Mengganti bra secara berkala menjadi suatu hal yang penting untuk dilakukan. Selain mempertimbangkan alasan kenyamanan, mengganti bra lama dengan yang baru juga perlu untuk kamu lakukan karena alasan kesehatan.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Bra
Bra (singkatan dari brassiere) merupakan sejenis pakaian dalam yang dirancang untuk menopang dan menutupi payudara wanita. Beberapa fungsi dari bra yang penting untuk kamu ketahui yaitu:
- Bra membantu menopang payudara, terutama untuk ukuran payudara yang besar serta mengurangi tekanan pada punggung dan bahu.
- Bra dapat membantu memberikan bentuk yang lebih baik pada payudara, misal memberikan kesan yang lebih simetris.
- Bra dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan akibat gerakan payudara, terutama saat berolahraga atau aktivitas fisik lainnya.
- Bra dapat melindungi puting dari gesekan dengan pakaian, yang bisa menyebabkan iritasi atau nyeri.
- Beberapa bra dirancang untuk tujuan khusus, seperti bra menyusui untuk ibu menyusui, bra olahraga untuk aktivitas fisik atau bra medis untuk pemulihan pasca-operasi.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Mengingat begitu banyaknya fungsi yang dimiliki bra, maka memilih bra yang tepat dan menggantinya ketika sudah tidak berfungsi dengan baik memanglah menjadi suatu hal yang penting untuk dilakukan, baik itu karena alasan kenyamanan maupun kesehatan payudara.
- Bra yang rusak tidak memberikan dukungan yang memadai karena dapat menyebabkan ketidaknyamanan, sakit punggung,atau bahkan masalah postur tubuh.
- Bra yang sudah tidak dalam kondisi baik bisa menyebabkan iritasi kulit atau ketidaknyamanan saat dipakai.
- Bra yang rusak tidak akan memberikan bentuk yang diinginkan, yang bisa mempengaruhi penampilan pakaian yang dikenakan di atasnya.
Tanda Bra Harus Diganti
Terkait dengan hal tersebut, lantas kapan tepatnya kita harus mengganti bra dengan yang baru?. Berikut adalah beberapa tanda dan waktu yang tepat untuk mengganti bra.
1. Setiap 6 atau 12 Bulan Sekali
Dengan frekuensi penggunaan yang normal dan cara perawatan yang tepat, idealnya sebuah bra bisa digunakan dengan efektif selama 6 sampai 12 bulan. Namun jika belum ada satu bulan bra sudah mengalami kerusakan maka kamu bisa langsung menggantinya.
Sumber : https://hellosehat.com/
2. Bra Kehilangan Elastisitasnya
Jika tali pengikat dan bagian bawah bra sudah kendur atau tidak elastis lagi, berarti sudah saatnya kamu untuk mengganti bra. Alasannya yaitu bra yang sudah longgar dan tidak lagi elastis kebanyakan tidak akan menopang payudara dengan baik.
- Bra yang sudah kehilangan elasitasnya kebanyakan tidak bisa lagi memberikan dukungan yang baik atau terasa longgar saat dipakai.
- Elastisitas bra yang menurun biasanya juga membuat bra tidak lagi memberikan dukungan yang memadai untuk payudara kamu.
Sumber : https://id.pinterest.com/
3. Bra Sudah Tidak Nyaman Dipakai
Mengenakan bra yang nyaman juga menjadi suatu hal yang penting dalam bebusana. Jadi ketika bra yang kamu miliki mulai terasa tidak nyaman, menggesek kulit atau menyebabkan rasa sakit, sebaiknya diganti.
Sumber : https://id.pinterest.com/
4. Perubahan Bentuk dan Ukuran Payudara
Jika payudara berubah bentuk atau ukuran, mungkin karena perubahan berat badan, kehamilan atau perubahan hormonal, maka kamu perlu bra dengan ukuran dan bentuk yang sesuai.
5. Cup Pada Bra Mengalami Perubahan
Saat dipakai idealnya cup bra harus menempel rata tanpa celah pada payudara. Jadi ketika cup bra yang kamu miliki menjadi tidak berbentuk misal menjadi tidak rata atau ada benjolan, maka berarti kamu juga harus mengganti bra dengan yang baru.
- Jika bagian atas cup bra melengkung ke luar mungkin jahitan bra telah melar seiring berjalannya waktu.
- Jika bagian cup bra terlipat atau terdapat celah antara payudara dan cup berarti bra sudah usang dan harus diganti.
Sumber : https://poshmark.com/
6. Kain Bra Mengalami Kerusakan
Bra dengan kain yang sudah aus, berlubang atau berkerut, baik itu karena masa pakainya sudah terlalu lama atau karena alasan lain sebaiknya segera diganti.
Sumber : https://id.pinterest.com/
7. Kawat Bra Keluar atau Patah
Khusus untuk bra yang memiliki kawat, kamu bisa menggantinya ketika kawat bra tersebut sudah mulai menonjol, patah atau bahkan menembus kain bra. Selain karena alasan kenyamanan, kawat bra yang patah atau keluar dikhawatirkan dapat melukai kulit atau jaringan payudara kamu.
- Kawat penyangga yang patah atau keluar dari tempatnya bisa membuat bra menjadi tidak nyaman digunakan.
- Kawat penyangga yang patah atau keluar dari tempatnya juga bisa melukai kulit dan jaringan yang ada di sekitar payudara.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Butuh bahan kain berkualitas untuk membuat pakaian?. Yuk intip koleksi Bahan Kain terbaik di katalog kami.
8. Pengait Pada Bra Rusak
Berikutnya jika pengait pada bra sudah rusak dan tidak dapat diperbaiki lagi, maka berarti kamu juga harus segera mengganti bra. Pengait bra yang sudah rusak akan membuat bra tidak bisa lagi dipakai dengan baik.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Kesimpulan
Itu dia pembahasan singkat mengenai alasan mengapa bra harus diganti secara berkala dan kapan waktu yang tepat untuk mengganti bra. Jadi ketika bra yang kamu miliki sudah menunjukkan tanda kerusakan atau tidak nyaman digunakan, jangan tunggu lama untuk menggantinya ya.
Simak juga artikel berikut kalau kamu mau tahu lebih banyak lagi tentang tips memilih bra yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan.
- 5 Tips Memilih Sport Bra Yang Tepat Untuk Aktifitas Olahraga
- 10 Tips Memilih dan Merawat Bra Baik Dari Segi Model, Bahan Hingga Ukurannya
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.