Sering memakai gamis berbahan jersey?. Gamis yang dibuat dari bahan jersey memang sedikit berbeda dengan jenis baju lainnya, sehingga cara merawatnya juga harus benar-benar tepat. Jersey sendiri merupakan bahan kaos yang sangat lentur dan fleksibel sehingga jika ditarik dapat mencapai 4-7 kali panjang bahan aslinya.
Sumber : https://ukhtidaily.com/
Gamis yang dibuat dari bahan jersey khususnya jenis jersey korea atau super umumnya terkenal lebih tebal, adem dan nyaman dipakai, namun ada yang perlu diketahui bahwa gamis dari jenis jersey ini memerlukan perawatan khusus agar tetap awet dan tidak mudah rusak walaupun sudah dipakai berkali-kali.
Sumber : https://www.grosirgamisjersey.com/
Buat anda yang belum menemukan cara tepat merawat gamis jersey, berikut kami bagikan tips mudah merawat gamis dari bahan jersey supaya awet dan warnanya juga tidak cepat pudar.
- Sebelum melakukan pencucian, pertama-tama pisahkan dulu gamis bahan jersey yang hanya terkena keringat dari pakaian yang sangat kotor.
- Pisahkan juga pakaian yang berwarna terang dengan pakaian lain yang berwarna lebih gelap untuk mencegah tercampurnya warna tua pakaian ke dalam serat pakaian lain akibat luntur.
- Rendam gamis jersey dalam campuran air dan detergen selama beberapa saat kemudian kucek dengan gerakan lembut. Jangan merendam gamis lebih dari 1 jam karena endapan dari deterjen bisa saja masuk ke dalam serat gamis dan mengakibatkan warnanya menjadi pudar.
- Cuci gamis jersey secara manual dengan menggunakan tangan. Hindari menyikat gamis jersey dengan sikat yang kasar untuk mencegah terjadinya kerusakan gamis karena serat kaos jersey lebih lunak dan rentan rusak.
- Bilas gamis jersey hingga air bekas cuciannya terlihat jernih dan tidak berbusa lalu peras gamis jersey secara perlahan. Jangan terlalu kuat memeras gamis jersey supaya tekstur dan bentuk gamis tidak berubah.
- Jemur gamis jersey di tempat yang terlindung dari sinar matahari langsung namun cukup membuat gamis menjadi kering.
- Untuk menjaga warna kain agar tidak cepat pudar akan lebih baik lagi jika anda menjemur gamis dengan posisi terbalik sehingga bagian dalamnya berada di luar dan bagian luarnya berada di dalam.
Sumber : https://www.tokopedia.com/
Bila anda sudah menerapkan ke lima cara di atas namun gamis kesayangan anda masih saja mudah rusak padahal baru beberapa kali dipakai, bisa jadi hal itu disebabkan karena kualitas bahan gamisnya memang kurang bagus bukan karena kesalahan anda saat merawatnya.
Sumber : https://ukhtidaily.com/
Ingin menjahit gamis sendiri tapi masih bingung bagaimana cara membuat polanya?. Sahabat Fitinline anda bisa mendownload pola gamis siap pakai dari kami Di Sini.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.