Article

Homepage Article Cara Menjahit 3 Langkah Mudah Membuat…

3 Langkah Mudah Membuat Balmut Sederhana

Berencana untuk mengikuti kegiatan camping atau travelling?. Bila anda mencari alternatif item pelengkap yang praktis, mudah untuk dibawa kemana-mana, dan dapat digunakan sebagai bantal maupun selimut maka anda wajib mencoba yang namanya balmut alias bantal selimut. 

Membuat Balmut

Sumber : https://www.alibaba.com/

Tertarik untuk mempelajari cara mudah membuat balmut alias bantal selimut?. Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah lho. Tapi tunggu dulu, sebelum mempelajari lebih jauh tentang cara menjahit balmut, siapkan dulu perlengkapan yang diperlukan untuk membuat balmut tersebut.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat balmut sendiri secara garis besar terdiri dari:

  • Bahan kain misal kain wool, selimut fleece, atau bahan yang lain. Untuk percobaan pertama anda bisa menggunakan bahan selimut fleece. 
  • Bisban sebagai penutup pinggiran kain supaya tampak manis dan rapi.
  • Ritsleting untuk menutup dan mengunci bantal. 

Jika anda ingin membuat bantal yang berukuran 40 cm x 50 cm dan selimut yang berukuran 200 cm x 150 cm, paling tidak anda harus mempersiapkan selembar kain selimut berbahan fleece atau wool yang memiliki ukuran sama dengan ukuran selimut yakni 200 cm x 150 cm. Sesuaikan panjang bisban dengan kebutuhan.

Siapkan pula ritsleting yang memiliki ukurang panjang sekitar 135 cm, beserta peralatan menjahit standar seperti mesin jahit, gunting, benang, kapur jahit untuk menandai kain, jarum pentul, dan juga meteran.

Langkah-Langkah Membuat Balmut

  1.  Potong bahan kain sesuai dengan ukuran selimut yang ingin anda buat.
  2.  Pasangkan bisban pada sepanjang bagian tepi selimut agar tampilannya tampak lebih rapi dan cantik.  Untuk anda yang belum tahu bagaimana cara memasang bisban, simak kembali pembahasan mengenai Cara Menjahit Bisban.
  3. Sampai di sini sebenarnya selimut sudah selesai di buat. Supaya selimut tersebut nantinya bisa digunakan sebagai bantal anda perlu memasang ritsleting pada bagian utama selimut.
  • Tentukan terlebih dulu di bagian mana ritsleting akan dipasang.
  • Buat satu buah pola berbentuk persegi panjang dengan ukuran 80 cm x 50 cm.
  • Bagi bidang persegi panjang tersebut menjadi dua bagian sama besar masing-masing 40 cm x 50 cm.
  • Tarik bagian slider ritsleting sampai ritsleting terbuka, lalu tempatkan bagian pangkal ritsletingnya pada salah satu titik yang mempertemukan garis pembagi dengan pola utama persegi panjang.
  • Pastikan bagian baik ritsleting berhadapan dengan bahan utama kain.
  • Atur posisi pita ritsleting mengikuti garis pola bantal kemudian sematkan jarum pentul untuk menahan posisinya agar tidak bergeser.
  • Jahit ritsleting dan selimut secara bersamaan.

Membuat Balmut

Sumber : http://www.fce.com.my/

Untuk mengecek bagus tidaknya balmut yang anda buat, anda tinggal melipat selimut sesuai ukuran bantal lalu menutup ritsleting yang terdapat pada selimut anda. Sekarang bantal cantik yang anda buat sudah siap menemani waktu istirahat anda.

Membuat Balmut

Sumber : https://my.all.biz/

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.