Berdasarkan desain dan tujuan pemakaiannya keberadaan kerah pada pakaian secara garis besar memiliki dua manfaat utama. Secara fungsional kerah berfungsi untuk melindungi leher dan bahu dari sengatan sinar matahari dan secara dekoratif dapat dimanfaatkan sebagai pemanis busana.
Sumber : https://www.aliexpress.com/
Model kerah yang dapat diaplikasikan pada pakaian sendiri pun secara keseluruhan memiliki bentuk dan potongan yang sangat beragam. Bahkan untuk memenuhi kebutuhan fashion wanita baru-baru ini dibuatlah inovasi kerah lepas pasang yang lebih dikenal dengan nama detachable collar.
Sumber : https://guide.alibaba.com/
Sahabat Fitinline sudah tahu belum yang dimaksud dengan detachable collar itu seperti apa?. Detachable collar atau fake collar sebenarnya dapat dikategorikan ke dalam salah satu jenis aksesoris wanita yang cara pemakaiannya kurang lebih mirip dengan kalung.
Sumber : https://eurekacrystalbeads.wordpress.com/
Berbeda dengan kerah pakaian pada umumnya yang dijahit menyatu dengan badan pakaian, detachable collar ini pada prinsipnya dibuat secara terpisah dan dieratkan dengan kancing. Adapun jenis bahan yang digunakan untuk membuat kerah ini biasa menggunakan bahan kain yang berbeda dari kain pakaiannya.
Sumber : https://eurekacrystalbeads.wordpress.com/
Meski desain dan tampilannya terkesan simple tetapi detachable collar ini pada dasarnya mempunyai banyak ragam bentuk, warna dan motif yang ditawarkan untuk melengkapi gaya penampilan anda supaya terkesan semakin menarik.
Sumber : https://limitedavenue.wordpress.com/
Cukup padu padankan detachable collar dengan dress atau berbagai macam model busana penutup bagian atas yang tidak memiliki kerah. Dijamin dengan waktu sekejap tampilan bagian kerah dari busana yang anda kenakan akan tampak lebih mempesona berkat aksesoris yang satu ini.
Sumber : https://www.etsy.com/
Selain memberikan kesan indah pada pakaian, keberadaan detachable collar yang didesain dalam bentuk peterpan collar maupun bentuk lain, nyatanya juga dapat digunakan untuk meminimalisir penggunaan aksesoris tambahan seperti kalung.
Sumber : https://www.babble.com/
Jika anda ingin mendapatkan tampilan yang terkesan lebih glamor, anda bisa bereksperimen untuk memadu padankan busana anda dengan detachable collar yang dihiasi dengan berbagai macam ornamen batu, beads, glitter, bordir, maupun renda.
Sumber : http://vintagebridemag.com.au/
Sumber : https://www.aliexpress.com/
Tertarik untuk mempelajari bagaimana cara membuat busana dengan pola baju yang sudah jadi, sahabat fitinline bisa mendapatkan polanya Di Sini.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.