Article

Homepage Article Fashion Design 6 Fashion Item Yang Menjadi…

6 Fashion Item Yang Menjadi Ciri Khas Trend Bloke Core

Jadi salah satu gaya yang memungkinkan penggemar sepak bola untuk mengekspresikan kecintaan mereka terhadap olahraga sambil tetap tampil berpenampilan modis, berikut beberapa fashion item bertema bloke core yang bisa bikin penampilan kamu makin keren.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Bloke Core

Bloke core mencerminkan pendekatan yang lebih santai dan praktis terhadap fashion. Ditinjau dari asal bahasanya, kata “bloke” sendiri sebenarnya merupakan bahasa slang di daerah Inggris, Irlandia, Australia, New Zealand dan Afrika Selatan yang berarti pria pada umumnya alias mas-mas biasa.

Fashion Item Bloke Core

Sumber : https://id.pinterest.com/

Dari pengertian tersebut dapat pula diartikan bloke core sebenarnya merupakan sebuah trend fashion yang lebih menekankan pada penggunaan pakaian kasual dan pakaian fungsional yang biasa dikenakan oleh “bloke” atau pria biasa dalam kehidupan sehari-hari.

  • Bloke core outfit / bloke core style lebih mengutamakan gaya “pria biasa”.
  • Bloke core fashion lebih berfokus pada kenyamanan dan kepraktisan dari pada trend yang berubah-ubah.
  • Bloke core sering dikaitkan dengan budaya olahraga, khususnya sepak bola dan memiliki nuansa nostalgia yang kuat.
  • Bloke core menggabungkan elemen-elemen yang membuatnya mudah dikenali dan sangat nyaman, sambil tetap memberikan penghormatan pada budaya sepak bola dan gaya hidup kasual pria.

Tapi meskipun bloke core fashion awalnya memang lebih dulu digunakan pria, lambat laun banyak juga para wanita yang mengadaptasai bloke core outfit / bloke core style ke dalam gaya penampilan mereka.

Fashion Item Bloke Core 

Sumber : https://id.pinterest.com/

Rekomendasi Item Bloke Core

Tertarik untuk mencoba trend bloke core tapi masih bingung mau pakai baju seperti apa yang sesuai dengan aesthetic fashion satu ini?. Berikut adalah beberapa elemen kunci dari bloke core yang penting untuk kamu ketahui.

1. Baju Jersey

Pertama ada baju jersey favorit atau baju jersey bola dari klub kesayangan. Tapi kalau kamu belum punya tim favorit, maka kamu bisa memakai jersey dari beberapa famous streetwear brand seperti Supreme, Bape, Kith dan Palace.

Fashion Item Bloke Core 

Sumber : https://id.pinterest.com/

Beberapa jenis kaos jersey yang bisa kamu jadikan koleksi diantaranya:

  • Jersey KW yang memiliki kualitas cukup jauh dari aslinya dan biasa dijual dengan harga yang sangat terjangkau.
  • Jersey grade AAA yang menyerupai versi jersey asli. Jersey ini biasa dipilih untuk kolektor jersey dengan budget pas-pasan.
  • Jersey supporter version yang biasa dijual dan juga diberikan sebagai merchandise bagi pendukung club sepakbola.
  • Jersey player issue yang detailnya sama seperti jersey pemain di lapangan, tapi belum ada nama, nomor punggung dan patch pertandingan.
  • Jersey match issue yang dibuat untuk pemain bola, namun belum sempat digunakan untuk bertanding.
  • Jersey match worn yang telah dipakai oleh seorang pemain bola saat bertanding di lapangan.

Simak juga 7 Jenis Kaos Jersey Bola Yang Bisa Dijadikan Barang Koleksi.

2. Celana Jeans

Kedua ada celana jeans dengan potongan straight atau relaxed fit yang sangat cocok dipadupadankan dengan baju jersey.

  • Celana jeans dengan potongan relaxed fit sangat sesuai dengan prinsip-prinsip bloke core yang megutamakan kenyamanan.
  • Celana jeans dengan potongan relaxed fit memiliki tampilan yang klasik dan tidak mudah ketinggalan zaman
  • Celana jeans dengan potongan relaxed fit memberikan tampilan yang maskulin dan sederhana.

Fashion Item Bloke Core

Sumber : https://www.instagram.com/

3. Celana Kargo

Ketiga ada celana kargo dengan banyak kantong penyimpanan. Beberapa karakteristik paling khas yang membuat celana kargo sangat sesuai dengan bloke core aesthetic fashion yaitu:

  • Celana kargo yang punya banyak kantong sangat sesuai dengan prinsip bloke core yakni menekankan pada pakaian yang praktis dan serbaguna.
  • Potongan celana kargo yang longgar dapat memberikan kenyamanan pada tubuh yang juga merupakan ciri utama dari bloke core.
  • Celana kargo biasanya hadir dalam warna-warna netral yang sangat cocok dengan palet warna bloke core.
  • Warna-warna celana kargo yang netral sangat mudah dipadukan dengan jersey sepak bola dan sneakers.

Fashion Item Bloke Core 

Sumber : https://shopee.co.id

4. Track Jacket

Keempat tambahkan track jacket yang sesuai dengan warna jersey bola. Tidak hanya menambah kehangatan tubuh  saat cuaca dingin dan meningkatkan estetika bloke core, track jacket ini juga bisa menjadi pilihan yang paling logis untuk cuaca panas terutama di sing hari.

Fashion Item Bloke Core 

Sumber : https://id.pinterest.com/

Simak juga:

5. Sepatu Sneakers

Kelima ada sepatu sneakers yang nyaman dan fungsional, tatpi tetap sesuai dengan warna outfit kamu. Sneakers putih klasik atau yang memiliki aksen warna sesuai dengan jersey akan melengkapi tampilan bloke core dengan baik.

Fashion Item Bloke Core 

Sumber : https://id.pinterest.com/

6. Aksesoris Sederhana

Keenam ada aksesoris sederhana seperti topi baseball, beanie hat, tas selempang kecil dan jam tangan sporty yang dapat menambah sentuhan akhir pada outfit kamu tanpa membuatnya terlihat berlebihan.

Karena inti dari bloke core fashion adalah kenyamanan, jadi pastikan pakaian yang kamu kenakan tidak hanya terlihat bagus tetapi juga nyaman dipakai sepanjang hari. Untuk pilihan warnanya, palet warna yang netral seperti hitam, putih dan abu-abu, seringkali menjadi pilihan yang aman dan stylish.

Kesimpulan

Itu dia enam macam fashion item yang sangat identik dengan trend block core. Meski kelihatannya terkesan sederhana tapi perpaduan yang tepat antara jersey sepak bola dengan outfit sehari-hari, tetap saja dapat menciptakan tampilan yang kasual namun tetap stylish.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat kaos jersey bola?. Sebagai bahan pertimbangan yuk intip koleksi Bahan Kaos terbaik di katalog kain kami.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.