Article

Homepage Article Fashion Design 12 Model Cuff Kemeja Yang…

12 Model Cuff Kemeja Yang Di Produksi Dalam Industri Garmen

Cuff menjadi salah satu bagian terpenting dalam penyelesaian akhir sebuah kemeja. Apakah dari kalian sudah familiar dengan cuff atau yang sering disebut manset? Kalau kalian belum familiar yuk bisa simak diartikel ini, pastinya kalian akan mengenali dan memahami apa itu cuff dan berbagai model bentuk cuff yang bisa diaplikasikan pada kemeja ataupun pakaian lainnya.

Beberapa point yang akan kita bahas diartikel ini tentang Berbagai Model Bentuk Cuff Kemeja Yang Di Produksi Dalam Industri Garmen:

Sekilas Kita Akan Bahas Definisi Apa Itu Cuff

Cuff atau yang sering kita dengar dengan sebutan manset adalah penyelesaian akhir ujung lengan dengan menggunakan tambahan bahan atau kain lain. Cuff/manset merupakan termasuk salah satu bagian dari suatu busana yang penting. Selain digunakan sebagai pelengkap sebuah busana cuff/manset ini juga bisa menjadi nilai tambahan dalam seni atau penampilan pada sebuah busana. Sama seperti pada lengan, cuff/manset tangan juga memilki variasi yang berbeda-beda dan detail design bisa menyesuaikan dengan kebutuhan selera masing-masing. Kita akan bahas tentang berbagai macam model bentuk cuff/manset di point selanjutnya.

Berbagai Model Bentuk Cuff Kemeja Yang Di Produksi Dalam Industri Garmen

Semakin berkembangnya zaman maka dunia fashion juga mengalami perkembangan yang sama pesatnya. Salah satunya pada model cuff/manset yang sekarang sudah mengalami banyak modifikasi yang kian beragam. Agar menghasilkan sebuah desain busana yang trendi dan berkualitas, maka seorang desainer wajib untuk mengetahui macam-macam bentuk cuff/manset busana. Khususnya dalam Industri Garmen dengan memproduksi kemeja bentuk cuff/manset juga harus mengikut trend yang sedang berjalan dan memiliki detail cuff/manset yang sulit sehingga akan menjadi salah satu nilai tambahan untuk nilai jual dan penampilan yang lebih menarik.

Berikut ini kita akan bahas berbagai bentuk model cuff/manset yang diproduksi dalam Industri Garmen, diantaranya:

1. One Button Rounded Cuff , merupakan cuff standar pada umumnya yang sama dengan yang lain, namun hanya terdapat satu kancing saja. One button rounded cuff ini lebih banyak digunakan produsen kemeja di pasaran bahkan di Industri Garmen, karena lebih simpel dan peminatnya lebih tinggi. Cuff/manset dengan satu kancing dinilai lebih praktis dan masih bisa mempertahankan nilai formalnya.

Manset Kemeja

Sumber : https://propercloth.com/

2. Two Button Rounded Cuff, merupakan cuff yang memiliki dua buah kancing pada cuff/mansetnya. Cuff/manset dibuat lebih tebal, kemudian pada pinggirannya diberi dua kancing yang disusun vertikal. Kancing hanya ada di salah satu sisinya saja.

Manset Kemeja

Sumber : https://propercloth.com/

3. Square French Cuff/ Double Cuff, model cuff/manset perancis ini cukup terkenal. Ini adalah cuff/manset yang memiliki ketebalan dua kali lipat ukuran normal. Manset Prancis yang membulat sama seperti manset Prancis standar, kecuali cuff/manset ini memiliki sudut kotak di tepi belakang yang paling dekat dengan pergelangan tangan. Ini tidak kalah formal, hanya gaya yang sedikit berbeda. Sengaja dibuat ukuran yang lebih besar karena gaya penggunaannya memang untuk dilipat sama tebalnya. Pada kedua ujung cuff/manset ada dua buah lubang kancing tanpa kancingnya. Sehingga untuk memakai kemeja bermanset french cuff ini butuh memakai cufflinks atau kancing pasang lepas yang menghubungkan kedua sisi cuff/ manset.

Manset Kemeja

Sumber : https://www.hughandcrye.com/

Manset Kemeja

Sumber: https://www.josbank.com/

4. Rounded French Cuff, model cuff/manset perancis ini cukup terkenal. Ini adalah cuff/manset yang memiliki ketebalan dua kali lipat ukuran normal. Manset Prancis yang membulat sama seperti manset Prancis standar, kecuali manset ini memiliki sudut membulat di tepi belakang yang paling dekat dengan pergelangan tangan. Ini tidak kalah formal, hanya gaya yang sedikit berbeda. Sengaja dibuat ukuran yang lebih besar karena gaya penggunaannya memang untuk dilipat sama tebalnya. Pada kedua ujung cuff/manset ada dua buah lubang kancing tanpa kancingnya. Sehingga untuk memakai kemeja bermanset french cuff ini butuh memakai cufflinks atau kancing pasang lepas yang menghubungkan kedua sisi cuff/ manset.

