Mempelajari keterampilan pattern making bisa jadi menjadi suatu hal yang cukup memusingkan bagi sebagian orang. Maka dari itu untuk memudahkan anda dalam belajar pattern making berikut kami rangkum beberapa tips sederhana yang mudah untuk anda ikuti.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Pattern Making
Pattern making dapat didefinisikan sebagai aktivitas membuat pola pakaian berdasarkan sebuah sketsa busana yang dibuat oleh fashion designer. Biasanya, pembuatan pola pakaian ini dilakukan oleh pekerja profesional yang berkecimpung di dunia desain fashion, seperti desainer ataupun pattern maker.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Tips Belajar Pattern Making
Tertarik untuk berkarir sebagai seorang pattern maker?. Untuk membantu anda menjadi pattern maker yang handal berikut kami bagikan beberapa tips sederhana yang bisa coba apabila ingin belajar tentang pattern making (pembuatan pola).
1. Gunakan Pengukuran Yang Tepat
Mengetahui sistem pengukuran dan cara pengukuran yang akan digunakan menjadi salah satu hal terpenting yang harus anda pelajari apabila ingin belajar membuat pola pakaian.
- Pengukuran yang tepat merupakan suatu pengetahuan dan ketrampilan yang penting dan mutlak harus dikuasai oleh seorang perancang busana ataupun penjahit pakaian.
- Kesesuaian ukuran badan dengan pola pakaian dan juga bentuk tubuh akan sangat berpengaruh terhadap hasil pembuatan pakaian.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Untuk mengetahui seperti apa cara pengukuran yang harus dilakukan dalam pembuatan busana, simak kembali pembahasan mengenai Cara Melakukan Pengukuran Badan Dalam Membuat Busana.
2. Kenali Alat-Alat Yang Digunakan
Berikutnya kenali alat-alat yang akan digunakan untuk mengukur badan maupun alat-alat yang diperlukan dalam menggambar pola pakaian. Khusus untuk pengukuran badan alat yang diperlukan umumnya terdiri dari:
- Vetter-band (pita atau tali) untuk mendai bagian tubuh model yang perlu diukur.
- Metlin untuk mengukur badan model.
- Pensil dan buku untuk mencatat hasil pengukuran.
Sementara alat-alat yang diperlukan untuk menggambar pola pakaian antara lain berupa:
- Kertas Pola
Kertas pola merupakan kertas yang perlu disiapkan untuk menggambar pola pakaian. Dalam hal ini kertas yang dipakai bisa berupa kertas kopi atau kertas koran.
- Pulpen dan Pensil Warna
Penggunaan pulpen dan pensil warna akan memudahkan anda untuk mengidentifikasi garis referensi dan garis yang akan tetap dipertahankan.
- Penggaris Plastik Bening
Penggaris plastik bening diperlukan untuk menggambar jenis kurva lain dan bagian lurus yang pendek.
- Penggaris Pembentuk
Penggaris pembentuk atau penggaris pola baju (dress marker ruler) diperlukan untuk mempermudah proses pembuatan pola pada busana.
- Penggaris segi tiga siku-siku diperlukan untuk membentuk garis sudut, seperti garis badan dan tengah muka, garis badan dan tengah belakang serta garis lebar muka dan garis lebar punggung.
- Penggaris lengkung pinggul diperlukan untuk memudahkan seorang penjahit dalam menggambar garis lengkung pinggul pada saat membuat pola pakaian.
- Penggaris lengkung 9 diperlukan untuk menggaris bagian lengkung lengan atau lengkung lainnya agar lebih presisi dan lebih rapi.
- Penggaris kerung lengan diperlukan untuk membantu menggaris bagian lengkung lengan agar lengkungan yang terbentuk terkesan lebih presisi dan rapi.
- Penggaris lengkung golok diperlukan untuk menggaris bagian lengkung seperti kerung lengan atau lingkar leher.
- Penggaris lengkung blazer diperlukan untuk membantu seorang penjahit dalam membuat garis bagian lengkung lengan blazer agar bentuk lengkungannya jadi lebih presisi dan rapi.
Sumber : https://www.amazon.com/
3. Kerjakan Pola di Meja Yang Luas
Untuk memudahkan proses pembuatan pola pakaian, jaga agar semua alat kerja yang anda pakai berada di atas satu meja yang luas tapi masih mudah dijangkau dengan tangan.
Sumber : https://id.pinterest.com/
4. Mulai Dengan Baju Yang Sederhana
Mulailah untuk membuat pola baju yang sederhana dan tidak terlalu banyak detail. Saat belajar pattern making, anda juga bisa membongkar baju yang sudah tidak terpakai kemudian analisa bagaimana pola yang digunakan pada pakaian tersebut.
Berdasarkan desain awalnya, pola dasar pakaian yang biasa digunakan sebagai acuan dalam membuat baju umumnya dapat dikelompokkan ke dalam empat kategori utama.
- Pertama yakni pola dasar pakaian bagian atas yang meliputi bagian bahu hingga pinggang. Pola ini umumnya disebut juga sebagai pola badan bagian muka dan belakang.
- Kedua yakni pola dasar pakaian bagian bawah yang memang dibuat untuk bagian bawah tubuh, misal rok dan celana.
- Ketiga yakni pola dasar lengan yang dibuat untuk membentuk bagian lengan (bagian lengan atas hingga siku untuk lengan pendek).
- Keempat yakni pola badan bagian atas dan bawah yang biasa diaplikasikan dalam pembuatan baju terusan.
5. Koreksi dan Perbaiki Pola Yang Salah
Selesai membuat pola pakaian selanjutnya teliti kembali apakah ada bagian yang salah atau ukurannya masih kurang sesuai.
- Saat melakukan kesalahan dan perlu merevisinya gunakan gunting dan double tape untuk memperbaiki pola tersebut.
- Kalau khawatir merusak pola yang sudah ada, anda juga bisa membuat pola tambahan dengan mengikuti bentuk pola yang sudah ada lalu gunting.
Sumber : https://id.pinterest.com/
6. Mulailah Berlatih Menjahit
Berikutnya mulailah untuk berlatih menjahit dengan menggunakan pola yang sudah anda buat atau bisa juga bereksperiman dengan pola pakaian siap pakai.
- Dengan berlatih menjahit anda mungkin akan menemukan beberapa teknik berbeda yang bisa diterapkan untuk membuat pakaian jadi lebih nyaman saat dipakai.
- Dengan berlatih menjahit secara otomatis teknik dan pengetahuan menjahit yang anda miliki akan semakin meningkat.
7. Jangan Takut Bereksperimen
Jangan takut bereksperimen untuk mengasah keterampilan pattern making yang anda miliki, walau memang untuk membuat pola pakaian yang tepat sangat dibuatuhkan perhitungan yang detail dan cukup rumit.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Kesimpulan
Demikian pembahasan singkat mengenai beberapa tips sederhana yang bisa anda coba apabila ingin belajar tentang pattern making. Yang pasti untuk dapat mewujudkan suatu sketsa desain menjadi busana siap pakai seorang pattern maker harus penuh perhitungan dan teliti pada detail.
Selain itu untuk menjadi pattern maker yang handal diperlukan pula latihan yang konsisten untuk mengasah kemampuan membuat pola, karena keterampilan membuat pola pakaian itu sendiri pada prinsipnya bukanlah keterampilan yang bisa dikuasai begitu saja dalam semalam.
Ingin membuat pakaian sendiri tapi masih bingung memikirkan bagaimana cara menggambar polanya?. Kalau mau mencoba cara yang lebih praktis anda bisa mendownload Pola Pakaian siap pakai yang kami miliki.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.