Article

Homepage Article Cara Menjahit Sepatu Menjahit Bahan Kulit…

Sepatu Menjahit Bahan Kulit (Roller Foot)

Sepatu jahit yang akan kita bahas hari ini merupakan jenis sepatu istimewa yang biasa digunakan untuk menjahit bahan kulit. Dalam bahasa Inggris sepatu jahit ini dikenal pula dengan nama roller foot. Berbeda dengan sepatu jahit pada umumnya, sepatu jahit baju jenis ini dilengkapi fitur khusus seperti roller di bagian depannya. Tujuannya adalah untuk memegang bahan dengan lebih baik serta memudahkan pergerakan bahan ketika dijahit. 

Roller Foot

Sumber : http://www.sew4home.com

Fungsi sepatu ini pada prinsipnya bisa di bilang hampir sama dengan sepatu jahit teflon yang biasa digunakan untuk menjahit bahan kain yang lengket dan licin.

Roller Foot

Sumber : http://shop.craftbymood.com

Selain digunakan untuk menjahit bahan kulit, jenis sepatu ini juga bisa dipakai untuk menjahit kain vinyl, kain elastik (bahan kaos atau jersey), kain velvet, kain denim, ataupun kain kanvas. 

Roller Foot

Sumber : http://www.sew4home.com

Sayangnya jenis sepatu ini hanya bisa di pasangkan pada mesin jahit modern rumahan seperti brother, elna, janome, maupun juki, dan tidak bisa digunakan pada mesin jahit mini ataupun mesin jahit konvensional.

Roller Foot

Sumber : http://thesingersewingmachines.com

Jika sahabat Fitinline memiliki hobi menjahit dan membuat produk kerajinan dari kain berbahan tebal seperti canvas dan denim gunakan saja sepatu menjahit bahan kulit ini.

Roller Foot

Sumber : http://www.thecolorfulworldofsewing.com

Untuk bahan kain yang tidak rata dan elastis seperti rajutan, jersey atau bahan elastis lainnya sepatu ini bisa digunakan untuk mencegah dan meminimalisir timbulnya jahitan yang mengkerut. 

Roller Foot

Sumber : https://www.etsy.com

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.