Article

Homepage Article Fashion Design 6 Tips Menghilangkan Jamur…

6 Tips Menghilangkan Jamur di Jaket Kulit Kesayanganmu

Membersihkan jamur pada jaket kulit tidak dapat dipungkiri memang memerlukan perlakuan yang jauh lebih hati-hati, dibanding cara membersihkan jamur pada produk fashion yand dibuat dari bahan kain. Meski demikian bukan berarti hal tersebut tidak dapat dilakukan lho.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Jaket Kulit

Sering dianggap sebagai simbol gaya yang klasik dan maskulin, jaket kulit dapat dikategorikan kedalam jenis jaket yang biasa dibuat dari bahan khusus yakni berupa bahan kulit (baik itu bahan kulit asli maupun kulit sintetis) yang diproses sedemikian rupa untuk menciptakan tekstur dan kekuatan yang diinginkan.

Tapi sekalipun jaket kulit dikenal memiliki sifat yang kuat dan tahan lama bahkan hingga bertahun-tahun lamanya, jaket kulit sebenarnya juga lebih rentan terhadap pertumbuhan jamur dibandingkan dengan bahan lainnya jika tidak dirawat dengan baik lho.

Karena sifat alami kulit cenderung menyerap kelembaban, jaket kulit bisa dibilang sangat rentan menjadi tempat pentimbuhan jamur. Selain itu, paparan air yang berlebihan serta kondisi lingkungan yang gelap dan tertutup,  juga dapat meningkatkan risiko pertumbuhan jamur pada jaket kulit.

  • Kelembaban yang terperangkap di dalam serat kulit dapat menciptakan lingkungan yang ideal bagi pertumbuhan jamur.
  • Paparan air yang berlebihan dapat merusak lapisan pelindung alami pada kulit dan membuatnya lebih mudah menyerap kelembaban.
  • Lingkungan yang gelap dan tertutup juga mendukung pertumbuhan jamur dan dapat meningkatkan risiko pertumbuhan jamur pada jaket kulit.

Dampak Buruk Jamur di Jaket

Beberapa dampak negatif yang bisa terjadi jika jaket kulit kesayangan kamu mulai ditumbuhi jamur dan tidak segera diatasi dengan baik yaitu:

  • Kerusakan tekstur dan warna alami jaket kulit yang kemudian mengurangi keindahan dan kualitas jaket kulit.
  • Munculnya bercak-bercak tidak rata pada jaket kulit yang bisa membentuk area lebih besar.
  • Kerusakan permanen pada bahan jaket karena membuatnya menjadi rapuh dan mudah pecah-pecah sehingga memperpendek umur pakai jaket.

Untuk mencegah atau mengatasi dampak buruk dari jamur pada jaket kulit, penting untuk menjaga kebersihan dan kekeringan jaket secara rutin. Jika sudah terkena  jamur, sebaiknya segera bersihkan jaket tersebut dengan cara yang baik dan benar.

Cara Membersihkan Jamur

Terkait dengan hal tersebut lantas bagaimana cara terbaik yang dapat dilakukan untuk merawat jaket kulit yang berjamur dan mencegahnya datang kembali?. Buat kamu yang mau mencobanya yuk ikuti tips berikut.

1. Sikat Debu dan Kotoran

Sebelum membersihkan jamur pada jaket kulit, mula-mula sikat terlebih dahulu jaket yang kamu miliki dengan menggunakan sikat yang berbulu lembut untuk menghilangkan debu dan kotoran.

  • Sikat jaket kulit dengan hati-hati, untuk menghindari goresan pada permukaan kulit.
  • Sikat jaket kulit dengan gerakan searah dan lembut untuk membersihkan permukaannya tanpa merusak atau menggores kulit.

Jaket Kulit

Sumber : https://leatherhero.com.au/

2. Bersihkan Dengan Kain Lembut

Setelah disikat sekarang bersihkan area jaket kulit yang terkena jamur dengan menggunakan kain yang lembut dan tidak mengandung pewarna yang dapat luntur. 

  • Pertama basahi kain yang lembut dan bersih dengan air hangat.
  • Tambahkan beberapa tetes bahan pembersih kulit ke kain yang sudah dibasahi.
  • Usap jaket dengan kain basah secara lembut dan jangan ditekan berlebihan.
  • Ulangi cara tersebut beberapa kali hingga jamur hilang.

Jaket Kulit

Sumber : https://leatherhero.com.au/

3. Keringkan Jaket Secara Alami

Usai dibersihkan, biarkan jaket kulit kering secara alami. Hindari penggunaan sumber panas seperti pengering rambut atau sinar matahari langsung, karena panas yang dihasilkan dari keduanya justru bisa merusak permukaan jaket kulit.

4. Gunakan Pembersih Khusus Kulit

Jika jamur yang menempel pada jaket kulit cukup sulit dihilangkan, pertimbangkan untuk menggunakan bahan pembersih yang memang didesain khusus untuk membersihkan bahan kulit.

  • Gunakan bahan pembersih yang disarankan untuk kulit agar tidak merusak tekstur atau warna jaket.
  • Ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan yang diformulasikan khusus untuk bahan kulit.

Jaket Kulit

Sumber : https://leatherhero.com.au/

5. Oleskan Pelembap Khusus Kulit

Alternatif lain oleskan pelembab khusus untuk jaket kulit pada area yang berjamur dengan menggunakan selembar kain kering. Selain menghilangkan jamur bahan tersebut juga bisa digunakan untuk meningkatkan kelembapan jaket biar lebih nyaman ketika dikenakan.

6. Simpan Jaket Kulit Dengan Baik

Terakhir, pastikan untuk menyimpan jaket dengan baik yakni dalam posisi tergantung di tempat yang kering, memiliki ventilasi udara yang baik, bebas dari lembab dan terhindar dari paparan langsung sinar matahari.

  • Menyimpan jaket kulit di tempat yang lembab hanya akan membuat jamur tumbuh kembali.
  • Sementara jika terkena sinar matahari berlebihan, permukaan kulitnya bisa saja rusak dan warnanya menjadi mudah pudar.

Jaket Kulit

Sumber : https://leatherhero.com.au/

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa cara sederhana yang bisa kamu lakukan untuk merawat jaket kulit agar tidak berjamur. Jika kamu merasa tidak yakin untuk membersihkan jaket kulit sendiri, sebaiknya konsultasikan dengan ahli perawatan jaket kulit atau spesialis pembersihan jaket kulit ya.

Download Pola Jaket Kulit siap pakai dari kami, kalau kamu ingin membuat jaket kulit sendiri dengan pola yang sudah jadi.

Simak juga :

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.