Article

Homepage Article Fashion Design 7 Fakta Menarik Tentang…

7 Fakta Menarik Tentang Citayam Fashion Week

Menjadikan jalanan sebagai ajang pameran busana, fenomena Citayam Fashion Week belakangan tengah menjadi sorotan, bahan perbincangan bahkan obyek perdebatan masyarakat luas. Buat anda yang mau tahu apa itu Citayam Fashion Week dan fakta menarik di dalamnya langsung simak pembahasan berikut yuk.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Citayam Fashion Week

Citayam Fashion Week dapat disebut pula sebagai tiruan Paris Fashion Week yang menjadikan jalanan sebagai ajang pameran busana. Jika Paris Fashion Week diikuti oleh desainer kondang, fenomena Citayam Fashion Week ini justru dimulai olah anak-anak muda yang nongkrong di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.

Fakta Menarik Citayam Fashion Week

Seperti halnya ajang fashion week yang biasa dilakukan untuk memamerkan rancangan desainer, Citayam Fashion Week sendiri sebenarnya juga menyimpan banyak sekali fakta unik yang menarik untuk ditelusuri lho.

1. Asal Mula Citayam Fashion Week

Nama Citayam Fashion Week berangkat dari banyaknya remaja Citayam, Kabupaten Bogor dan daerah sekitar yang gemar berkumpul dan melakukan peragaan busana di zebra cross kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Citayam Fashion Week

Sumber : https://kabar24.bisnis.com/

2. Lokasi Citayam Fashion Week

Lokasi Citayam Fashion Week berada di Jalan Jenderal Sudirman, Dukuh Atas, Jakarta Pusat tepatnya di sekitar Stasiun MRT Dukuh Atas, Stasiun BNI City dan Terowongan Kendal yang memang strategis bagi warga Citayam, Depok dan Bojonggede karena bisa diakses dengan menggunakan KRL.

Dahulu kala, di kawasan ini terdapat sebuah stasiun kereta api yang bernama Stasiun Dukuh Atas kini bernama Stasiun Sudirman. Kawasan ini direncanakan menjadi kawasan transit terpadu TOD.

Konsep TOD sendiri memiliki berbagai macam fasilitas di dalamnya, mulai dari pusat perkantoran, hotel, convenience store, fashion, ATM, food & beverage hingga tempat tinggal murah yang dibangun dekat dengan MRT.

3. Pelopor Citayam Fashion Week

Berbicara mengenai Citayam Fashion Week mungkin banyak yang belum tahu bahwa, sosok penting yang menjadi pelopor pertama Citayam Fashion Week adalah Abdul Sofi Allail atau Ale yang bekerja sebagai digital marketing, kreator konten, sekaligus model freelance di daerah Jakarta.

Citayam Fashion Week

Sumber : https://m.diadona.id/

Ketertarikannya dengan dunia fashion membuat Ale yang memiliki hobi mix and match pakaian terdorong untuk melakukan peragaan model di area Dukuh Atas dengan gaya nyentrik dan sangat mencolok seolah olah sedang berada di runaway fashion week dunia dan memperagakan busana kelas dunia.

Aksi yang dilakukan ole Ale rupanya mendapat respon positif dari masyarakat dan remaja sekitar untuk mengikuti jejaknya, hingga lahirlah fenomena yang kita kenal sebagai Citayam Fashion Week.

  • Citayam Fashion Week kini berkembang menjadi ajang untuk menghabiskan waktu dan adu kreativitas para anak muda dalam berpenampilan.
  • Layaknya model mereka berlenggak-lenggok mengenakan outfit pilihan masing-masing di Citayam Fashion Week sambil menyeberangi jalan.

4. Viral di Tik Tok dan Instagram

Viralnya kawasan Dukuh Atas sebagai lokasi Citayam Fashion Week bermula dari beredarnya video-video wawancara di Tik Tok dan Instagram. Selain menunjukkan wawancara yang mengundang gelak tawa, video tersebut juga menampilkan berbagai mode pakaian dengan gaya fashion kekinian.

