Article

Homepage Article Fashion Design 7 Tips Berpakaian Yang Bikin…

7 Tips Berpakaian Yang Bikin Kamu Nyaman Saat Cuaca Panas

Ingin tetap tampil stylish saat cuaca panas tanpa harus mengorbankan kenyamanan dalam berbusana?. Sebagai referensi berikut kami bagikan sejumlah hal penting yang harus dipertimbangkan ketika memilih pakaian untuk cuaca panas.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Outfit Untuk Cuaca Panas

Memilih outfit yang tepat untuk cuaca panas bisa menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi sebagian orang. Selain memperhatikan kesesuian model pakaian dengan bentuk badan, sebenarnya ada berbagai faktor lain yang lebih penting untuk diperhatikan dalam memilih pakaian agar tidak panas lho.

Tips Berpakaian Saat Panas

Terkait dengan hal tersebut lantas apa saja hal penting yang harus dipertimbangkan ketika memilih pakaian untuk cuaca panas?. Untuk mengantisipasi kemugkinan salah kostum berikut kami bagikan beberapa tips sederhana yang bisa kamu coba.

1. Pilih Bahan Yang Tepat

Pertama pilihlah pakaian yang bahannya ringan, mudah menyerap keringat dan memiliki sirkulasi udara yang baik.

  • Sebisa mungkin hindari pakaian yang bahannya terlalu tebal, sulit menyerap keringat dan mengandung banyak poliester.
  • Pilih bahan kain yang bisa melindungi tubuh dari masalah kulit seperti ruam atau gatal-gatal.
  • Untuk meminimalisir rasa gerah, lebih baik kenakan pakaian yang terbuat dari kain katun, kain linen dan kain rayon.
  • Kain Katun

Kain katun termasuk ke dalam jenis bahan kain yang bagus digunakan untuk cuaca panas karena mudah menyerap keringat dan memungkinkan pori-pori kulit pada tubuh bernafas dengan leluasa.

  • Kain Linen

Kain linen termasuk ke dalam jenis bahan kain yang sangat sesuai jika dikenakan saat cuaca panas karena mampu memberi efek sejuk pada kulit.

  • Kain Rayon

Kain rayon termasuk ke dalam jenis bahan kain yang dihasilkan dari regenerasi serat selulosa.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://themazi.com/

Bahkan untuk kamu yang sering berpenampilan tertutup, mengenakan pakaian yang dibuat dari kain katun, kain linen dan kain rayon juga memungkinkan sirkulasi udara tetap mengalir lancar dan membuatmu nyaman saat beraktivitas.

Selain itu kamu bisa juga memilih bahan kaos yang mempunyai komposisi katun paling dominan. Bahan kaos yang dimaksud antara lain berupa cotton combed, cotton carded, cotton slub, cotton bamboo dan cotton spandex.

Simak juga :

  • 4 Jenis Bahan Pakaian Yang Cocok Dipakai Saat Cuaca Panas
  • 8 Rekomendasi Bahan Jaket Yang Cocok Untuk Cuaca Panas

2. Hindari Warna Gelap

Kedua hindari pakaian yang berwarna gelap dan menyerap panas seperti warna hitam. Sebagai gantinya kamu bisa memilih pakaian dengan warna terang yang dapat menjaga suhu tubuh tetap rendah dan memantulkan cahaya matahari dari pada menyerapnya.

  • Semakin gelap suatu warna semakin banyak cahaya dan panas yang mampu diserapnya.
  • Untuk meminimalisir rasa gerah kamu bisa memilih pakain yang berwarna putih, biru, kuning dan warna-warna pastel.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://www.theguardian.com/

3. Hindari Busana Yang Berlapis

Ketiga hindari pakaian layering atau busana berlapis karena bisa membuat tubuh kamu cenderung menghasilkan keringat lebih banyak dan bisa membuat kamu tidak nyaman.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://www.redonline.co.uk/

4. Hindari Pakaian Yang Ketat

Keempat pilihlah pakaian yang didesain longgar bukan pakaian yang ketat atau pas badan agar kulit dapat bernapas dengan baik.

  • Saat berada di rumah dan tidak terkena sinar matahari secara langsung kamu bisa memakai pakaian yang sedikit terbuka.
  • Saat berada di luar ruangan, sebaiknya kenakan pakaian yang menutupi seluruh tubuh agar kulit tidak terkena sengatan sinar matahari.
  • Sementara untuk pelengkap gaya penampilan yang sifatnya lebih formal seperti kerja atau kuliah, carilah pakaian yang longgar tetapi masih terkesan rapi.

Dalam kondisi panas sebisa mungkin hindari menggunakan pakaian yang terlalu ketat. Selain membuat pakaian terasa lengket di kulit pakaian yang ketat juga bisa membuat sirkulasi udara di dalam pakaian menjadi terhambat.

5. Gunakan Topi Yang Lebar

Kelima gunakan penutup kepala seperti topi yang lebar untuk menghalangi panas matahari agar tidak mengenai kepala dan wajah.

  • Untuk pilihan modelnya beberapa jenis topi kekinian yang cocok dikenakan saat cuaca panas antara lain berupa:
  • Baseball hat dengan tepian yang lebar untuk memberikan perlindungan ekstra pada wajah dari sinar matahari.
  • Bucket hat yang memiliki bentuk cekung seperti ember untuk melindungi kepala dan wajah dari sinar matahari.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://www.amazon.co.jp/

6. Gunakan Kacamata Hitam

Keenam gunakan kacamata hitam untuk membantu melindungi mata dan wajah dari sinar matahari langsung saat bepergian ke luar rumah.

  • Kaca mata hitam dapat membantu melindungi mata dari sinar UV dan sinar matahari yang terlalu terang.
  • Kaca mata hitam dapat mengurangi silau dan membuat penglihatan menjadi lebih nyaman.
  • Kaca mata hitam dapat melindungi kulit di sekitar mata dari kerutan dan penuaan dini akibat paparan sinar matahari yang berlebihan.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://thesomedayco.com/

7. Pilih Alas Kaki Yang Nyaman

Untuk alas kaki pilihlah sandal atau sepatu yang nyaman dan memungkinkan kaki bernafas dengan lebih baik. Dalam hal ini kamu bisa mengenakan sandal jepit, selop, sepatu slip on atau model sepatu lainnya dengan kualitas terbaik.

Outfit Cuaca Panas

Sumber : https://www.pinterest.com/

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai sejumlah hal penting yang harus dipertimbangkan ketika memilih pakaian untuk cuaca panas. Terlepas dari banyaknya trend yang bermunculan, mengenakan pakaian yang tepat menjadi salah satu kunci untuk tetap sejuk dan nyaman di cuaca panas.

Butuh bahan kain katun, kain linen, kain rayon dan bahan kaos berkualitas dengan harga murah untuk membuat pakaian?. Sebagai bahan pertimbangan kamu bisa melihat-lihat dulu koleksi Kain Katun, Kain Linen, Kain Rayon dan Bahan Kaos yang kami miliki.

Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu dalam memilih pakaian yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.