Article

Homepage Article Fashion Design 7 Tips Merancang dan Menata…

7 Tips Merancang dan Menata Walk in Closet Yang Bisa Kamu Coba

Biasanya dianggap sebagai fitur mewah dalam rumah dan banyak orang melihatnya sebagai tempat yang nyaman untuk menyimpan serta mengatur pakaian, berikut beberapa tips sederhana yang bisa kamu terapkan untuk menata atau mendesain walk in closet sederhana sesuai ukuran rumah kamu.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Walk in Closet

Walk in closet merupakan istilah yang biasa digunakan untuk menggambarkan sebuah ruangan yang ukurannya lebih besar dari pada almari pakaian standar, sehingga kamu pun juga dapat berjalan masuk ke dalam area walk in closet.

  • Walk in closet berbeda dari almari pakaian biasa di mana kamu hanya bisa membuka pintu untuk mengakses isi almari.
  • Walk in closet memiliki manfaat yang besar ketika sebuah ruangan digunakan bersama antara dua orang atau lebih.
  • Walk in closet yang didesain dengan baik bisa menghadirkan lebih banyak ruang penyimpanan, termasuk membuat ruangan jadi terkesan lebih besar dan membuat lantai lebih luas.
  • Walk in closet memungkinkan kamu untuk lebih mudah menyortir dan mengatur pakaian, sepatu dan aksesori dengan lebih efektif.
  • Walk in closet didesain untuk menciptakan suasana yang lebih nyaman saat memilih pakaian, dengan begitu kamu pun bisa memilih pakaian lebih cepat dan mudah.

Walk in Closet

Sumber : https://www.lowes.com/

Dengan ukurannya yang lebih besar dan cenderung lebih luas dari pada almari pakaian biasa, terdapat pula beberapa walk in closet yang bisa difungsikan sekaligus sebagai tempat untuk berpakaian dan merias wajah.

Walk in Closet

Sumber : https://www.alibaba.com/

Tips Merancang Walk in Closet

Tertarik untuk membuat walk in closet minimalis di rumah sebagai tempat untuk menyimpan berbagai koleksi pakaian, tas, sepatu dan aksesoris yang kamu miliki?. Sebagai referensi berikut kami bagikan beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan dalam merancang walk in closet.

1. Buat Daftar Barang Yang Disimpan

Pertama buatlah daftar barang-barang yang akan kamu simpan di lemari pakaian. Kalau sudah membuat daftarnya kamu bakal lebih mudah untuk menentukan area yang tepat untuk merancang walk in closet dan memilih desain furnitur yang bisa membuat walk in closet lebih efektif.

2. Tentukan Area Walk in Closet

Kedua tentukan terlebih dahulu dimana kamu akan meletakkan walk in closet. Dalam hal ini kamu bisa membangun wal in closet secara terpisah dengan ruang tidur ataupun menjadi satu dengan kamar tidur.

Tapi kalau kamu lebih suka dengan ruangan yang menampilkan pencahayaan alami, maka cobalah untuk membuat desain walk in closet di ruangan yang dilengkapi dengan fasilitas jendela untuk mendapatkan pencahayaan lebih baik.

Walk in Closet

Sumber : https://www.decorpad.com/

3. Siapkan Rak dan Gantungan Pakaian

Ketiga siapkan rak yang dibuat berdasarkan pesanan (customized), gantungan pakaian dan beberapa tempat untuk menyimpan sepatu, tas dan aksesori lainnya. Selain membantu menjaga pakaian agar tetap rapi, rak-rak ini juga membuat koleksi pakaian kamu lebih mudah untuk diakses.

Selain itu lengkapi pula walk in closet dengan berbagai fitur penyimpanan lain seperti laci dan tempat penyimpanan tersembunyi untuk mengoptimalkan fungsi ruang walk in closet dan memudahkan kamu dalam mengorganisir barang-barang yang kamu miliki.

Jika kamu ingin membangun walk in closet di area yang terlalu sempit pertimbangkan untuk menggunakan almari pintu geser atau menambah rak di kedua sisi ruang yang saling berhadapan.

Semua furnitur yang kamu masukkan ke dalam walk in closet (baik itu furnitur utama maupun furnitur tambahan) semuanya juga harus ditata dengan rapi supaya nantinya kamu dapat mengakses semua item sekaligus dengan mudah.

4. Tambahkan Pencahayaan Yang Baik

Keempat tambahkan pencahayaan yang baik, termasuk di bagian langit ruangan atau lampu tambahan di bagian dinding untuk memudahkan kamu melihat dan memilih pakaian.

Walk in Closet

Sumber : https://closetsbyliberty.com/

5. Tambahkan Area Untuk Berdandan

Kelima jika ruang untuk walk in closet memiliki space yang cukup luas kamu bisa menambahkan cermin besar sekaligus area duduk kecil atau sofa yang nyaman untuk berdandan, mengatur pakaian dengan lebih baik atau bersantai saat kamu sedang memilih-milih baju.

Walk in Closet

Sumber : https://www.houzz.com/

6. Keenam Susun Pakaian Dengan Rapi

Keenam mulailah mengisi walk in closet dengan meletakkan pakaian-pakaian yang dilipat pada bagian paling atas dari rak baju. Selain itu bagian teratas dari rak-rak baju bisa juga kamu pakai untuk menyimpan pakaian yang jarang dipakai.

Untuk menyimpan pakaian yang mudah kusut, dress, jaket, celana panjang dan kemeja kamu bisa menyimpannya di rak gantung dengan menggunakan bantuan hanger. Tapi ingat jangan biarkan pakaian kesayangan kamu menjuntai mengenai lantai ya.

  • Sebisa mungkin atur agar ujung pakaian tidak menyentuh lantai biar tidak mudah kotor.
  • Jika perlu kamu bisa memasukkannya ke dalam garment bag yang biasanya digunakan untuk jas baru digantung.

Selanjutnya untuk menyimpan pakaian dalam dan aksesoris yang berukuran kecil (selendang, dasi maupun ikat pinggang) secara rapi gunakan laci tertutup yang bertumpuk.

Sementara untuk koleksi sepatu dan tas kamu bisa menatanya di rak-rak khusus sepatu dan tas. Selain lebih mudah untuk ditemukan, sepatu dan tas yang yang ter-display dengan bbaik di rak-rak walk in closet juga akan mempercantik dekorasi ruangannya.

7. Siapkan Wadah Pakaian Kotor

Untuk meletakkan pakaian kotor, siapkan pula keranjang pakaian yang dilengkapi dengan penutup untuk membuat area walk in closet terlihat lega dan rapi.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa hal yang perlu kamu perhatikan dalam merancang atau mendesain walk in closet minimalis. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu dalam menata walk in closet yang menarik dengan tetap mempertimbangkan fungsionalitas dan estetika.

Mau memakai ruangan yang luas atau sempit sekalipun, untuk membangun walk in closet minimalis kuncinya kamu harus kreatif dan pandai dalam menggunakan ruang yang tersedia.

Simak juga :

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.