Article

Homepage Article Kain 10 Keistimewaan Gamis Wanita…

10 Keistimewaan Gamis Wanita Yang Dibuat Dari Kain Satin

Gamis berbahan satin dikenal sebagai salah satu jenis busana yang dapat diandalkan untuk menghadiri acara pesta. Namun karena bahan satin sendiri mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri maka anda perlu memperhatikan cara perawatannya agar gamis satin yang anda miliki jadi lebih awet dan tidak mudah rusak.

Kain Satin

Kain satin dapat dikategorikan ke dalam jenis bahan kain yang ditenun menggunakan teknik serat filamen seperti sutra (silk), nilon atau polyester. Dibandingkan dengan bahan pakaian yang lain, kain satin ini umumnya memiliki permukaan yang cenderung glossy dan berkilau jadi lebih terkesan mewah saat digunakan. 

Kain Satin Untuk Gamis

Sebagai salah satu jenis kain yang berkualitas tinggi, kain satin sendiri secara umum dapat dijumpai dalam berbagai macam variasi bahan yang berbeda-beda baik dari segi tekstuk maupun kegunaannya. Khusus untuk membuat gamis wanita misalnya kain satin yang bisa dipakai antara lain berupa:

1. Kain Satin Silk (Satin Sutra)

Kain satin silk atau satin sutra merupakan jenis kain satin yang memiliki ciri paling khas yakni lebih halus, lembut, tipis dan glossy.

  • Kain satin silk ini sangat cocok digunakan untuk membuat gamis wanita, karena sifatnya yang tipis dan ringan.
  • Kain satin silk dinilai lebih memberi kesan elegan jadi sangat diminati terutama oleh kaum wanita.
  • Dalam bentuk pakaian kain satin silk akan terlihat menarik dan nyaman digunakan karena sifat kainnya yang sejuk namun tidak mengkilap (melainkan dove).
  • Bagi anda yang ingin tampil glamor tanpa perlu mengeluarkan biaya mahal, kain satin silk lebih cocok dipakai ketimbang kain sutra.

Kain Satin

Sumber : https://fitinline.com/

2. Kain Satin Velvet (Double Satin)

Kain satin velvet termasuk ke dalam jenis kain poliester yang lembut dan cenderung jatuh. Berikut berapa karakteristik paling khas yang membedakan kain satin velvet dengan jenis satin yang lain. 

  • Kain satin velvet cenderung lebih tebal (2 kali lipat) dibanding satin clarissa yang biasa dipakai untuk gorden sehingga teksturnya lebih berat dan jatuh.
  • Kain satin velvet memiliki serat kain yang rapat dan tebal sehingga tidak transparan.
  • Permukaan bagian baik dari kain satin velvet bersifat halus, licin dan lebih terkesan doff.
  • Kain satin velvet memiliki tampilan yang sangat mewah dan elegan.
  • Kain satin velvet termasuk kedalam jenis kain satin yang tidak panas dipakai.
  • Pilihan warnanya sangat banyak dan ketersedian bahannya cukup melimpah.

Kain Satin

Sumber : https://fitinline.com/

3. Kain Satin Roberto Cavali

Hampir mirip dengan kain satin velvet kain roberto cavalli ini sebenarnya juga memiliki kualitas yang sama bagusnya baik dari kehalusan dan corak garis lurus di belakang kainnya. Perbedaannya hanya akan terasa jika dipegang dan digunakan.

  • Kain satin roberto cavalli umumnya cenderung lebih halus, lebih lembut, tidak terlalu mengkilap.
  • Karakteristik paling khas lainnya yang dimiliki bahan satin roberti cavalli yaitu kain ini juga dikenal lebih menyerap keringat.

Kain Satin

Sumber : https://fitinline.com/

Dari ketiga jenis kain satin yang disebutkan di atas, hampir semuanya memiliki kualitas yang sama bagus. Soal ketahanan dan kekuatannya tentu sangat bergantung pada kualitas bahan dasar yang dipakai untuk membuat kain satin. Proses finishing kain satin juga memberi efek kilap serta tekstur yang berbeda-beda.

