Article

Homepage Article Fashion Design Keistimewaan Puffer Jaket…

Keistimewaan Puffer Jaket Yang Modelnya Puffy atau Menggembung

Sebagai busana luar yang didesain dengan bukaan pada bagian depan, jaket memiliki peran penting untuk menahan angin dan melindungi tubuh saat cuaca sedang tidak bersahabat. Berbeda dengan pemahaman orang Indonesia yang mengartikan jaket sebagai jaket olahraga atau jaket kulit, dalam bahasa Inggris istilah jaket juga berarti jas. Untuk menjaganya agar tetap awet, jaket tidak perlu sering dicuci atau bahkan tidak perlu dicuci sama sekali. Karena memang sebagian besar jaket juga dibuat dari bahan yang tidak dapat dicuci.

 

Puffer Jaket

Sumber : http://www.tickalook.com

Salah satu model jaket yang cukup popular dan dapat dijadikan sebagai alternatif gaya berbusana untuk menghadapi datangnya musim penghujan seperti saat ini yaitu berupa puffer jaket yang umumnya dibuat dari kain nylon, down, dan bahan parasut yang memiliki karakteristik lembut dan empuk. Puffer jaket dengan bentuk yang mengembang ini, sepertinya memang dirancang khusus untuk menahan udara dingin serta manjaga tubuh agar tetap hangat ditengah cuaca ekstrim yang melanda.

Puffer Jaket

Sumber : http://www.popsugar.com

Bagikan inspirasi desainmu Disini! Dan temukan kawan-kawan baru.

Tidak mengherankan bila masyarakat Eropa yang mayoritas bermukim diwilayah bersuhu dingin, banyak mengenakan puffer jaket yang tebal ketika berada diruang terbuka. Selain difungsikan sebagai pakaian hangat, tujuan lain dari penggunaan puffer jaket adalah sebagai pelengkap busana kerja maupun keperluan lainnya untuk memberikan tampilan yang modis dan sporty.

Puffer Jaket

Sumber : http://www.fashionfame.com   

Puffer jacket dalam warna-warna terang seperti hijau, kuning dan biru tampilannya akan terlihat semakin menawan bila dipadukan bersama kemeja putih dan celana jeans berwarna hitam. 

Puffer Jaket

Sumber : http://www.dailymail.co.uk

Mempunyai karya design? Pajang karyamu Di sini!

Sementara untuk memberikan sentuhan yang elegan sahabat Fitinline bisa mengkombinasikan penggunaan puffer jacket berwarna hitam dengan skinny jeans yang berwarna senada. Sebagai pelengkap dapat pula ditambahkan aksesori berupa tas yang bertali panjang serta topi rajutan berwarna gelap.

Puffer Jaket

Sumber : http://www.shoe-tease.com/

Untuk alternatif lainnya, sahabat Fitinline juga dapat mengenakan puffer jacket bermotif kotak-kotak bersama kemeja tanpa lengan dan celana pantalon warna fuschia menyala untuk memberikan kesan lebih trendy dalam setiap kesempatan.

Puffer Jaket

Sumber : http://www.elle.com

Semoga bermanfaat.

Mencari bahan jaket? Klik Di sini.

Bahan Jaket

Tags : designer indonesia, desain fesyen

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.