Article

Homepage Article Kain 4 Karakteristik Bahan Cotton…

4 Karakteristik Bahan Cotton Slub

Selain bahan cotton combed dan cotton carded, bahan kain yang bagus untuk membuat kaos polos itu seperti apa ya?. Salah satu jenis bahan kaos polos yang sering direkomendasikan untuk pembuatan kaos polos adalah kain cotton slub. Slub merupakan jenis bahan kaos yang bisa terbuat dari cotton, polyester maupun campuran keduanya. 

Kain Cotton Slub

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Sepintas kain slub ini memiliki struktur bahan yang sama seperti jenis bahan kaos lainnya hanya saja tekstur kainnya cenderung tidak merata pada permukaannya, bisa menebal dan menipis. Kesan tidak rata yang ditampilkan pada permukaan bahan slub merupakan efek dari hasil pengolahan kapas yang dipelintir. 

Kain Cotton Slub

Sumber : http://tradesolutionzone.com/

Meski pada awalnya lebih banyak digunakan untuk membuat kaos polos model wanita, namun belakangan jenis bahan ini juga mulai banyak digunakan oleh pelaku distro clothing untuk membuat kaos polos maupun kaos raglan pria karena sifatnya yang ringan.  Hanya saja variasi warnanya tidak sebanyak kain cotton combed.

Kain Cotton Slub

Sumber : http://americanmadesupplyco.com/

Tidak hanya terbatas pada kaos polo atau kaos raglan, bahan slub ini pada dasarnya juga bisa digunakan untuk membuat berbagai variasi kaos lainnya sebagai contoh untuk kaos-kaos yang bernuansa vintage, terlebih tekstur kainnya yang ringan cenderung nyaman saat dikenakan.

Kain Cotton Slub

Sumber : https://dir.indiamart.com/

Berdasarkan komposisi bahannya kain slub sendiri ada yang terbuat dari bahan 100% cotton, namun ada juga yang terbuat dari campuran cotton dan polyester dengan perbandingan 80% cotton dan 20% polyester, Rayon-Slub-Cotton, dan Slub Polyester. 

Khusus untuk kain slub yang dibuat dari 100% cotton, ketika disentuh permukaannya akan terasa seperti ada garis-garis pada serat kain. Untuk yang warna putih biasanya terlihat sedikit transparan karena terlihat lebih tipis.

Kain Cotton Slub

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Kain Cotton Slub

  1. Kain cotton slub 100% memiliki karakteristik yang ringan, nyaman dan menyerap keringat.  
  2. Jenis bahan ini hanya tersedia di ketebalan 30s saja, sehingga tidak banyak pilihan sebagaimana bahan cotton combed.  
  3. Karena terbuat dari 100% serat alami, maka jenis kain ini umumnya cenderung lebih mudah rusak jika direndam terlalu lama dalam detergen.
  4. Kain cotton slub ini juga rentan terhadap jamur sehingga membutuhkan perawatan yang tidak biasa. 

Kain Cotton Slub

Sumber : https://wanelo.co/

Berbeda dengan kain cotton slub, bahan slub yang terbuat dari campuran polyester biasanya cenderung lebih panas, kurang menyerap keringat namun lebih murah. Kalau sahabat Fitinline lebih suka yang mana?. Share yaa..

Semoga bermanfaat.

Mencari bahan kain yang bagus untuk membuat kaos polo maupun kaos oblong?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.