Sumber : Gambar Esra Shaiban dari Pixabay
Liners! Sebagai seorang wanita muslim menjadi kewajiban untuk menutup aurat dengan menggunakan hijab. Ada batasan-batasan tertentu yang telah disepakati oleh para ulama yang merujuk pada Al-Qur’an dan Hadist sebagai sumber utama para umat muslim. Hal tersebutlah yang membuat hijab sangat populer di kalangan wanita muslim, karena selain digunakan untuk menutup aurat, nyatanya style hijab juga tidak jauh-jauh dari tren fashion wanita terkini.
Perkembangan zaman membuat style hijab berkembang dengan sangat pesat. Bahkan dapat terlihat jika saat ini hijab ada banyak macamnya. Jenis bahan ataupun modelnya yang beragam membuat hijab makin diminati tidak hanya sebagai penutup aurat, melainkan sebagai pelengkap dari style fashion terkini.
Menurut catatan sejarah, penggunaan hijab di Indonesia ada sejak abad ke-17, ketika seorang bangsawan muslimah dari Makassar menjadi yang pertama kali mengenakan hijab. Sayangnya, pada masa itu belum ada bukti foto yang dapat ditampilkan, sebab foto pertama di dunia baru saja ditemukan pada abad ke-19 sehingga style hijab pada masa itu belum hanya beredar dari mulut ke mulut saja.
Dahulu penyebutan istilah ‘Hijab’ belum sefamiliar kerudung dan jilbab. Baru pada tahun 1980-an, istilah tersebut akhirnya mulai dikenal, khususnya di Indonesia. Hal tersebut dipengaruhi oleh Revolusi Iran yang pada saat itu masuk ke Indonesia dan mendorong para aktivis untuk menunjukkan identitas mereka sebagai umat muslim.
Pada masa itu, kebanyakan para wanita muslim mengenakan kerudung berupa kain tipis sebagai penutup kepala yang kemudian disampirkan di pundak. Di masa kini, style hijab seperti ini masih dapat dilihat melalui tampilan para pejabat wanita, misalnya Ibu Negara.
Setelah mendapatkan larangan pada masa orde baru karena anggapan jilbab merupakan simbol politis dari Mesir dan Iran, pada tahun 1991 akhirnya pemerintah kembali mengizinkan penggunaan benda tersebut. Di tahun tersebut juga tengah ramai peminat dari grup musik bertemakan islami yaitu, Nasida Ria. Kehadiran grup musik tersebut akhirnya memengaruhi tren hijab di kalangan wanita muslim kala itu. Ciri khas dari tren hijab pada masa itu adalah tatanan hijab yang memiliki aksesoris, warna serta lipatan yang cukup banyak.
Lalu setelahnya, tren hijab syar’i mulai menjamur di kalangan wanita muslim. Hijab yang menutupi dada serta menggunakan warna-warna polos justru menjadi daya tarik tersendiri bagi wanita muslim.
Dan di masa kini, tren hijab berkembang makin pesan dan memiliki banyak model menarik yang dapat digunakan oleh para wanita muslim. Berikut beberapa style hijab 2022, di antaranya yaitu:
Sumber : Pinterest.com
- Hijab Segi empat
Model hijab segi empat selalu berhasil mencuri hati para wanita muslim. Selain karena bentuknya yang simple, hijab dengan model tersebut juga dapat dengan mudah dipadu-padankan dengan berbagai outfit yang digunakan. Selain itu, hijab dengan model seperti ini juga mudah dibentuk dan nyaman untuk digunakan, sehingga banyak wanita yang sulit untuk berpaling dari model hijab yang satu ini. Model hijab seperti ini masih banyak digemari oleh penyuka hijab casual simple.
Sumber : Pinterest.com
- Hijab Pashmina
Pashmina merupakan istilah untuk jenis bulu kambing yang paling lembut, sehingga pashmina sering dibuat sebagai syal ataupun hijab. Umumnya, pashmina dibuat dengan bentuk memanjang, hal inilah yang membuat banyak orang salah mengartikan jika pashmina merupakan hijab panjang. Hijab dengan model seperti ini sangat populer di kalangan wanita karena penggunaannya yang simple dan elegan. Model ini masih menjadi favorit kaum wanita yang menyukai style hijab kekinian.
Sumber : Pinterest.com
- Hijab Plisket
Model hijab ini memiliki ciri khas dari bahannya yang berlipit-lipit. Pada umumnya, plisket dibuat sebagai hijab panjang sehingga membuat banyak orang menyebutnya sebagai ‘Pashmina Plisket’. Bahan yang digunakan dalam hijab ini biasanya adalah polyester, lycra, atau cerutibabydoll.
Sumber : Pinterest.com
- Hijab Instan
Model hijab ini banyak disukai oleh kalangan wanita muslim sebab cara menggunakannya yang sangat mudah dan tidak memerlukan jarum atau peniti untuk menggunakannya. Biasanya hijab semacam ini banyak digunakan oleh kaum wanita yang tidak suka dengan penggunaan model hijab yang ribet dan suka terburu-buru karena suatu hal.
Sumber : Pinterest.com
- Hijab Crinkle
Model hijab pashmina crinkle menjadi sangat populer di kalangan kaum wanita karena bahan hijabnya yang dianggap unik dan menarik. Bahan hijab seperti ini sangat mudah untuk ditata dengan berbagai gaya hijab, misalnya haya lilit ataupun gaya turban untuk digunakan sehari-hari.
Sumber : Pinterest.com
- Hijab motif
Jika di awal da model hijab segi empat, maka model hijab kali ini merupakan variasi dari model tersebut. Tren motif ataupun corak pada hijab menjadi sangat diminati oleh kaum wanita muslim pada masa kini. Model hijab tersebut dipenuhi oleh motif ataupun corak yang dapat menghidupkan penampilan para wanita muslim. Motif dari model hijab seperti motif floral, geometris, sketsa, ilustrasi abstrak, dan yang lainnya.
Dengan maraknya berbagai model hijab di masa kini tentunya membuat kaum wanita menjadi tidak bosan dengan style hijab yang itu-itu saja. Banyaknya model hijab di masa kini memberikan banyak pilihan untuk wanita muslim menentukan model hijab yang cocok untuk mereka sekaligus mencerminkan kepribadian mereka tergantung pada model yang mereka pilih. Hal ini tentunya menjadi gebrakan yang bagus dan dapat memotivasi wanita muslim untuk senantiasa memenuhi kewajiban-kewajiban sebagai kaum muslim.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.