau kalau mau aman pilih saja jaket yang berwarna netral agar lebih mudah dipadupadankan dengan keseluruhan outfit.
- Pilihlah jaket parka yang berwarna netral seperti hitam, abu-abu, biru dongker atau hijau gelap supaya lebih mudah memadu padankannya dengan warna kaos atau kemeja.
- Kalau anda ingin berpenampilan layaknya anggota militer, warna hijau dengan motif army merupakan pilihan jaket paling tepat yang bisa anda coba.
- Sementara bagi anda yang ingin terlihat lebih ceria anda dapat memilih warna jaket par-ka yang terang atau kontras dengan ouftit yang anda kenakan.
4. Ukuran Jaket
Jaket parka yang dijual di pasaran biasanya dibuat dengan standar ukuran tertentu yang sudah ditetapkan oleh produsen, karena itulah penting bagi anda untuk memperhatikan kesesuaian ukurannya dengan badan anda.
- Kenakan ukuran jaket yang pas dengan postur tubuh agar penampilan anda jadi terkesan makin menarik.
- Ukuran jaket parka yang pas baiknya tidak kebesaran atau kekecilan.
- Panjang jaket parka idealnya memiliki ukuran sebatas paha.
- Sementara untuk panjang lengannya jangan sampai melebihi telapak tangan karena akan nampak kebesaran.
- Jangan mencari ukuran jaket parka yang terlalu longgar atau terlalu besar apalagi jika anda memiliki postur tubuh yang cenderung mungil.
5. Sesuaikan Budget
Untuk menghemat pengeluaran sesuaikan harga jaket yang hendak anda beli dengan kondisi keuangan. Jangan hanya kerena ingin tampil gaya lalu anda menguras isi tabungan yang se-mestinya bisa anda gunakan untuk keperluan lain hanya demi sebuah jaket.
6. Jahitan Jaket Parka
Sama halnya dengan jenis pakaia lain, untuk memastikan bahwa jaket parka yang anda beli memang benar-benar berkualitas baik perhatikan detail dan bentuk jahitanya. Jaket parka yang bagus paling tidak harus dijahit dengan rapi dan tidak ada yang putus.
- Jahitan jaket parka yang berkualitas bagus memiliki ciri-ciri yang halus dan rapi, tidak melenceng, tidak loncat dan tidak mengkerut.
- Semakin kecil stik yang digunakan pada jaket parka maka semakin halus dan rapat juga hasil jahitan yang ditampilkannya.
- Obrasan pada tepi jaket harus memiliki bentuk yang halus dan rapi serta warna benang yang disesuaikan dengan warna kain yang dijahit.
- Menggunakan material yang berkualitas tinggi, baik untuk bahan kain, benang, resleting maupun pelengkap pakaian lainnya.
7. Pilih Yang Memakai Hoodie
Untuk alasan kenyamanan pilih jaket parka yang dilengkapi dengan tudung kepala alias hood-ie. Tudung kepala pada jaket parka ini sekaligus berfungsi untuk melindungi kepala dari sinar matahari, hujan, bahkan dari cuaca dingin bagi anda yang tinggal di dataran tinggi dan kerap bepergian di malam hari.
Tips Membuat Jaket Parka
Berencana membuat jaket parka untuk keperluan pelengkap gaya penampilan anda?. Sebagai bahan pertimbangan berikut kami bagikan beberapa hal yang perlu anda perhatikan dalam membuat jaket pria dan jaket wanita dengan model parka.
1. Tentukan Desain Jaket
Tentukan desain jaket parka yang diinginkan, dalam hal ini anda bisa membuat sketsa terlebih dahulu di media kertas atau langsung di aplikasi desain. Untuk membuat jaket parka tentukan pula variasi warna yang digunakan, tapi sebaiknya jangan terlalu banyak.
2. Pilih Konveksi Yang Terpercaya
Setelah menentukan desain dan kombinasi warna yang akan diaplikasikan pada jaket selanjut-nya anda bisa membawa desain tersebut ke konveksi jaket yang sudah terpercaya untuk mengerjakan jaket pria dan jaket wanita yang anda inginkan.
- Pertimbangkan untuk memilih konveksi yang memiliki alamat workshop yang jelas.
- Kedua pilih yang menawarkan kenyamanan dalam berkomunikasi.
- Cari informasi mengenai hasil produksi dari konveksi tersebut dan pastikan hasil produksi yang ditampilkan original.
- Pilihlah konveksi yang memiliki banyak feedback atau testimoni yang baik dari pelang-gannya.
- Tanyakan pada pihak konveksi pakaian mengenai kain dan bahan-bahan yang ditawarkan un-tuk pembuatan jaket parka. Dengan mengetahui hal tersebut maka anda bisa lebih menghemat budget untuk membuat sebuah jaket pria dan jaket wanita yang nyaman.