Citayam Fashion Week

Sumber : https://www.hops.id/

Dari video-video yang beredar di media sosial muncul pula beberapa nama remaja yang menjadi pusat perhatian atas viralnya Citayam Fashion Week yaitu Jeje, Roy, Bonge dan Kurma. Setelah makin ramai, banyak juga influencer dan artis papan atas yang terjun langsung ke lokasi tersebut.

5. Mendapat Sorotan Media Jepang

Fenomena Citayam Fashion Week sempat medapat sorotan dari salah satu media fashion Jepang yakni Tokyo Fashion yang mengapresiasi cara berekspresi anak-anak muda di Indonesia melalui adu gaya di Citayam Fashion Week.

Media tersebut juga membandingkan Citayam Fashion Week dengan street fashion Harajuku yang awalnya dianggap aneh dan tidak dihargai oleh masyarakat, namun lama-lama mulai diterima dan bahkan menjadi kiblat untuk para penggemarnya dari berbagai belahan dunia.

Tidak berhenti sampai di situ, Tokyo Fashion bahkan meminta sejumlah situs dan akun street snap di Indonesia untuk mendokumentasikan dan mendukung hobi baru remaja dari Citayam.

6. Identik Dengan Urban Street Fashion

Citayam Fashion Week melahirkan banyak hal baru salah satunya yakni berupa trend urban street style fashion yang menggabungkan konsep kepribadian dan street style.

  • Urban style meliputi berbagai macam gaya berbusana unik yang disesuaikan dengan karakter penggunanya.
  • Yang membuat urban style menarik adalah style ini tidak hanya berubah dan berkembang sesuai dengan zaman saja, tapi tergantung pada pemakainya.
  • Personality yang dimiliki oleh setiap pemakainya akan mempengaruhi bagaimana style akan terlihat.

Citayam Fashion Week

Sumber : https://langit7.id/

Untuk warnanya sendiri, urban style lebih banyak menggunakan warna soft yang bisa dimanfaatkan untuk digunakan pada saat santai dan juga pada acara semi formal. Beberapa contoh warna yang termasuk ke dalam kategori ini antara lain berupa warna putih, hitam, coklat dan silver.

Sementara dari segi motif, tidak ada patokan motif yang digunakan. Namun biasanya motif yang banyak digunakan untuk style ini antara lain terdiri dari motif floral, stripes serta motif ilusi optik yang menarik.

Singkatnya kalau street style cenderung lebih ke casual saja, urban style justru dapat memperlihatkan style yang cenderung formal dan casual dalam satu waktu.

7. Melahirkan Istilah Baru “Haradukuh”

Selain bermunculannya trend urban street, Citayam Fashion Week juga melahirkan istilah baru yaitu “Haradukuh”. Haradukuh sendiri merupakan plesetan dari kata Harajuku, sebuah distrik di Shibuya, Tokyo, Jepang.

Penggunaan istilah tersebut muncul lantaran fenomena Citayam Fashion Week yang muncul di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat mirip dengan apa yang telah terjadi di Harajuku, Jepang.

  • Harajuku (原宿) merupakan sebutan populer untuk kawasan di sekitar Stasiun JR Harajuku, Distrik Shibuya, Tokyo.
  • Kawasan harajuku ini terkenal sebagai tempat berkumpulnya anak-anak muda yang kerap berpenampilan nyentrik dan mencolok.
  • Sejak tahun 1970-an, kawasan Harajuku dikenal sebagai pusat fesyen dan budaya anak muda Jepang yang ikonik.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai sejumlah fakta menarik mengenai Citayam Fashion Week yang dapat kami bagikan untuk anda. Terlepas dari berbagai persoalan yang ada semoga kemunculan Citayam Fashion Week bisa membawa dampak positif bagi perkembangan fashion di tanah air.

Simak juga 8 Fakta Unik dan Menarik Tentang Paris Fashion Week kalau anda mau tahu lebih banyak lagi informasi penting terkait dengan Paris Fashion Week.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.