Manset Kemeja

Sumber: https://www.keshanbespoke.com/

5. Angle French Cuff, model cuff/manset perancis ini cukup terkenal. Ini adalah cuff/manset yang memiliki ketebalan dua kali lipat ukuran normal. Manset Prancis yang membulat sama seperti manset Prancis standar, kecuali cuff/manset ini memiliki sudut angle di tepi belakang yang paling dekat dengan pergelangan tangan. Ini tidak kalah formal, hanya gaya yang sedikit berbeda. Sengaja dibuat ukuran yang lebih besar karena gaya penggunaannya memang untuk dilipat sama tebalnya. Pada kedua ujung cuff/manset ada dua buah lubang kancing tanpa kancingnya. Sehingga untuk memakai kemeja bermanset french cuff ini butuh memakai cufflinks atau kancing pasang lepas yang menghubungkan kedua sisi cuff/ manset.

Manset Kemeja

Sumber: https://www.gentlemansgazette.com/

6. Winged Cuff, merupakan model cuff/manset yang memiliki bentuk manset yang menyerupai bentuk sayap seekor burung sesuai dengan nama cuff/manset tersebut.

Manset Kemeja

Sumber : https://belajarjait.com/

7. Zipped Cuff, merupakan cuff/manset lengan baju ini yang diberi tali kor nguat tutup tarik (ritz) atau bagian belahan cuff/manset agar bisa dibuka digunakan ritz.

Manset Kemeja

Sumber: https://www.leatherscene.co.uk/

8. Envelope Cuff, ini merupakan cuff yang didesign sama dengan standar cuff lainnya, namun cuff/manset ini hanya terdapat satu kancing saja dan pada ujung sisi berbentuk segitiga. Cuff / manset ini biasanya digunakan untuk kemeja yang terlihat casual, simpel dan santai yang sering digemari oleh anak-anak muda sehingga terlihat stylish dan menarik.

Manset Kemeja

Sumber : https://id.carousell.com/

9. Turnback Cuff, merupakan cuff/manset yang bentuknya terbalik di ujung lengan yang memanjang kira-kira ke kancing pertama.

Manset Kemeja

Sumber: https://www.etsy.com/

10. Three Button Square Cuff, merupakan cuff/manset yang mempunyai tiga buah kancing pada cuff/mansetnya. Cuff/manset dibuat lebih tebal, kemudian pada pinggirannya diberi tiga kancing yang disusun vertikal. Kancing terletak hanya ada di salah satu sisinya saja.

Manset Kemeja

Sumber : https://www.bondsuits.com/

11. Two Button Mitered Cuff, merupakan cuff/manset yang memiliki dua kancing dan termasuk cuff kemeja populer yang lebih bergaya dan lebih elegan dari pada cuff barel standar. Penempatan dua kancing membuat cuff ini cocok untuk dikenakan dengan jam tangan. Cuff ini menyatu untuk menjaga penampilan yang segar dan bergaya dan berukuran panjang 2.875″.

Manset Kemeja

Sumber: https://propercloth.com/

12. One Button Mitered Cuff, merupakan cuff/manset yang memiliki satu kancing dan termasuk cuff yang bergaya memiliki sudut kancing yang elegan pada penutupan kancing, dan ukuran cuff satu kancing yang lebih kecil. Cuff ini menyatu untuk menjaga tampilan yang tajam dan panjang 2,625″.

Manset Kemeja

Sumber : https://propercloth.com/

Demikian yang telah kita bahas bersama di artikel ini sedikitnya kita bisa belajar mengenal berbagai model bentuk cuff kemeja yang diproduksi dalam Industri Garmen. Semoga informasi yang kita berikan ke anda ini setidaknya bisa memberikan manfaat dan menambah wawasan kita dalam mengenal dan memahami berbagai macam model bentuk cuff kemeja yang di produksi dalam Industri Garmen. Kita berharap setelah kamu membaca artikel ini dapat memahami dan mengenal berbagai macam model bentuk cuff kemeja sehingga dapat mengaplikasikan pada saat menggunakan kemeja / memproduksi kemeja dan mengkombinasi cuff/manset pada kemeja sesuai dengan kebutuhannya, kesesuaiannya bahkan kesempatan waktunya sehingga bisa membuat penampilan kamu semakin stylish, menarik dan berbeda dari orang lain.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.