Article

Homepage Article Fashion Design Blouson : Baju Blus Wnita…

Blouson : Baju Blus Wnita Yang Dikerut dan Dijahit Pada Sebuah Ban

Blouson yang dilafalkan sebagai "blusong" dapat diartikan sebagai blus dari bahan ringan yang dikerut pada bagian pinggulnya kemudian dijahit pada sebuah ban. Kerutan yang terdapat pada busana penutup tubuh bagian luar ini, memberikan kesan agak menggembung dan menggantung di bagian bawah pinggang. 

Blouson

Sumber : http://id.aliexpress.com/

Desain dan variasi dari blouson sendiri terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu, begitu pula jenis bahan kain tekstil yang digunakan untuk membuat blouson. Meski sebagian besar didominasi oleh bahan kain yang bertekstur ringan untuk menciptakan lipatan-lipatan lembut pada area disekitar pinggul. 

Blouson

Sumber : http://www.lyst.com

Sumber lain menyebutkan jika blouson merupakan jaket sepanjang pinggul yang dilengkapi dengan tali karet pada kelim bawah yang bila ditarik akan menciptakan kerutan lembut disekitar pinggang.

Blouson

Sumber : https://wanelo.com/

Bentuk orisinil dari blouson diambil dari pakaian “anorak” yang biasa dikenakan oleh orang-orang Eskimo di Antartika. Sampai pertengahan abad ke-20, bentuk blouson yang sederhana umumnya banyak digunakan sebagai pakaian santai untuk pria maupun wanita.

Blouson

Sumber : http://global.rakuten.com

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.