Article

Homepage Article Fashion Design Tinta Sablon Yang Sesuai…

Tinta Sablon Yang Sesuai Untuk Tas Kanvas

Bosan dengan tas kanvas lama anda yang terkesan polos dan biasa saja?. Kini saatnya bagi anda untuk memilih tas kanvas model terbaru yang dihiasi dengan berbagai motif sablon.

Berbicara mengenai sablon, lantas apakah semua jenis tinta sablon dapat digunakan untuk menyablon tas dari bahan kanvas?. Tote bag yang terbuat dari bahan kanvas pada prinsipnya dapat disablon dengan tinta plastisol, tinta rubber, maupun tinta extender (medium).

  • Tinta sablon plastisol merupakan tinta berbasis minyak yang memiliki kemampuan cukup istimewa untuk mencetak dot atau raster super kecil dengan hasil maksimal (transparasi/opacity).
  • Tinta rubber merupakan jenis tinta sablon yang biasa diaplikasikan pada bahan kain tekstil. Tinta rubber ini memiliki karakteristik seperti karet sehingga dapat melar bila ditarik.
  • Tinta extender (medium) merupakan jenis tinta sablon yang memiliki karakteristik transparan atau bening. Sangat sesuai untuk menyablon dengan teknik separasi  (tumpuk 4 warna). 

Tas Kanvas Sablon

Sumber : https://www.dhgate.com/

Selain itu sahabat Fitinline bisa juga menggunakan tinta thermochromic untuk membuat desain sablonan  yang berubah warna jika terkena perubahanan suhu atau menggunakan tinta glow in the dark yang dapat membuat desain sablonan “bersinar” bila berada di ruang yang gelap.

Tas Kanvas Sablon

Sumber : https://www.bukalapak.com/

Apapun jenis sablon yang digunakan, yang terpenting adalah selalu gunakan tinta khusus tekstil yang berkualitas baik agar gambar sablon yang dihasilkan juga lebih awet dan memiliki nilai keindahan tersendiri ketika digunakan.

Tas Kanvas Sablon

Sumber : https://www.supreme-creations.co.uk/

Karena terbuat dari material yang tipis dan ringan umumnya tas kanvas ini bisa dilipat dengan sangat mudah saat tidak dipakai. Perlakuan yang harus di terapkan untuk merawatnya pun juga cukup sederhana dan tidak begitu rumit.

Tas Kanvas Sablon

Sumber : http://taobao.lazada.sg/

Jika anda belum tahu bagaimana cara merawatnya, coba terapkan beberapa tips sederhana sebagai berikut.

  • Jauhkan tas kanvas sablon dari panas berlebih agar unsur sablon yang terdapat pada tas tidak mudah rusak, pecah atau mengelupas.
  • Jika tas kanvas kesayangan anda terkena noda, sesegera mungkin bersihkan bagian tas yang kotor supaya tas anda tetap awet.
  • Jangan biarkan benda-benda tajam masuk ke dalam tas dan merusak tas kanvas anda. 

Tas Kanvas Sablon

Sumber : http://taobao.lazada.sg/

Semoga bermanfaat.

Mencari bahan kain kanvas berkualitas dengan harga murah untuk membuat tas maupun keperluan lainnya?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.