Dikenal sebagai salah satu busana tradisional yang cukup melegenda, kebaya kontemporer yang semula dianggap kuno kini kembali digemari oleh para wanita muda lho. Dengan pemilihan bahan yang tepat dan berkualitas, kebaya tradisional Indonesia pun juga bisa dijadikan seragam wajib bagi para braidsmaid.
Sumber : https://www.bridestory.com/
Penting untuk anda ketahui bahwa kebaya tradisional Indonesia umumnya sarat akan makna filosofis yang sangat mendalam akan nilai kehidupan. Karena alasan itulah kebaya tradisional Indonesia umumnya memiliki pakem khusus baik dalam segi desain, cara pemakaiannya, bahkan sampai pemilihan sepatunya.
Sumber : https://www.bridestory.com/
Berbicara mengenai sepatu, kira-kira sahabat Fitinline pernah tidak menemukan kesulitan dalam memadupadankan sepatu dengan kebaya yang ingin anda kenakan?. Jika iya maka sahabat Fitinline wajib menyimak beberapa tips memilih sepatu yang sesuai dengan kebaya kontemporer agar tetap terlihat anggun dan elegan.
Sumber : http://www.weddinginspirasi.com/
- Hal paling utama yang harus anda pertimbangkan dalam memilih sepatu adalah tentukan jenis sepatu. Untuk pelengkap kebaya tradisional Indonesia anda bisa menggunakan selop tertutup, high heels, flat shoes, atau wedges.
- Selop dapat anda pakai untuk mempertegas kesan lebih tradisional.
- High heels dapat anda gunakan untuk menunjukkan sisi glamour.
- Flat shoes merupakan alternatif pilihan yang tepat untuk ibu hamil.
- Wedges bisa anda pilih untuk gaya yang lebih elegan.
- Setelah menentukan jenis sepatu selanjutnya anda tinggal memilih model sepatu seperti apa yang anda inginkan, apakah itu berupa sepatu model point T, sepatu open toe atau sepatu peep toe.
- Sepatu model point T merupakan sepatu yang memiliki ujung lancip dan akan memberikan kesan elegan.
- Sepatu open toe merupakan sepatu yang menonjolkan seluruh jari-jari kaki sehingga membuat kaki lebih leluasa.
- Sepatu peep toe yaitu sepatu yang bagian depannya didesain terbuka sehingga dapat memperlihatkan beberapa jari saja.
- Pilih warna sepatu yang cenderung netral dan mudah dipadupadankan dengan semua warna kebaya. Kalau mau aman anda bisa memilih sepatu yang berwarna hitam, cokelat, abu-abu, dan putih.
- Pastikan sepatu yang ingin anda gunakan sebagai padanan kebaya tradisional Indonesia memiliki kualitas bahan yang bagus. Bahan faux leather dan suede menjadi pilihan bahan yang tepat untuk sepatu kebaya.
- Tips memilih sepatu untuk kebaya tradisional Indonesia yang terakhir yaitu jangan mengabaikan kenyamanan. Supaya kaki anda tidak mudah sakit dan mudah lelah pilih sepatu berhak yang tidak terlalu tinggi.
Sumber : https://blog.gotomalls.com/
Selamat mencoba tips dari kami sahabat Fitinline. Ingat ya dalam memilih sepatu untuk pelengkap kebaya tradisional Indonesia jangan hanya terfokus pada modelnya saja, tapi anda juga harus melihat kecocokan sepatu dengan kebaya yang anda pakai.
Kalau anda mau tahu lebih banyak lagi tentang segala hal yang berhubungan dengan kebaya anda bisa mendownload E-Book kami Di Sini.
Semoga bermanfaat.
flatshoesjogja
5 years ago