Article

Homepage Article Kain Karakteristik Kain Brokat…

Karakteristik Kain Brokat dan Pemanfaatannya Dalam Industri Fashion

Mencari bahan kain yang bagus dipakai untuk membuat pakaian sekaligus aksesoris wanita?. Bila anda ingin mendapatkan bahan kain yang tidak hanya sekedar bagus dari segi kualitas tapi juga memiliki tampilan yang terkesan mewah, mungkin anda bisa memilih kain brokat sebagai alternatifnya.

Pengertian Kain Brokat

Kain brokat merupakan kain yang kaya akan dekorasi. Ditinjau dari asal bahasanya “brukat” atau “brokat” sendiri sebenarnya diambil dari sebuah kata Italia “brocato” yang berarti kain yang disulam. Sumber lain menyebutkan brokat sebenarnya diadaptasi dari kata “brocarre” yang memiliki arti menusuk atau bahan yang ditusuk.

Karakteristik Kain Brokat

Sebagai salah satu bahan kain yang berkualitas tinggi kain brokat jelas memiliki karakteristik khusus yang membuatnya tampak begitu istimewa. Beberapa karakteristik paling khas dari kain brokat yang perlu anda ketahui diantaranya:

1. Tampilannya Terkesan Mewah

Kain brokat memberikan kesan sebagai kain yang mewah, sehingga sangat cocok dikenakan pada berbagai jenis pakaian serta aksesoris wanita dan memperlihatkan gaya yang lebih modern.

2. Pilihan Motifnya Banyak

Kain brokat sangat mudah untuk didapatkan dan bisa dijumpai dalam berbagai motif yang cukup beragam. Banyak pilihan motif yang ditawarkan kain brokat akan membuat wanita lebih tertarik untuk mengenakannya.

  • Kain brokat umumnya banyak menghadirkan pola yang rumit seperti bunga, tanaman serta berbagai unsur alam lainnya.
  • Semakin unik corak dan tekstur kain brokat, begitu juga kehalusan dan kelenturan kain brokat maka harganya pun akan semakin mahal.

3. Teksturnya Sedikit Kasar

Kain brokat mempunyai karakter yang kasar, sehingga pada saat dikenakan akan terasa kurang nyaman dikulit. Meski bahannya cenderung keras dan dapat menyebabkan rasa gatal pada kulit tapi hal ini masih bisa disiasati dengan cara menambahkan furing sebagai pelapis bagian dalam pakaian.

4. Tidak Mudah Kusut

Kain brokat termasuk ke dalam jenis bahan kain yang tidak mudah kusut. Sekalipun digunakan seharian untuk berbagai kegiatan, tampilan kainnya akan tetap rapi dan tertata.

  • Kain brokat memiliki kelebihan tersendiri karena bahannya tidak mudah kusut ataupun lecek.
  • Karena tidak mudah kusut jenis kain ini juga tidak membutuhkan perawatan yang khusus untuk bisa mempertahankan kualitas bahannya.

Pemanfaatan Kain Brokat

Terkait dengan pemanfaatannya dalam dunia fashion, kain brokat sendiri pada prinsipnya dapat digunakan untuk membuat berbagai produk pakaian wanita dengan berbagai jenis desain. Beberapa contoh produk pakaian dan aksesoris wanita yang dapat dibuat dari kain brokat diantaranya:

1. Gaun Pesta

Gaun pesta menjadi salah satu produk pelengkap sandang yang banyak dibuat dari kain brokat. Untuk mempercantik tampilan gaun pesta yang diciptakan dari kain brokat anda pun bisa menambahkan detail payet, mutiara, bordir, ikat pinggang atau aplikasi lain.

Berdasarkan desain dan kegunaannya gaun pesta sendiri dapat dibagi kedalam berbagai macam kategori, mulai dari gaun pesta pagi, gaun pesta sore, serta gaun pesta malam.

  • Gaun pesta pagi merupakan jenis busana pesta yang biasa dikenakan pada kesempatan pagi dan siang hari antara pukul 09.00-15.00.
  • Guan  pesta yang termasuk kedalam kategori busana pesta sore biasa dikenakan pada kesempatan sore menjelang malam.
  • Gaun pesta malam merupakan jenis busana yang dikenakan pada kesempatan pesta malam hari.

