Article

Homepage Article Fashion Design Asal Usul Penggunaan Kancing…

Asal Usul Penggunaan Kancing Pada Bagian Bawah Lengan Pakaian

Sahabat Fitinline pasti sudah sangat familiar dengan keberadaan kancing berderet yang dijahitkan di bawah pergelangan lengan blazer atau jas. Namun sudahkah anda tahu untuk tujuan apa kancing tersebut dipasangkan pada pakaian?. Sekedar hiasan atau memang memiliki fungsi penting lainnya?.

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://www.johnsciacca.com/

Berdasarkan cerita yang berkembang, konon sejarah awal penggunaan kancing pada pergelangan lengan jas ini sebenarnya sudah dimulai sejak tahun 1700-an ketika Prusia diperintah oleh Raja Friderich Agung. 

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://www.buttonsnthreads.com/

Sang raja yang memerintah Prusia tersebut konon dikenal sangat disiplin karena sering turun ke medan perang untuk memeriksa kedisiplinan dan  kebersihan para prajurit yang ditugaskan untuk berperang. 

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://georgehahn.com/

Pada suatu ketika beliau penah dibuat sangat kesal karena menyaksikan lengan seragam yang dikenakan oleh para prajuritnya menjadi sangat kotor dan dekil, bahkan lebih dekil dari bagian manapun. Tidak hanya sekali saja, namun kejadian tersebut terus berulang hingga berkali-kali.

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://www.ownonly.com/

Setelah diselidiki, ternyata penyebab kotornya ujung lengan seragam para prajurit tersebut karena sering digunakan sebagai lap untuk menyeka keringat. Meski sudah mendapat peringatan namun para prajurit tersebut ternyata masih sering menggunakan ujung lengan pakaian mereka untuk menyeka keringat, mungkin karena alasan kebiasaan.

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://www.bespokealfa.com/

Sang raja pada akhirnya menemukan ide yang lebih baik untuk mengurangi kebiasaan buruk para tentaranya, yaitu dengan memerintahkan orang-orang untuk memasang kancing pada bagian ujung lengan dari pakaian yang mereka kenakan. 

Kancing Ujung Lengan

Sumber : https://www.linkedin.com/

Para prajurit yang masih nekat menyeka keringat mereka dengan ujung lengan, mau tidak mau harus menerima resiko yang cukup menyakitkan karena secara otomatis wajahnya akan tergores kancing berbahan kulit kerang atau beling yang terdapat pada lengan mereka sendiri.

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://www.styleforum.net/

Untuk saat ini penggunaan kancing di ujung lengan baju sudah banyak diadaptasi untuk berbagai jenis baju, seperti kemeja, blazer, jas, jaket, maupun coat. Jumlahnya pun cukup beragam mulai dari 3 sampai hingga 4 buah pada setiap pergelangan lengannya. 

Kancing Ujung Lengan

Sumber : http://mrmenco.blogspot.co.id/

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.