Kelebihan Gamis Satin

Dengan memanfaatkan kain satin sebagai bahan utamanya, gamis wanita yang dihasilkan jelas memiliki banyak keunggulan bila dibandingkan dengan pakaian yang dibuat dari bahan lainnya. Beberapa kelebihan dari gamis satin yang juga menjadi alasan mengapa anda harus memilihnya yaitu:

1. Terkesan Mewah dan Elegan

Gamis satin dapat dikategorikan ke dalam salah satu jenis busana muslim yang terkesan mewah karena bahan yang dipakai untuk membuatnya memang sangat elegan dan glamor. Gamis satin umumnya juga memiliki ciri khas yang hampir mirip dengan kain sutra tapi permukaannya cenderung lebih licin.

  • Gamis satin umumnya akan terlihat mengkilap seperti sutra, hanya saja bahannya lebih mudah menyusut dan mengembang jika dicelupkan dalam air panas.
  • Tampilan gamis satin yang terlihat mewah dan elegan berasal dari kilauan benang yang menyusun bahan kainnya.
  • Gamis satin bisa memberikan kesan glamor, sensual dan lebih feminim pada penampilan wanita muslim.

Gamis Satin

Sumber : https://www.lazada.co.id/

2. Bahannya Lembut Dikulit

Selain memiliki tampilan yang sangat indah dan menawan gamis satin juga memiliki tekstur yang halus dan lembut, hal inilah yang membedakannya dengan beberapa kain lain yang sejenis. Menjadikan gamis satin sebagai baju andalan saat menghadiri acara pesta sangatlah benar adanya bila anda ingin tampil lebih glamor.

3. Bahannya Tergolong Kuat

Kelebihan lain yang ditawarkan gamis satin yakni bahannya tergolong kuat dan tidak mudah robek. Dengan pemakaian yang tepat, gamis berbahan satin bahkan bisa awet hingga bertahun-tahun lamanya.

  • Gamis satin pada prinsipnya memiliki jenis kain yang kuat dan tidak mudah sobek.
  • Gamis satin juga cenderung tidak mudah luntur ataupun berubah warna.
  • Gamis satin bisa awet hingga bertahun-tahun lamanya asal dipakai dan dirawat dengan cara yang tepat.

Gamis Satin

Sumber : https://www.tokopedia.com/

4. Tidak Menerawang

Gamis satin termasuk ke dalam jenis busana muslim yang bahannya berserat rapat dan cukup tebal, dengan begitu tampilannya jadi tidak menerawang saat digunakan. Penggunaan kain furing pada gamis satin pun tidak bersifat wajib (bisa pakai bisa juga tidak).

  • Gamis satin memiliki serat kain yang cenderung rapat karena itulah tampilannya jadi tidak menerawang.
  • Gamis satin juga memiliki tingkat ketebalan yang ideal jadi cenderung tidak menerawang saat digunakan.

Gamis Satin

Sumber : https://id.pinterest.com/

5. Tidak Panas Ketika Dipakai

Ketika digunakan dalam jangka waktu yang lama gamis satin umumnya cukup nyaman dan tidak terasa panas. Dengan karakteristik bahannya yang tidak panas, gamis satin juga aman digunakan untuk berbagai cuaca tanpa membuat pemakainya merasa khawatir akan terkena iritasi maupun alergi.

  • Gamis satin tergolong aman digunakan bahkan untuk orang yang berkulit sensitif sekalipun.
  • Gamis satin mampu menjaga kulit agar terhindar dari alergi.

6. Pilihan Modelnya Bervariasi

Gamis yang dibuat dari kain satin tersedia dalam banyak pilihan warna dan bisa dipilih dengan bebas sesuai kebutuhan wanita muslim yang ingin mengenakannya. Selain dibuat dalam dalam model sederhana terdapat pula beberapa jenis gamis satin yang memiliki bentuk lebih modern.