Kain Brokat

Sumber : https://www.bukalapak.com/

2. Kebaya Brokat

Selain dibuat gaun pesta, kain brokat juga sangat cocok digunakan untuk membuat kebaya. Ketika kain brokat ini dijadikan sebagai bahan kebaya maka pakaian yang dihasilkan akan membentuk siluet tubuh jadi lebih anggun, elegan, mewah dan menawan.

Berdasarkan desain dan kegunaannya sampai saat ini kebaya yang dibuat dari kain brokat pada prinsipnya dapat dijumpai dalam berbagai macam model dan potongan yang bervariasi. Kebaya yang dimaksud diantaranya berupa kebaya Jawa, kebaya Bali, kebaya kutu baru, kebaya peplum dan sabrina.

  • Kebaya Jawa memiliki ciri khas kerah berbentuk V. Khusus di daerah Jawa sendiri penggunaan kebaya biasanya selalu disertai dengan kain atau batik.
  • Kebaya Bali biasa di pergunakan oleh kaum wanita Bali untuk melakukan persembahyangan.
    • Kebaya Bali umumnya memiliki motif yang khas yakni sebagian besar didominasi oleh motif bunga teratai dan motif bulat.
    • Selain itu kebaya Bali juga selalu diberi tambahan obi yang dililitkan di bagian pinggang pemakainya.
  • Kebaya brokat model kutu baru  memiliki ciri khas berupa tambahan kain di bagian tengah. Kain ini menghubungkan sisi kiri dan sisi kanan pada bagian dada dan perut sehingga membuatnya lebih terlihat sangat tradisional.
  • Kebaya brokat model peplum diperoleh dari hasil akulturasi budaya Indonesia dan Yunani. Peplum memiliki ciri khas berupa kain yang bertumpuk di bagian pinggang.
  • Kebaya brokat model sabrina memiliki bagian kerah melebar sehingga mengekspos wilayah leher dan bahu pemakainya.

Sebagai salah satu jenis busana wanita yang memiliki kesan mewah, kebaya brokat sendiri sangat cocok dijadikan sebagai outfit andalan saat menghadiri acara pernikahan dan acara pesta. Selain dipadukan dengan kain batik, kebaya brokat dapat dipadukan dengan rok plisket, rok lilit, kain lurik dan kain jumputan.

Kain Brokat

Sumber : https://www.lazada.co.id/

Tertarik untuk membuat kebaya kutu baru sendiri tapi masih bingung bagaimana cara menggambar polanya?. Sebagai referensi anda bisa mendownload pola Kebaya Kutu Baru siap pakai dari kami.

3. Baju Bodo

Baju bodo juga termasuk ke dalam item fashion yang dapat dibuat dari kain brokat. Baju bodo ini sebenarnya merupakan baju adat dari daerah Bugis, Sulawesi Selatan yang biasa dipakai untuk acara adat atau acara formal tapi kemudian mulai dikembangkan ke dalam bentuk yang lebih modern dengan memanfaatkan brokat sebagai material utamanya.

Kain Brokat

Sumber : https://www.beautynesia.id/

4. Gamis Wanita

Gamis wanita menjadi salah satu produk pelengkap sandang yang banyak dibuat dari kain brokat. Untuk urusan desain atau modelnya gamis wanita yang dibuat dari kain brokat sendiri dapat dijumpai dalam berbagai macam variasi model, mulai dari gamis brokat model simple hingga model yang rumit.

  • Gamis brokat dapat dimanfaatkan sebagai pelengkap gaya penampilan saat menghadiri acara pesta maupun perayaan lainnya.
  • Gamis brokat umumnya dapat dijumpai dalam berbagai warna dan ukuran yang berbeda-beda jadi dapat dipilih dengan bebas sesuai kebutuhan anda.
  • Gamis brokat dapat dikenakan dengan hijab segi empat, pashmina dan berbagai model hijab lainnya.

Kain Brokat

Sumber : https://id.pinterest.com/

Ingin membuat gamis wanita tapi masih bingung bagaimana cara menggambar polanya?. Sebagai referensi ada bisa mendownload pola gamis wanita siap pakai dari kami.

Pola baju gamis wanita model lurus merupakan pola gamis yang bagian badannya ber-potongan lurus tanpa lekukan pinggang.

Pola baju gamis wanita model berpinggang merupakan pola gamis yang bagian badannya memiliki lekukan pinggang.

5. Tunik Brokat

Baju tunik menjadi produk pelengkap fashion berikutnya yang juga bisa dibuat dari kain brokat. Tunik brokat sendiri merupakan sejenis pakaian longgar yang menutupi dada, bahu serta bagian punggung dan panjangnya bisa sampai menutupi lutut hingga pertengahan betis.

