Article

Homepage Article Kain 6 Faktor Penting Yang Menentukan…

6 Faktor Penting Yang Menentukan Kualitas Sofa Bean Bag

Memiliki bean bag yang kuat, tahan lama dan tidak mudah kempes tentu menjadi impian setiap orang. Berbicara mengenai bean bag lantas apa saja faktor penting yang memiliki pengaruh besar terhadap kualitas sofa bean bag tersebut?.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Bean Bag

Bean bag merupakan sejenis sofa tanpa rangka dari bahan kain yang diisi menggunakan butiran styrofoam pada bagian dalamnya. Karena diisi dengan busa styrofoam, maka bean bag ini secara keseluruhan memiliki bobot yang relatif ringan dibanding furnitur lain yang berbahan keras.

Sofa Bean Bag

Sumber : https://mall.shopee.co.id/

Untuk pelengkap interior rumah, sofa bean bang sendiri secara umum dapat dijumpai dalam berbagai macam bentuk yang berbeda-beda. Beda bentuk bean bag beda pula kegunaannya.

  • Khusus untuk bean bag berukuran persegi panjang misalnya, bean bag ini sangat cocok ditempatkan di ruangan yang sempit.
  • Sementara bean bag berbentuk bulat atau air mata lebih pas digunakan pada ruangan berukuran luas yang konsepnya semi terbuka.

Penentu Kualitas Bean Bag

Berencana untuk membeli atau membuat bean bag sendiri sebagai pelengkap interior rumah?. Berikut kami bagikan beberapa faktor penentu kualitas bean bag yang penting untuk anda perhatikan.

1. Bahan Isian Bean Bag

Bean bang yang berkualitas minimal harus memiliki kepadatan yang ideal dan tak mudah kempis karena hal tersebut akan sangat memengaruhi kenyamanan bean bag ketika digunakan. Semakin bagus bahan isian maka semakin nyaman bean bag saat digunakan.

Sofa Bean Bag

Sumber : https://beanbags.ie/

Khusus untuk pembuatan bean bag sendiri bahan isian terbaik yang bisa digunakan yakni berupa butiran polystyrene yang susah kempes dan 100% recyclable.

Selain polystyrene ada juga bean babg yang memakai isian styrofoam, dakron dan butiran silikon  walau keelastisan dakron dan butiran silikon mudah berkurang.

2. Ukuran Isian Bean Bag

Dalam pembuatan bean bag ukuran bahan isiannya juga perlu diperhatikan. Semakin kecil butiran isi bean bag semakin bagus material tersebut untuk mempertahankan bentuk beanbag. Sebaliknya semakin besar butiran isi bean bag biasanya akan makin cepat kempes.

Sofa Bean Bag

Sumber : https://www.custompac.co.uk/

3. Bahan Inner Bean Bag

Faktor lain yang juga menentukan kualitas bean bag yakni berupa inner bean bag alias pembungkus butiran isi bean bag agar tidak perlu dikeluarkan dari dalam kantong apabila cover luar bean bag akan dicuci.

Untuk membuat bean bag sendiri terdapat beberapa pilihan bahan yang bisa anda pakai, beberapa diantaranya yakni berupa:

  • Furing Peles berbahan dasar serat polyester yang memiliki karakteristik mengkilap, tipis dan sangat ringan.
  • Furing PC yang ringan, lembut dan teskturnya mirip kain fleece tetapi lebih tipis.
  • Furing tafeta yang memiliki karakteristik tipis, tidak mudah kusut, tahan lama dan mudah dicuci.
  • Furing Spunbond (kain non woven) yang memiliki tesktur sedikit kaku, halus dan berserat rapat.

Sofa Bean Bag

Sumber : https://www.tokopedia.com/

4. Bahan Cover Bean Bag

Berikutnya pastikan bahan yang dipakai untuk membuat cover sofa bean bag memiliki kualitas yang bagus. Bahan untuk cover bean bag yang bagus memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

  • Ringan tapi berserat kuat.
  • Tidak mudah sobek.
  • Mudah dibersihkan dan dikeringkan.
  • Mempunyai daya tahan yang tinggi.
  • Tidak mudah kusut ataupun menyusut.

Sofa Bean Bag 

Sumber : https://blobbeanbags.com.au/

Bergantung pada fungsi dan lokasi penempatannya, cover untuk bean bag sendiri umumnya dapat dijumpai dalam berbagai macam bahan yang berbeda.

5. Jahitan Bean Bag

Dari segi jahitannya, bean bag yang berkualitas innernya harus dijahit dengan rapi dan rapat untuk menjamin bahwa styrofoam yang terdapat di dalam bean bag tetap aman dan tidak berhamburan keluar. Hal yang sama berlaku pula untuk jahitan pada cover bean bag.

Kualitas jahitan bean bag yang bagus bisa dilihat berdasarkan ciri-ciri berikut:

  • Jahitan berbentuk lurus dan tidak bertumpuk.
  • Jahitan tampak halus dan rapi.
  • Jahitan tidak melenceng, tidak loncat dan tidak mengkerut.
  • Warna benang disesuaikan dengan warna kain yang dijahit.
  • Bagian sisi jahitan pinggirnya yang tidak menyisakan benang.

6. Aksesoris Bean Bag

Khusus untuk cover bean bag yang dilengkapi dengan resleting, pastikan resleting yang ada pada cover tersebut dapat bekerja dengan baik. Selain itu sesuaikan pula warna resleting dengan warna material kain yang dipakai pada cover bean bag untuk menciptakan kesan yang lebih serasi.

Sofa Bean Bag

Sumber : https://www.lifeliveitup.com.au/

Untuk mendapatkan resleting yang benar-benar berkualitas selalu pilih merek resleting yang sudah terpercaya. Jangan lupa perhatikan juga jenis gigi yang terdapat pada resleting, apakah gigi resleting tersebut terbuat dari bahan  plastik atau bahan logam.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai sejumlah faktor penting yang dapat mempengaruhi kualitas bean bag. Seoga informasi yang kami bagikan bisa memberikan kemudahan bagi anda untuk menemukan bean bag yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan ya.

Untuk memperbaiki tampilan bean bag yang mulai kempes atau bagian dalamnya menggumpal karena lembab anda bisa mengganti biji isian bean bag.

  • Caranya keluarkan biji isian yang lama dan tuangkan biji yang baru.
  • Masukkan pula beberapa kantong silica gel agar bean bag tidak mudah lembab ataupun bau.

Tertarik untuk membuat bean bag sendiri tapi bingung memikirkan cara menggambar polanya?. Sebagai referensi anda bisa mendownload Pola Beanbag Model Bulat siap pakai dari kami.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.