3. Perhatikan Material Pendukung
Ketika membuat jaket parka perhatikan material pendukung yang akan ditambahkan pada jaket, misal ritsleting hingga kain furing.
- Untuk membuat jaket yang lebih awet, anda bisa memilih bahan kain yang berkualitas.
- Jangan tergiur harga murah pastikan dulu kualitasnya agar terjamin awet dan tahan lama.
4. Lihat Display Product
Lihat contoh produk yang dipajang atau ditawarkan penyedia jasa konveksi untuk mengecek kualitas produk yang pernah dibuatnya dan mengecek kerapian jahitan jaket. Jahitan yang di-maksud tidak hanya terbatas pada jahitan dalam jaket tetapi juga mencakup jahitan saku dan resleting pada jaket.
5. Buat Sample Product
Bila memungkinkan, buat dulu satu sample jaket sebelum anda melakukan pemesanan dalam jumlah besar kemudian periksa kembali untuk melihat kesesuaian hasil jahitannya dengan de-sain anda. Jika sample product sudah cukup bagus maka anda bisa langsung memesan jaket parka kepada penyedia jasa konveksi yang anda pilih.
Lebih tertarik untuk membuat jaket parka sendiri untuk keperluan pribadi tapi masih bingung harus mulai dari mana?. Bagi sahabat Fitinline yang punya hobi mendesain baju dan membuat kreasi produk jahit menjahit tidak ada salahnya jika anda membuat jaket parka sendiri sesuai model dan ukuran yang anda kehendaki.
1. Menyiapkan Model Jaket
Siapkan model jaket parka yang ingin anda buat. Dalam hal ini anda bisa mencari referensi model jaket dari majalah fashion maupun media internet.
2. Menyiapkan Bahan Jaket
Persiapkan bahan dasar jaket berserta bahan tambahan lain yang mungkin diperlukan untuk menyempurnakan jaket, misalnya saja kancing ataupun ritsleting.
3. Mengukur Badan
Untuk membuat sebuah jaket pria dan jaket wanita yang berkualitas dan terasa nyaman saat dikenakan perlu dilakukan pengukuran yang tepat.
4. Membuat Pola Jaket
Selesai melakukan pengukuran selanjutnya anda tinggal membuat pola jaket parka sesuai model yang anda inginkan. Pola jaket parka pada umumnya tersusun atas dua buah pola yakni berupa pola besar dan beberapa pola kecil.
- Pola besar pada jaket parka terdiri dari pola jaket bagian muka, pola jaket bagian belakang dan pola lengan.
- Pola kecil terdiri atas berbagai bentuk pola saku dan hoodie.
Khusus untuk anda yang menemukan kesulitan ketika membuat pola jaket maka anda bisa mendownload pola jaket parka dari kami Di Sini. Berikut standar ukuran untuk jaket parka di Fitinline yang bisa anda pakai sebagai acuan dalam membuat jaket berkualitas
Pola jaket parka ini pada prinsipnya bisa dipakai untuk konsumsi rumahan, dimana pola yang dimaksud disajikan tersedia dalam bentuk file PDF. Pola jaket parka sendiri dibuat dalam ukuran yang sebenarnya dan dipecah dalam kertas A4 sesuai ketersediaan printer rumahan.
5. Memotong Bahan Kain
Setelah menentukan ukuran dan membuat pola jaket parka, sekarang saatnya bagi anda untuk memotong bahan kain dengan menggunakan gunting khusus kain.
- Mulailah memotong bahan kain yang paling dekat dengan tepi terlebih dahulu. Potong bahan kain mengikuti garis kampuh yang telah dibuat sebelumnya.
- Potong bahan kain dari bagian pola yang besar baru pola yang kecil seperti saku dan ban pinggang.
- Supaya hasil guntingan yang didapatkan terkesan tampak rata dan halus gunakan gunting yang tajam.
6. Menjahit Jaket Parka
Selesai melakukan pemotongan bahan, selanjutnya anda tinggal menjahit potongan-potongan bahan kain hingga membentuk jaket parka yang keren.
Khusus untuk anda yang ingin bereksperimen dan membuat jaket parka sendiri sebaiknya hindari menambahkan detail yang terlalu ramai pada jaket parka. Kalau mau aman pilihlah jaket yang polos tanpa hiasan sekalipun. Selain lebih menghemat bahan kain dan biaya, cara ini juga dimaksudkan supaya proses menjahitnya juga mudah.
Demikian pembahasan singkat mengenai tips memilih dan membuat jaket parka yang dapat kami bagikan untuk anda. Kalau sahabat Fitinline tahu lebih banyak tentang tips dan trik seputar fashion yang tidak kalah menarik simak terus artikel dari kami ya.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.