  • Tunik brokat belakangan tengah menjadi fashion item yang populer terutama di kalangan hijabers.
  • Tunik brokat bisa dijadikan sebagai fashion alternatif pengganti kebaya saat pergi kondangan.
  • Tunik brokat bisa membuat penampilan terlihat lebih anggun dan menawan.
  • Sebagai pelengkap gaya penampilan wanita tunik brokat bisa dipadupadankan dalam berbagai gaya.
  • Detail brokat yang cantik akan membuat penampilan makin feminin saat dipadukan bersama rok batik.

Kain Brokat

Sumber :  https://id.pinterest.com/

6. Blus Wanita

Blus yang identik dengan wanita belakangan mulai banyak dibuat dari kain brokat. Blus wanita yang dibuat dari bahan dasar kain brokat inipun biasanya akan terlihat sangat bagus dan terkesan anggun karena bahan dasarnya sendiri memiliki tampilan yang cukup mewah.

  • Blouse brokat bisa anda pilih sebagai pakaian andalan saat menghadiri undangan makan bersama teman dengan tampilan yang santai.
  • Untuk menyempurnakan penampilan tinggal tambahkan kalung atau bros yang cantik.

Kain Brokat

Sumber : https://www.hubmaldives.com/

Ingin membuat blus wanita sendiri dengan memanfaatkan kain brokat sebagai bahan utamanya?. Sebagai bahan referensi simak juga pembahasan mengenai Cara Mudah Mendesain dan Menjahit Blus Brokat Yang Bisa Anda Coba.

Kalau sahabat Fitinline lebih tertarik untuk membuat blus brokat dengan pola yang sudah jadi anda bisa juga mendownload pola blus wanita dari kami.

Pola blus wanita dewasa dengan ukuran SNI merupakan pola blus lengan panjang dengan ukuran sesuai SNI.

Pola blus brokat ala Raisa merupakan pola baju bermodel longgar yang bisa anda pakai untuk membuat pakaian pesta atau kondangan.

7. Rok Wanita

Kain brokat dapat juga digunakan untuk membuat rok wanita dengan berbagai macam model. Rok wanita sendiri merupakan busana penutup tubuh bagian bawah yang dibuat langsung menjadi satu bagian untuk menutupi seluruh atau sebagian kaki pemakainya.

  • Bagi anda yang suka berpenampilan feminim, rok brokat mungkin bisa menjadi salah satu item fashion yang bisa diandalkan dalam setiap kesempatan.
  • Rok brokat dapat dikenakan sebagai pelengkap gaya penampilan untuk acara formal, semi formal maupun casual.
  • Dengan memakai rok brokat anda tidak perlu lagi memakai aksesoris yang berlebihan karena brokat sendiri sudah menghadirkan pesona mewah dan elegan.

Kain Brokat

Sumber : https://www.debenhams.com/

8. Celana Kulot

Celana kulot termasuk ke dalam jenis item fashion super praktis yang bisa juga dibuat dari kain brokat. Dengan tampilannya yang longgar dan tidak membentuk lekuk tubuh, celana kulot ini sangat cocok diandalkan untuk pelengkap gaya penampilan ketika kondangan atau menghadiri acara resmi lainnya.

  • Celana kulot berbahan brokat dapat dipadukan dengan kebaya kutubaru yang berwarna netral ataupun kebaya brokat yang berwarna senada dan bercorak simpel.
  • Tekstur dan pola brokat yang identik dengan kesan sweet girl akan memberikan kesan lebih feminim pada pemakainya.

Kain Brokat

Sumber : https://www.tokopedia.com/

9. Outer

Outer merupakan sebuah pakaian yang dirancang untuk dikenakan di luar pakaian lainnya. Untuk urusan desain atau modelnya outer yang dibuat dari kain brokat sendiri dapat dijumpai dalam berbagai variasi model yang cukup beragam, misalnya saja dalam bentuk long cardigan yang terkesan classy dan santai.

  • Long cardigan berbahan brokat menjadi elemen tambahan dalam satu look yang bisa dipakai untuk meningkatkan kualitas penampilan supaya jadi lebih stylish.
  • Long cardigan berbahan brokat sangat mudah dipadupadankan dengan model baju basic seperti halnya t-shirt dan juga skirt.