Beberapa contoh model gamis wanita yang dapat dibuat dari kain satin antara lain berupa:

  • Gamis wanita model ruffle yang dihias dengan aksen ruffle di beberapa bagian misal lengan, ujung bawah gamis, bagian leher, maupun bagian depannya.
  • Gamis wanita lengan lonceng yang memiliki lengan berbentuk mengembang seperti layaknya sebuah lonceng.
  • Gamis busui yang dilengkapi dengan fitur kancing atau resleting pada bukaan depan. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pemakainya ketika menyusui sang buah hati.
  • Gamis full kancing yang dilengkapi dengan banyak kancing di bagian depan seperti layaknya blouse hanya saja ukurannya jauh lebih panjang hingga mencapai mata kaki.
  • Gamis layering yang memiliki aksen bertumpuk sehingga tampak seperti tunik yang dipadukan dengan rok panjang padahal sebenarnya bukan.
  • Gamis cape yang memiliki detail cukup unik karena dilengkapi dengan sebuah cape sehingga memungkinkan lekuk bagian tubuh tersamarkan.
  • Gamis peplum berdesain simple yang dapat digunakan untuk memberikan ilusi lebih ramping dan jenjang pada tubuh pemakainya.
  • Gamis model ikat yang diperoleh dari pengembangan gamis biasa yakni pada sisi kiri dan kanannya di beri tambahan draperi sehingga dapat dikatkan di bagian badan depan.

7. Tampilannya Terkesan Jatuh

Gamis satin memiliki tampilan yang terkesan jatuh dan sangat luwes sekalipun bahan yang dipakai untuk membuatnya termasuk ke dalam jenis kain yang cukup tebal. Dengan karakteristiknya yang sedemikian unik, baju gamis satin jelas akan terlihat jauh lebih elegan dan lebih berkelas.

  • Gamis satin kebanyakan memiliki sifat yang sangat fleksible dan jatuhnya bisa mengikuti bentuk tubuh saat digunakan untuk beraktifitas.
  • Gamis satin yang jatuhnya bagus pasti akan membuat penampilan jadi terlihat makin anggun dan elegan.

Gamis Satin

Sumber : https://shopee.co.id/

8. Banyak Pilihan Warnanya

Gamis satin dapat dijumpai dalam berbagai pilihan warna dan dipilih sesuai kebutuhan pemakainya karena warna kain satin sendiri juga cukup beragam. Tidak hanya terbatas pada warna-warna netral seperti hitam atau putih, tapi warna kain satin ada juga yang dibuat lebih lembut, cantik dan sangat anggun.

  • Gamis satin mudah didapatkan dan hadir ke dalam berbagai pilihan warna.
  • Sebagai bahan dasar pembuatan baju gamis, kain satin juga dikenal memiliki warna yang terkesan lebih lembut, cantik dan sangat anggun dibanding bahan kain yang lain.
  • Semakin banyak pilihan warna yang ditawarkan akan membuat wanita lebih tertarik untuk mengenakannya.

Gamis Satin

Sumber : https://fitinline.com/

9. Tidak Mudah Pudar

Selain tersedia dalam banyak pilihan warna yang beragam, gamis yang dibuat dari kain satin umumnya juga tidak mudah pudar atau berubah warna meski sudah dicuci maupun digunakan berulang kali. Karena itulah warna kain satin yang ada pada gamis akan senantiasa terlihat bagus seperti masih baru.

10. Tidak Mudah Kusut

Baju gamis yang diciptakan dari kain satin tidak mudah kusut jadi sekalipun digunakan dalam waktu lama tampilan kainnya akan tetap rapi dan tertata.

  • Baju gamis satin memiliki kelebihan tersendiri karena bahannya tidak mudah kusut ataupun lecek.
  • Karena tidak mudah kusut gamis satin juga tidak membutuhkan perawatan yang khusus untuk bisa mempertahankan kualitas bahannya.

Gamis Satin

Sumber : https://www.lazada.co.id/

Kekurangan Gamis Satin

Terlepas dari berbagai keunggulan yang dimilikinya perlu anda ketahui juga bahwa gamis satin sebenarnya juga tidak luput dari kekurangan lantaran bahan yang dipakai untuk membuatnya cukup bervariasi. Maka dari itu jika anda ingin mendapatkan gamis satin yang berkualitas anda juga harus teliti saat membelinya.

