Jadi salah satu atribut yang dapat digunakan untuk membantu menyebarkan pesan dan menciptakan identitas yang kuat untuk kampanye tertentu, berikut beberapa fungsi lain dari kaos kampanye yang penting untuk kamu ketahui.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Kaos Kampanye
Kaos kampanye merupakan sejenis kaos yang biasa didesain khusus untuk pelengkap kebutuhan kampanye “campaign”. Tak hanya berfungsi sebagai pakaian biasa, kaos kampanye yang punya pesona amat unik dari aspek desain ternyata juga memiliki fungsi lain yang mungkin jarang diketahui bnyak orang lho.
Sumber : https://shopee.co.id/
Fungsi Dari Kaos Kampanye
Buat kamu yang penasaran, berikut kami bagikan beberapa fungsi umum dari kaos kampanye yang penting untuk kamu ketahui.
1. Promosi dan Identifikasi
Kaos kampanye memiliki peran yang sangat penting untuk mempromosikan partai serta menyampaikan pesan kampanye. Dalam konteks kampanye, kaos kampanye juga kerap dijadikan sebagai simbol dan identitas suatu partai politik.
2. Pencitraan dan Branding
Kaos kampanye bisa dijadikan sebagai bagian dari strategi branding kampanye. Untuk menciptakan citra yang diinginkan, warna, logo dan desain pada kaos pun biasa dipilih sesuai partai yang bersangkutan.
3. Menggalang Dukungan
Kaos kampanye dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk menggalang dukungan dari massa. Saat orang-orang mengenakan kaos tersebut, mereka secara efektif menjadi duta pesan atau calon yang didukung.
4. Memperjelas Pesan
Kaos kampanye memiliki fungsi penting untuk memperjelas visi atau tujuan kampanye dari calon yang dipromosikan kepada masyarakat umum. Karenanya desain kaos kampanye inipun kebanyakan juga dilengkapi dengan slogan yang menarik perhatian hingga gambar-gambar yang mencolok.
5. Meningkatkan Kesadaran
Kaos kampanye dapat membantu meningkatkan kesadaran tentang isu-isu atau kandidat tertentu, terutama ketika digunakan dalam acara-acara publik atau di tempat-tempat yang ramai.
6. Mobilisasi Basis Pendukung
Kaos kampanye dapat diandalkan untuk membantu memobilisasi basis pendukung yang berpartisipasi dalam acara-acara kampanye, pemilihan umum atau kegiatan lainnya. Melalui kaos kampanye, para pendukung juga bisa menjadi media pergerakan berjalan untuk menarik lebih banyak dukungan.
7. Untuk Souvenir
Kaos kampanye yang punya nilai keindahan tersendiri baik dari segi komposisi warna, gambar dan sablon, dapat dijadikan sebagai souvenir untuk simpatisan partai saat kampanye pemilu.
Bahan Untuk Kaos Kampanye
Terkait dengan bahan yang digunakan untuk membuatnya, kaos kampanye sendiri secara umum dapat dibuat dari berbagai jenis bahan kain yang beragam, beberapa diantaranya:
1. Bahan Kaos Cotton Combed
Pertama ada bahan kaos cotton combed yang halus (soft) karena diproduksi dengan finishing disisir (combed). Untuk keperluan kaos kampanye, bahan cotton combed sendiri dapat dijumpai dalam tiga variasi bahan yang berbeda yakni cotton combed 20s, 24s dan 30s.
2. Bahan Kaos Cotton Carded
Kedua ada bahan kaos cotton carded yang dirajut dari benang-benang berbulu sementara sari segi kualitas berada sekelas dibawah katun combed. Berdasarkan ukuran beratnya kain cotton carded ini juga tersedia dalam berbagai variasi bahan yang berbeda yakni cotton carded yaitu 20s, 24s dan 30s.
3. Bahan Kaos PE
Ketiga ada bahan kaos PE yang dibuat dari material ester. Dibandingkan dengan bahan katun, bahan kaos PE kebanyakan cenderung lebih tipis, agak kasar dan memiliki daya serap keringat yang kurang baik tapi masih layak dipakai untuk membuat kaos kampanye.
Khusus untuk pembuatan kaos kampanye bahan kaos PE sendiri dapat dibagi menjadi dua kategori berbeda yakni PE single dan PE double.
- Bahan kaos PE single memiliki rajutan single dan penggunaannya hanya satu permukaan saja tidak bisa dibolak-balik.
- Bahan kaos PE double memiliki rajutan double dan penggunaannya bisa dua permukaan artinya bisa dibolak-balik.
4. Bahan Kaos Hyget
Keempat ada bahan kaos hyget yang terbuat dari campuran polyester dan juga cotton sehingga tampilannya cenderung mengkilap, tidak mudah kusut, tidak terlalu tebal dan cenderung cepat kering bila basah.
Dari segi harga, bahan kaos hyget sendiri juga terbilang ekonomis. Jadi kalau kamu mengincar harga yang relatif murah tapi kualitasnya tidak murahan untuk kaos kampanye, bahan hyget bisa menjadi pilihan yang paling tepat.
Kesimpulan
Itu dia pambahasan singkat mengenai beberapa fungsi penting dari kampanye yang penting untuk kamu ketahui. Yang pasti selain menjadi media yang efektif untuk menyampaikan pesan atau strategi kampanye politik kaos kampanye juga bisa dijadikan sebagai atribut untuk menarik lebih banyak dukungan.
Butuh bahan kain bekualitas dengan harga murah untuk membuat kaos kampanye?. Sebagai bahan pertimbangan kamu bisa melihat-lihat koleksi Bahan Kaos terbaik di katalog kain kami.
Download juga pola kaos siap pakai dari kami kalau kamu ingin mencoba membuat kaos kampanye sendiri dengan pola yang sudah jadi.
- Pola Kaos Konveksi
- Pola Kaos Raglan Wanita
- Pola Kaos Raglan Pria
- Kaos Polo Dewasa
- Pola Kaos Dewasa Berkerah Ukuran SNI
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.