Kain Brokat

Sumber : https://shopee.co.id/

Selain long cardigan terdapat pula model outer lain yakni berupa cape yang dapat dibuat dari kain brokat. Cape sendiri merupakan sejenis pakaian tanpa lengan yang memiliki potongan panjang pada bagian belakang dan dikenakan dengan cara diikatkan disekitar leher.

  • Cape awalnya banyak dibuat dari bahan kain yang tebal tapi sekarang mulai banyak yang dibuat dari kain brokat.
  • Cape yang dibuat dari kain brokat sangat cocok dikombinasikan dengan baju terusan polos.
  • Pemakaian cape dalam busana muslim berfungsi untuk menutupi, melindungi dan menyamarkan bagian dada.

Kain Brokat

Sumber : https://shopee.co.id/

10. Headpiece

Headpiece menjadi produk pelengkap fashion berikutnya yang dapat dibuat dari kain brokat. Headpiece atau hiasan kepala sendiri sejak dulu sudah dikenakan oleh para wanita Eropa, terutama Inggris sebagai simbol status. Biasanya headpiece dikenakan saat menghadiri acara formal hingga semi formal.

  • Untuk menambahkan kecantikan wanita, headpiece berbahan brokat biasanya banyak dipakai untuk menghias sanggul rambut.
  • Headpiece dari kain brokat bisa juga dijadikan sebagai aksesoris hijab bagi para muslimah yang berhijab.

Kain Brokat

Sumber : https://wanelo.co/

11. Totebag

Untuk anda yang suka mengoleksi totebag anda wajib memiliki totebag yang dibuat dari kain brokat. Tote bag sendiri merupakan salah satu model tas jinjing berbentuk kotak terbuka yang dilengkapi dengan dua buah tali pegangan pada bagian atas atau lebih tepatnya di bagian tengah masing-masing sisi.

Kain Brokat

Sumber : https://www.amazon.co.uk/

12. Pouch

Selain dibuat totebag, kain brokat secara umum juga sangat cocok digunakan untuk membuat pouch. Semacam kantung kecil yang biasa digunakan untuk menyimpan barang-barang dalam berbagai macam ukuran.

  • Pouch yang dibuat dari kain brokat umumnya memiliki tampilan yang klasik tapi disisi lain juga tampak berkelas.
  • Untuk mempercantik tampilan pouch supaya makin menarik, bisa ditambahkan taburan payet atau manik-manik pada beberapa bagiannya.

Kain Brokat

Sumber : https://www.aliexpress.com/

13. Masker Wajah

Untuk anda yang ingin tetap tampil modis dan stylish saat memakai masker wajib bagi anda memilih masker wajah yang dibuat dari kain brokat. Supaya kemampuannya dalam memfilter debu lebih masimal bahan pertama dari masker ini bisa dibuat dari kain katun 2 layer, kemudian di lapisi kain brokat.

Kain Brokat

Sumber : https://www.tokopedia.com/

Punya sejumlah koleksi pakaian dan aksesoris yang dibuat dari kain brokat?. Supaya pakaian dan aksesoris yang anda miliki tetap awet dan dapat digunakan sebagaimana mestinya cari tahu juga yuk cara perawatan bahan brokat yang direkomendasikan.

  • Sebelum melakukan pencucian pisahkan baju berbahan brokat dengan jenis pakaian yang berlainan bahan dasarnya.
  • Jangan terlalu sering mencuci pakaian dengan bahan brokat, kecuali jika benar-benar sudah sangat kotor.
  • Usahakan untuk selalu mencuci pakaian brokat secara manual dengan menggunakan tangan, jangan mencuci pakaian dengan brokat dengan mesin cuci.
  • Jangan merendam pakaian berbahan brokat terlalu lama. Cukup rendam dengan derterjen yang tidak mengandung pemutih dan jangan dikucek terlalu keras.
  • Hindari kebiasaan menyimpan pakaian brokat dengan cara  digantung, karena lama-lama bisa membuat pakaian melebar dan melar.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat tentang karakteristik kain brokat dan pemanfaatannya dalam berbagai produk fashion yang dapat kami bagikan untuk anda. Dari penjelasan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa selain memiliki karakteristik yang sangat khas pemanfaatan kain brokat ternyata juga sangat luas ya.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah tapi masih bingung dimana anda bisa mendapatkannya?. Sekarang anda tidak perlu bingung lagi karena Fitinline menyediakan banyak pilihan kain yang anda butuhkan.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.