Dimasa modern seperti sekarang ini semakin banyak saja trend fashion baru yang bermunculan. Entah itu karena desainnya memang unik, bentuknya aneh atau justru cara pembuatannya yang tak biasa. Salah satu yang cukup mencuri perhatian yaitu label busana dan aksesoris asal Spanyol yang bernama Zara.
Selama ini Zara memang selalu sukses menciptakan inovasi baru pada produk rancangannya. Jika sebelumnya Zara sempat mendesain kaos kaki yang benar-benar menyatu dengan sol sepatu, maka beberapa waktu lalu Zara kembali membuat heboh publik lantaran meluncurkan koleksi rok yang bermotif kotak-kotak.
Sumber : http://universalsoloads.info/
Sepintas memang tidak ada yang aneh dengan rok tersebut, namun jika anda mengamati lebih detail lagi maka anda akan menemukan fakta bahwa rok buatan Zara ini lebih terlihat seperti sarung yang bisa dengan mudah dijumpai di negara-negara Asia Tenggara dan Selatan seperti Indonesia, India, Bangladesh, Pakistan hingga Nepal.
Sumber : https://nypost.com/
Kalau sarung bermotif kotak-kotak di Asia Tenggara dan Selatan punya banyak pilihan warna, rok Zara ini hanya memiliki satu warna yaitu berupa warna coklat. Hal paling menonjol yang membuat publik semakin yakin bahwa rok yang di desain Zara hanyalah modifikasi dari sarung adalah detail kerut atau drapery pada bagian depan.
Sumber : https://www.huffingtonpost.fr/
Sarung sendiri merupakan sepotong kain lebar yang dijahit pada kedua ujungnya sehingga bentuknya menjadi tampak seperti pipa atau tabung. Di Indonesia sendiri sarung lebih sering dipakai sebagai penutup tubuh bagian bawah, dimana cara pemakaian sarung yang paling umum yaitu dengan dibebatkan pada pinggang.
Dibandingkan dengan sarung biasa yang dijual dipasaran, rok sarung yang diluncurkan oleh Zara bisa dikatakan memiliki harga yang lumayan fantastis yaitu berkisar 70 poundsterling atau sekitar 1,3 juta rupiah. Jelas jauh lebih mahal dari sarung biasa yang harganya hanya puluhan atau ratusan ribu saja ya.
Sumber : https://twitter.com/
Tertarik untuk mengikuti trend pemakaian rok sarung?. Kalau anda merasa cukup percaya diri dengan memakai sarung anda juga bisa tetap tampil stylish dengan kain ini lho. Coba saja kenakan sarung lokal yang bermotif kotak-kotak lalu ikat bagian depannya agar membentuk efek drapery.
Semoga bermanfaat.
Ingin membuat rok sendiri tapi masih bingung bagaimana cara membuat polanya?. Sahabat Fitinline bisa melihat video tutorial membuat pola rok kami Di Sini.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.