Article

Homepage Article Fashion Design 10 Model Outer Yang Nyaman…

10 Model Outer Yang Nyaman Digunakan Saat Cuaca Panas

Butuh rekomendasi outer yang keren tapi tetap memberi rasa nyaman walau digunakan saat cuaca panas?. Biar ga salah pilih berikut kami bagikan beberapa model outer terbaik yang paling cocok untuk kamu gunakan sebagai pelengkap gaya penampilan saat cuaca panas.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Outer

Dalam konteks fashion, outer merupakan istilah yang biasa digunakan untuk menyebutkan pakaian yang dapat dikenakan sebagai luaran dari pakaian yang lain. Bukan hanya dirancang untuk melindungi tubuh dari udara dingin, tapi beberapa outer ada juga yang didesain untuk melindungi tubuh dari cuaca panas sekaligus pelengkap gaya penampilan.

Outer

Sumber : https://www.pinterest.com/

Outer Untuk Cuaca Panas

Terkait dengan hal tersebut lantas apa saja jenis-jenis outer yang cocok digunakan saat cuaca panas?. Untuk menyempurnakan penampilan kamu, berikut kami bagikan beberapa rekomendasi model outer yang bisa kamu gunakan untuk cuaca panas.

1. Crop Cardigan

Pertama ada crop cardigan yang sengaja diciptakan dalam ukuran pendek antara 40 - 5 cm, sehingga saat dikenakan tampilannya terkesan menggantung. Sementara untuk pilihan modelnya crop cardigan inipun dapat dijumpai dalam model regular size, model slim fit dan model oversize.

Outer

Sumber : https://www.yesstyle.com/

Simak juga 10 Model Rok dan Celana Yang Cocok Dipadukan Dengan Crop Cardigan.

2. Long Cardigan

Kedua ada long cardigan yang biasa didesain terbuka di bagian depan sementara ukuran panjangnya kebanyakan dibuat sampai sebatas betis ataupun mata kaki. Dengan menggunakan long cardigan saat cuaca panas, kamu pun bisa mendapatkan tampilan yang begitu classy dan santai dalam waktu bersamaan.

Outer

Sumber : https://id.carousell.com/

3. Kimono Cardigan

Ketiga ada kimono cardigan yang didesain dalam ukuran yang longgar dan seringkali dilengkapi dengan pola maupun detail yang menarik seperti layaknya kimono asal Jepang. Saat cuaca panas kamu bisa memadupadankan kimono cardigan ini dengan kaos oblong, tube top, tank top dan juga crop top.

Outer

Sumber : https://www.blibli.com/

4. Long Vest

Keempat ada long vest tanpa lengan yang memiliki kemiripan desain dengan vest pada umumnya, hanya saja bagian bawahnya cenderung dibuat lebih panjang. Untuk pelengkap gaya penampilan yang keren saat cuaca panas kamu bisa memadupadankannya dengan kaos ataupun blus.

Outer

Sumber : https://id.pinterest.com/

5. Vest Rompi Bertali

Kelima ada vest rompi bertali yang biasa diciptakan tanpa lengan dan biasa dilengkapi pula dengan list tali dikedua bagian pinggangnya. Dengan adanya tali di kedua sisi badan kamu pun bisa dengan mudah menyesuaikan besarnya vest dengan ukuran badan kamu.

Outer

Sumber : https://shopee.co.id/

6. Kemeja Flanel

Keenam ada kemeja flannel motif kotak-kotak yang biasa dibuat dari bahan flanel, sejenis kain yang dibuat melalui serangkaian proses pemanasan dan penguapan.

Outer

Sumber : https://shopee.co.id/

Simak juga 3 Trik Menyulap Kemeja Flanel Menjadi Sebuah Outer.

7. Blazer

Ketujuh ada blazer yang memiliki kemiripan dengan jas tetapi potongannya tampak jauh lebih santai. Saat cuaca panas, kamu bisa memakai blazer ini sebagai outer dari blus atau kemeja untuk acara yang tidak terlalu formal.

Untuk pilihan modelnya beberapa jenis blazer yang bisa kamu andalkan sebagai pelengkap gaya penampilan saat cuaca panas antara lain berupa:

  • Oversized blazer yang sengaja didesain dalam ukuran cukup longgar sehingga saat dipakai tampilannya tampak seperti baju yang kebesaran.
  • Crop blazer yang memiliki ukuran cukup pendek seperti halnya crop cardigan yakni biasa dibuat dalam ukuran 40 - 50 cm.

Outer

Sumber : https://my-dear-closet.com/

8. Jaket Trucker

Berikutnya ada jaket trucker yang berpotongan klasik dan mempunyai ciri khas berupa saku di bagian sisi kiri kanan. Biar ga terlalu panas kamu bisa memilih jaket trucker yang dibuat dari kain denim, kain corduroy, kain twill, kain kanvas marsoto, kain kanvas sueding dan kain baby kanvas.

Outer

Sumber : https://www.lazada.com.ph/

9. Jaket Varsity

Untuk pelengkap gaya yang lebih sporty kamu bisa mengenakan jaket varsity yang memiliki dua warna berbeda untuk bagian lengan dan badannya, serta dua kantong miring tanpa penutup di kedua sisi perut jaket.

Outer

Sumber : https://www.pinterest.com/

10. Jaket Harrington

Selain jaket varsity kamu bisa juga memakai jaket harrington yang diperoleh dari perpaduan antara jaket semi formal dan jaket casual dengan ciri khas berupa furing kota-kotak di bagian dalamnya.

Outer

Sumber : https://shopee.co.id/

Simak juga :

Selain memilih model outer yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan, hal terpenting yang perlu kamu perhatikan jika ingin mendapatkan outer yang nyaman untuk dipakai saat cuaca panas yaitu:

  • Pastikan untuk memilih outer yang bahannya bisa bernapas dengan baik.
  • Pilih outer yang berwarna terang untuk menghindari rasa panas berlebih.
  • Model yang longgar juga bisa membantu sirkulasi udara dan menjaga kenyamanan.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa jenis outer kekinian yang cocok untuk kamu andalkan saat cuaca panas. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu dalam memilih outer yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat outer?. Sebagai bahan pertimbangan kamu bisa melihat-lihat dulu koleksi Bahan Kain yang cocok untuk outer di katalog kain kami.

Download juga Pola Outer Ala Raisa dan Pola Outer dan Celana Santai Ala Rossa siap pakai dari kami kalau kamu ingin mencoba untuk membuat outer sendiri dengan pola yang sudah jadi. 

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.