Beberapa kekurangan dari gamis berbahan kain satin yang perlu anda ketahui diantaranya:

  • Dibandingkan busana muslim yang dibuat dari bahan lain, gamis satin pada dasarnya memerlukan teknik perawatan yang sedikit lebih rumit karena bahan kainnya sendiri memiliki serat yang lembut.
  • Gamis satin tidak bisa dicuci dengan menggunakan mesin cuci. Selain rentan rusak, permukaan kainnya pun bisa saja menjadi mudah berbulu.
  • Gamis satin juga tidak kuat bila terkena suhu setrika yang terlalu panas karena akan membuat permukaan kainnya jadi hangus dan meleleh.
  • Gamis satin kurang cocok dgunakan untuk pakaian sehari-hari karena selain bahannya kurang menyerap keringat kesannya juga terlalu glamor.

Tips Merawat Gamis Satin

Punya sejumlah koleksi gamis yang dibuat dari kain satin?. Mengenai cara perawatannya, gamis berbahan satin memang membutuhkan perlakuan yang sangat hati-hati agar kainnya tidak mudah rusak. Kalau cara mencucinya kurang tepat, maka tekstur kain satin akan cepat rusak, tidak awet dan tidak nyaman saat dikenakan.

Untuk mempertahankan kualitas gamis yang anda miliki agar tetap awet dan tidak mudah rusak usahakan untuk selalu mencuci gamis secara manual dengan menggunakan tangan dan menjemurnya di tempat yang berangin. Lebih jelasnya anda bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

Mula-mula pisahkan gamis wanita yang dibuat dari kain satin dengan jenis pakaian yang berlainan bahan dasarnya.

  • Biasakan untuk selalu mencuci gamis satin dengan air dingin dan detergen lembut karena pencucian dengan air panas akan membuat bahan satin menciut sampai 20%.
    • Rendam gamis selama lima menit agar larutan detergen dapat menyerap debu dan kotoran dengan baik.
    • Kucek gamis satin secara perlahan dengan menggunakan tangan kemudian bilas dengan air hingga bersih.
  • Hindari penggunaan mesin cuci dan jangan menguceknya secara berlebihan supaya serat satin tidak rusak.
    • Keringkan gamis satin dengan cara menggulungnya menggunakan handuk kemudian jemur ti tempat yang berangin.
    • Tekan-tekan gamis untuk mengeluarkan sisa air yang terkandung di dalamnya lalu buka kembali gulungan handuknya.
  • Setelah airnya terserap ke dalam serat handuk selanjutnya jemur gamis satin di tempat yang berangin dan tidak terkena sinar matahari langsung.
  • Simpan gamis satin dalam almari yang bersih, sejuk dan bebas lembab. Tapi kalau anda ingin menyetrikanya lebih dulu sebaiknya gunakan setrika yang hangat saja jangan terlalu panas.

Sedikit berbeda dengan bahan pakaian pada umumnya, untuk menyetrika gamis satin sendiri pada dasarnya dibutuhkan ketelitian dan kehati-hatian yang sangat tinggi. Untuk meminimalisir kontak langsung antara setrika dan permukaan kain satin anda bisa melapisi gamis dengan menggunakan kain yang tipis.

Khusus untuk anda yang ingin menambahkan wewangian pada gamis berbahan satin, usahakan untuk menyemprotkan pengharum tersebut dari jarak 50 hingga 70 cm supaya zat kimia dalam parfum tidak meninggalkan bercak yang mengotori bahan satin dan merusak keindahan tampilan gamis.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai kelebihan dan kekurangan gamis satin yang dapat kami bagikan untuk anda. Dari penjelasan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa untuk anda yang ingin tetap tampil mewah saat menghadiri acara pernikahan, mengenakan baju gamis satin merupakan pilihan terbaik.

Lebih tertarik untuk membuat gamis wanita tapi masih bingung bagaimana cara menggambar polanya?. Sebagai referensi ada bisa mendownload pola gamis wanita siap pakai dari kami.

Pola baju gamis wanita model lurus merupakan pola gamis yang bagian badannya ber-potongan lurus tanpa lekukan pinggang.

Pola baju gamis wanita model berpinggang merupakan pola gamis yang bagian badannya  memiliki lekukan pinggang.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.