Article

Homepage Article Fashion Design Sejarah dan Perkembangan…

Sejarah dan Perkembangan Dressing Gown Dari Masa ke Masa

Dressing gown merupakan perkembangan dari model busana peignoir yang populer pada abad ke-19. Peignoir sendiri dapat didefinisikan sebagai gaun atau jubah transparan yang biasa dikenakan di atas setelan bikini atau gaun tidur. Sedangkan gressing gown secara harfiah dapat diterjemahkan sebagai jubah yang dikenakan saat bertukar pakaian atau sebelum berpakaian.

Dressing Gown

Sumber : http://www.notonthehighstreet.com

Bentuk dan desain dari dressing gown sendiri menyerupai sebuah mantel yang longgar dan berlengan panjang. Jenis kain tekstil yang digunakan biasanya berupa bahan kain yang tipis dan mewah. 

Dressing Gown

Sumber : http://www.notonthehighstreet.com

Sepanjang abad ke-20 para perancang busana telah berupaya untuk menciptakan dressing gown yang tidak hanya dapat dikenakan di dalam kamar tidur saja, tetapi juga dapat dikenakan di luar ruangan. Hasilnya muncullah berbagai macam variasi dari dressing gown yang dibuat dari bahan kain bertekstur tebal.

Dressing Gown

Sumber : http://www.binbin.net

Seiring berjalannya waktu, desain dressing gown yang dirancang oleh para desainer terus mengalami perkembangan. Meskipun bentuk bentuk kelim dasar sepanjang mata kaki dan bentuk lengannya yang panjang jarang mengalami perubahan. 

Dressing Gown

Sumber : http://www.notonthehighstreet.com

Berbeda dengan desain baju pada umumnya, dressing gown dapat dikenakan dengan cara dililitkan, diikat, dan dikancingkan dari leher sampai lutut atau mata kaki. 

Dressing Gown

Sumber : http://www.woodsofshropshire.co.uk

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.