Punya rencana pergi ke pantai untuk menikmati indahnya pemandangan pantai, bermain air, bermain pasir atau sekadar berfoto?. Khusus untuk kamu yang ingin ke pantai dengan mengenakan hijab, berikut beberapa inspirasi outfit hijab yang simple, nyaman dan anti ribet yang bisa kamu pilih sebagai pelengkap gaya penampilan saat berlibur ke pantai.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Pentingnya Outfit Hijab ke Pantai
Outfit hijab ke pantai dapat dikategorikan ke dalam jenis outfit yang memiliki peran sangat penting untuk pelengkap gaya penampilan saat ke pantai. Selain menarik dari segi tampilan, outfit yang digunakan untuk ke pantai / ootd ke pantai setidaknya harus memenuhi sejumlah syarat berikut:
- Bahannya ringan dan cepat kering sehingga membuat kamu merasa nyaman saat berlama-lama di pantai.
- Memiliki warna-warna cerah seperti biru laut, hijau daun atau kuning pasir yang cocok dengan nuansa pantai.
- Modelnya cenderung longgar dan membuat kamu lebih leluasa saat bergerak di pantai.
Inspirasi Outfit Hijab ke Pantai
Ingin tampil lebih modis dan stylish saat liburan ke pantai tapi masih bingung harus memilih outfit hijab seperti apa yang cocok untuk melengkapi penampilan kamu. Biar ga salah pilih cobain yuk inspirasi outfit hijab ke pantai / ootd ke pantai hijab berikut ini.
1. Long Dress dan Pashmina
Pertama kenakan long dress yang didesain dalam model tiered, drop waist dress dan berbagai model long dress kekinian lainnya yang serasi dengan suasana pantai. Untuk hijab pilihlah hijab yang ringan dan tidak terlalu panas di kepala seperti pashmina atau segi empat.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Setelahnya tambahkan pula aksesori seperti kacamata hitam, topi dan sandal jepit untuk melindungi kaki dari karang, bebatuan, pasir dan benda-benda lain yang berbahaya.
Sumber : https://id.pinterest.com/
2. Kemeja dan Celana Jeans
Buat kamu yang lebih suka berpenampilan simple dan ingin bergerak dengan bebas, kamu bisa memadupadankan kemeja dan celana jeans lalu tambahkan saja hijab yang senada dengan keseluruhan outfit.
Sumber : https://kamini.id/
Untuk cara stylingnya sendiri, kamu dapat menggunakan kemeja dan celana jeans sebagai ootd ke pantai dengan dua cara yang berbeda.
- Pertama kamu bisa memakai kemeja seperti biasa dengan cara mengaitkan saja semua kancingnya.
- Kedua kamu bisa memakai kemeja sebagai outer dan membiarkan kancingnya terlepas untuk tampilan yang lebih kasual.
Biar penampilan kamu terlihat makin stylish, lengkapi kemeja dan celana jeans yang kamu pakai dengan bucket hat atau topi yang lebar.
- Bucket hat atau topi lebar bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menambah penampilan kamu jadi lebih modis.
- Selain melindungi kepala dari terik matahari penggunaan topi saat ke pantai juga akan menambah manis penampilan kamu.
Sumber : https://www.fimela.com/
3. Maxi Dress dan Long Outer
Untuk kamu yang ingin terlihat anggun dan feminim saat liburan ke pantai, kamu bisa memadupadankan maxi dress dengan long outer dari bahan brokat ataupun bahan lain.
- Maxi dress sendiri merupakan salah satu model busana terusan bersiluet A yang memiliki panjang hingga sebatas mata kaki.
- Sementara long outer merupakan sejenis outer panjang yang biasa didesain dalam ukuran panjang hingga sebatas lutut ataupun betis.
Sumber : https://shopee.co.id/
Tertarik untuk membuat maxi derss sendiri di rumah?. Sahabat Fitinline bisa menyimak kembali pembahasan mengenai Tutorial Membuat Maxi Dress Tanpa Pola pada artikel Fitinline terdahulu.
4. Tunik dan Rok Panjang
Kalau kamu ingin terlihat lebih ceria dan estetik, kamu bisa memadupadankan tunik yang berpotongan simple dengan rok panjang sebagai outfit ke pantai. Untuk pilihan modelnya beberapa contoh rok kekinian yang bisa kamu andalkan untuk ootd ke pantai diantaranya:
- Rok plisket yang identik dengan detail “pleats” alias lipit-lipit kecil di seluruh bagian rok.
- Rok tutu yang dibuat dari bahan tile atau lebih dikenal dengan kain tulle.
- Rok tiered yang didesain longgar dengan beberapa detail kerutan di bagian roknya.
Sumber : https://www.tokopedia.com/
5. Jumpsuit dan Kaos Panjang
Khusus untuk kamu yang suka berpenampilan simpel dengan busana terusan, mengenakan jumpsuit tanpa lengan yang desain dalam ukuran panjang dan juga kaos lengan panjang bisa menjadi solusi paling tepat yang bisa kamu coba.
- Jumpsuit sendiri dapat dikategorikan ke dalam jenis pakaian terusan yang diperoleh dari penggabungan blus dan celana panjang.
- Desainnya yang lurus dan menyatu mulai dari bagian leher sampai kaki menjadi ciri paling khas dari jumpsuit yang membedakannya dengan model baju yang lain.
Sumber : https://shopee.co.id/
6. Overall Dress dan Kaos Panjang
Berikutnya ada overall dress yang juga cukup populer terutama di kalangan hijabers. Untuk outfit ke pantai / ootd ke pantai, overall dress ini bisa kamu padupadankan dengan kaos lengan panjang serta sandal / sepatu yang nyaman dan santai.
Sumber : https://shopee.co.id/
7. Celana Kulot dan Rugby Shirt
Outfit hijab kekinian selanjutnya yang bisa kamu coba untuk ke pantai yaitu padupadankan celana kulot dengan rugby shirt lengan panjang yang memiliki kemiripan dengan kaos polo tetapi kerahnya lebih kaku dan mempunyai detail stripes di bagian badan.
Sumber : https://www.idntimes.com/
8. Blus, Jeans dan Vest Rajut
Tak kalah menarik dari sejumlah outfit yang sudah disebutkan di atas, kombinasi antara blus, jeans dan vest rajut juga cocok digunakan untuk ke pantai. Tapi biar ga gerah sebaiknya pilihlah vest rajut yang bahannya tidak terlalu tebal.
Sumber : https://id.pinterest.com/
9. Kulot, Kaos dan Long Cardigan
Outfit hijab simple lain yang bisa kamu coba, kenakan celana kulot yang dibuat dari bahan bermotif dengan kaos dan long cardigan yang berbahan ringan. Untuk hijab kamu bisa memakai hijab pashmina ataupun hijab segi empat yang berwarna sama dengan warna kaos.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Kesimpulan
Itu dia beberapa inspirasi outfit hijab simple yang bisa kamu pilih sebagai pelengkap gaya penampilan saat ke pantai. Dengan mengetahui banyaknya referensi ootd ke pantai yang disebutkan di atas semoga kamu bisa lebih mudah untk menemukan outfit hijab yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.
Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat hijab, gamis, dress dan berbagai model busana wanita lainnya?. Sebagai bahan pertimbangan intip koleksi Kain Gamis dan Gaun dari kami yuk.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.