Merasa cukup familiar dengan yang namanya celana jogger?. Dibalik tampilannya yang sangat khas dan berbeda dengan model celana yang lain, ternyata celana jogger juga menyimpan banyak sekali fakta unik yang menarik untuk ditelusuri lho.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Celana Jogger
Celana jogger yang dikenal pula dengan nama jogger pants termasuk ke dalam salah satu jenis celana yang memiliki tampilan cukup unik yakni cenderung dibuat longgar di bagian paha ke bawah sementara bagian opening leg atau bagian pergelangan kakinya justru tampak lebih ketat.
Sumber : https://www.walmart.com/
Layaknya model celana lain yang diciptakan untuk pria dan wanita, celana jogger sendiri pada prinsipnya juga memiliki banyak sekali fakta unik dan menarik yang mungkin belum diketahui banyak orang lho.
Fakta Menarik Celana Jogger
Mau tahu seperti apa asal mula celana jogger sampai akhirnya menjadi sangat populer seperti sekarang ini?. Untuk menjawab rasa penasaran kamu, berikut kami bagikan beberapa fakta menarik tentang celana jogger.
1. Termasuk Celana Yang Bersifat Unisex
Celana jogger atau jogger pants termasuk ke dalam jenis celana yang bersifat unisex alias cocok digunakan oleh pria dan wanita. Meski desain dan potongannya dapat sedikit berbeda, tetapi konsep dasarnya tetap sama.
Sumber : https://www.zalora.co.id/
2. Memiliki Bentuk Yang Sangat Khas
Celana jogger atau jogger pants memiliki bentuk yang sangat khas yakni identik dengan bagian pergelangan kaki yang ketat. Berdasarkan bentuk lingkar pergelangan kakinya celana jogger inipun umumnya banyak dibuat dalam dua macam varian.
- Pertama yakni berupa celana jogger dengan karet halus yang dibuat dari bur (bahan yang umum digunakan untuk manset jaket dan sweater).
- Kedua yakni berupa celana jogger dengan karet kasar yang dilengkapi dengan tali elastis di bagian dalamnya.
Sementara jika dilihat dari ukuran panjangnya, celana jogger atau jogger pants biasa dibuat dengan panjang sebatas betis namun ada juga yang sampai mata kaki sehingga saat dipakai bisa menonjolkan sepatumu dengan bebas.
3. Awalnya Didesain Untuk Olahraga
Jauh sebelum jadi fashion item yang populer seperti sekarang, celana jogger atau jogger pants sebenarnya lebih dulu populer di Amerika Utara dan berbagai belahan dunia lainnya sebagai celana untuk mereka yang hobi berolahraga.
- Jogger pants sangat booming pada tahun 90-an, sebagai celana untuk joging atau bersepeda.
- Karena modelnya yang bagus, di tahun yang sama jogger pants juga mulai dipakai sebagai teman jalan-jalan.
Sumber : https://www.blibli.com/
4. Celana Jogger Dalam Fashion
Dari yang awalnya dipakai untuk berolahraga dan jalan-jalan, celana jogger atau jogger pants lambat laun mulai berevolusi menjadi suatu kebutuhan pokok untuk lifestye.
- Meskipun awalnya dirancang untuk aktivitas olahraga, kini celana jogger telah menjadi tren dalam mode sehari-hari.
- Celana jogger disukai oleh banyak orang sebagai pakaian sehari-hari karena kenyamanan dan gaya yang ditawarkannya.
5. Identik Dengan Gaya Casual
Celana jogger atau jogger pants memiliki gaya yang lebih kasual dari pada model celana yang lain sehingga sangat cocok dipakai untuk aktivitas santai seperti hangout, jalan-jalan, olahraga ringan atau sekedar beristirahat di rumah.
Sumber : https://www.highcultured.my/
Tapi sekalipun celana jogger sangat identik dengan gaya casual, sebenarnya terdapat pula beberapa versi celana jogger yang lebih rapi dan cocok dipakai untuk situasi semi-formal seperti kuliah atau bekerja.
Simak juga 3 Jenis Celana Jogger Berdasarkan Fungsinya.
6. Bisa Dibuat Dari Berbagai Bahan Kain
Celana jogger bisa dibuat dari berbagai jenis bahan kain yang berbeda seperti halnya kain katun, kain drill, kain baby terry, kain fleece, kain baby canvas, kain denim dan juga kain spandek yang menawarkan banyak keunggulan.
Simak juga pembahasan mengenai 7 Jenis Bahan Kain Terbaik Untuk Membuat Celana Jogger kalau kamu mau tahu lebih banyak lagi karakteristik dari masing-masing bahan kain yang umum digunakan untuk celana jogger.
7. Punya Banyak Warna dan Pola
Celana jogger juga tersedia dalam berbagai macam variasi warna dan pola, sehingga membuatnya menjadi pilihan celana yang sangat fleksibel untuk digunakan dalam berbagai kesempatan yang berbeda, tergantung pada personal style kamu.
- Beberapa variasi warna yang umum ditemukan pada celana jogger antara lain berupa warna netral, warna pastel, warna terang, warna neon dan gradasi warna.
- Selain dibuat dalam warna solid, celana jogger juga tersedia dalam berbagai motif dan pola seperti motif geometris, motif garis-garis, motif floral dan motif hewan.
Sumber : https://www.yesstyle.com/
8. Mudah Untuk Dipadupadankan
Celana jogger dapat dikombinasikan dengan berbagai basic fashion item seperti layaknya kaos, kemeja, sweater bahkan jaket denim. Desainnya yang simple tapi tetap terlihat keren, membuat celana ini mudah untuk dipadukan dengan berbagai jenis pakaian sehari-hari.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Untuk kamu yang ingin tahu lebih detail lagi tentang bagaimana cara styling celana jogger yang keren simak juga:
- 3 Ide Padupadan Celana Jogger Yang Keren Untuk Para Pria
- 10 Ide Padupadan Celana Jogger Wanita Yang Buatmu Makin Stylish
Kesimpulan
Itu dia beberapa fakta unik dan menarik tentang celana jogger yang perlu kamu ketahui. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memperkaya wawasan dan pengetahuan kamu tentang celana jogger yang sudah seperti celana wajib bagi banyak anak muda.
Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat celana jogger atau jogger pants?. Sebagai bahan pertimbangan yuk intip dulu koleksi bahan Kain Katun, Kain Drill, Kain Baby Terry, Kain Fleece, Kain Baby Canvas, Kain Denim dan Kain Spandek yang kami miliki.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.