Article

Homepage Article Kain 10 Jenis Bahan Terbaik Untuk…

10 Jenis Bahan Terbaik Untuk Membuat Japanese Knot Bag

Ingin membeli atau membuat japanese knot bag sendiri karena tertarik dengan desainnya yang memang unik dan berbeda dengan kebanyakan model tas lainnya?. Biar ga salah pilih berikut beberapa rekomendasi bahan terbaik untuk japanese knot bag yang bisa kamu pertimbangkan.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Japanese Knot Bag

Japanese knot bag alias shijimi baggu (しじみバッグ) termasuk ke dalam jenis tas tangan asal Jepang yang biasa dirancang dengan model unik yakni menggunakan gaya knot atau simpul pada bagian stripnya.

  • Japanese knot bag biasa dilengkapi dengan dua buah tali lingkaran yang panjangnya berbeda.
  • Salah satu tali lingkaran pada knot bag berfungsi sebagai pegangan, sedangkan tali yang lebih pendek digunakan untuk menutup tas dengan cara diikatkan pada tali yang panjang.
  • Lingkaran yang menjadi pegangan tersebut kemudian dapat diselipkan di pergelangan tangan atau tangan agar mudah dibawa.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://sewmodernbags.com/

Sebagai salah satu jenis tas tangan yang mendapatkan popularitas di seluruh dunia karena kesederhanaan dan kepraktisannya, japanese knot bag sendiri pada prinsipnya juga menawarkan banyak keunggulan lho.

  • Japanese knot bag punya sistem penutup yang khas, sehingga sangat cocok dijadikan sebagai aksesoris yang bergaya dan menarik perhatian.
  • Japanese knot bag hadir dalam berbagai ukuran, bentuk dan bahan, sehingga cocok untuk berbagai kesempatan, mulai dari jalan-jalan santai hingga acara formal.
  • Desain pegangan yang simple memungkinkan japanese knot bag untuk digunakan dengan mudah yakni tinggal diselipkan di pergelangan tangan atau dipegang.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://japaneseonimasks.com/

Bahan Untuk Japanese Knot Bag

Untuk pilihan bahannya berikut beberapa jenis bahan terbaik untuk membuat japanese knot bag yang bisa kamu andalkan sebagai pelengkap gaya sehari-hari.

1. Kain Katun

Pertama ada kain katun yang populer untuk membuat japanese knot bag karena mudah diolah, nyaman dipakai dan memiliki beragam pilihan warna ataupun motif yang menarik.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://japaneseonimasks.com/

2. Kain Kanvas

Kedua ada kain kanvas yang kuat, tahan lama dan juga memiliki beragam pilihan warna maupun pola sehingga  membuat japanese knot bag yang dihasilkan jadi lebih eksklusif dan punya daya tarik tersendiri.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://id.pinterest.com/

3. Kain Linen

Ketiga ada kain linen yang cocok untuk membuat japanese knot bag dengan tampilan yang lebih kasual dan alami. Sebagai salah satu bahan kain yang berkualitas tinggi, kain linen sendiri diketahui memiliki tekstur yang khas dan memberikan kesan stylish.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.etsy.com/

4. Kain Denim

Keempat ada kain denim yang dikenal kokoh dan tahan lama. Untuk pilihan warnanya kamu bisa memilih kain denim dengan warna-warna yang solid atau memilih kain denim dengan efek washed untuk memberikan tampilan yang lebih kasual.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://id.pinterest.com/

5. Kain Corduroy

Kelima ada kain corduroy yang cocok digunakan  untuk membuat tas dengan tampilan yang lebih formal dan elegan. Tekstur kain coduroy yang sangat khas juga dapat memberikan kesan mewah pada tas yang dihasilkan.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.beverlyheels.com/

6. Bahan Bulu

Keenam ada bahan bulu-bulu yang biasa digunakan untuk membuat boneka tapi bisa juga dimanfaatkan untuk membuat japanese knot bag dengan desain unik dan kreatif. Dalam hal ini kamu bisa memilih kain bulu dengan berbagai pilihan warna dan tekstur. misalnya saja Kain Rasfur dan Kain Velboa.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.aliexpress.com/

7. Kain Shibori

Ketujuh ada kain shibori yang biasa dibuat dengan cara diikat, dijahit, atau dilipat sesuai pola tertentu kemudian dicelupkan pada Bahan Pewarna.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.pinterest.com

8. Kulit Asli

Kedelapan ada bahan kulit asli alias genuine leather yang didapatkan dari pengolahan kulit binatang seperti halnya sampi, kambing domba dan masih banyak lagi. Pola, tekstur dan warna kulit asli dapat memberikan karakteristik mewah pada japanese knot bag.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.amahledesigns.com/

9. Kulit Sintetis

Kesembilan ada bahan kulit sintetis alias bahan kulit imitasi yang diproses dengan teknologi tinggi untuk menghasilkan warna dan tekstur yang menyerupai kulit asli. Desainnya yang sederhana sering kali memberikan tampilan yang timeless dan mudah dipadukan dengan berbagai busana.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://eiyokimono.com/

10. Bahan Rajut

Kesepuluh ada bahan rajut yang umum digunakan untuk membuat japanese knot bag crochet. Selain memiliki jalinan yang kuat, japanese crochet yang dibuat dari bahan rajut ini juga punya tampilan yang sangat khas.

Japanese Knot Bag

Sumber : https://www.woolcouturecompany.com/

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa jenis bahan terbaik untuk japanese knot bag yang bisa kamu andalkan untuk pelengkap gaya sehari-hari. Agar tas yang kamu miliki menjadi lebih tahan lama dan nyaman saat dipakai, pastikan kamu juga memilih bahan tas yang berkualitas ya.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat japanese knot bag?. Sebagai bahan pertimbangan yuk intip koleksi bahan Kain Katun, Kain Kanvas, Kain Linen, Kain Denim dan Kain Corduroy terbaik di katalog kami.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.