Article

Homepage Article Kain 4 Jenis Kain Canvas Yang…

4 Jenis Kain Canvas Yang Biasa Dipakai Untuk Membuat Jaket

Mencari jaket penghangat tubuh yang bagus untuk pelengkap gaya penampilan?. Jika anda ingin mendapatkan jaket yang memiliki kemampuan sangat baik dalam melindungi tubuh namun dari segi tampilan tetap terlihat keren maka anda bisa memakai jaket berbahan kain canvas yang menawarkan banyak keunggulan.

Pengertian Jaket Canvas

Jaket canvas merupakan salah satu jaket penghangat tubuh yang biasa dibuat dari kain canvas, sejenis bahan kain yang berserat tebal dan kuat. Sebagai bahan pembuatan jaket, kain canvas sendiri umumnya dapat dijumpai dalam berbagai jenis dan varian yang bisa dipilih sesuai dengan selera dan kebutuhan pemakainya.

Jaket Canvas

Sumber : https://shopee.co.id/

Selain difungsikan untuk melindungi tubuh dari cuaca dan suhu dingin, angin kencang, serta terik matahari, jaket canvas sendiri sebenarnya juga bisa dipakai untuk memperindah gaya penampilan saat dikombinasikan dengan fashion item lain. Jaket canvas inipun juga memiliki beberapa jenis dan model yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Jaket Canvas

Sumber : https://www.lyst.co.uk/

Karakteristik Jaket Canvas

Bila dibandingkan dengan jenis jaket yang lainnya, jaket berbahan canvas tentu memiliki karakteristik tertentu yang menjadi ciri khasnya. Beberapa karakteristik paling khas dari jaket canvas yang mungkin belum tentu anda temukan pada jenis jaket yang lain diantaranya:

  1. Jaket yang dibuat dari bahan canvas umumnya memiliki tekstur yang kuat dan tebal.
  2. Jaket canvas sangat cocok digunakan untuk melindungi tubuh dari angin dan udara dingin karena mampu membuat suhu tubuh tetap stabil dan hangat.
  3. Jaket yang terbuat dari bahan canvas terbilang cukup awet karena tidak mudah robek dan tidak mudah rusak.
  4. Jaket canvas tidak mudah kusut walau digunakan berulang kali untuk aktivitas yang berat sekalipun.
  5. Jaket yang terbuat dari bahan canvas juga tidak mudah rusak saat terkena terpaan hujan dan angin kencang sehingga awet digunakan dalam jangka panjang.
  6. Jaket canvas dapat dikenakan untuk berbagai keperluan baik pria maupun wanita dari berbagai kalangan usia.
  7. Jaket canvas mudah untuk dibersihkan dan proses pengeringannya juga lumayan cepat.

Kelebihan Jaket Canvas

Dari beberapa karakteristik jaket canvas yang telah disebutkan di atas terdapat beberapa poin juga menjadi kelebihan tersendiri dari jaket canvas. Untuk mengetahui lebih lengkap lagi tentang kelebihan dari jaket canvas anda bisa menyimak pembahasan berikut.

  1. Jaket canvas sangat tahan dalam segala kondisi, baik itu dalam kondisi berangin dan udara dingin.
  2. Jaket canvas hampir menyamai bahan denim dalam hal kekuatan sehingga tidak akan mudah rusak meski digunakan untuk aktifitas yang melibatkan banyak gerak sekalipun.
  3. Dengan padupadan yang tepat jaket canvas akan membuat penampilan anda terkesan keren.
  4. Karakteristik bahannya yang mudah dibersihkan, tidak mudah kusut dan cepat kering membuat perawatan jaket canvas akan menjadi lebih mudah.

Kekurangan Jaket Canvas

Dibalik semua kalebihan yang ditawarkannya, ternyata jaket canvas juga memiliki kelemahan atau kekurangan tersendiri. Salah satu kekurangan jaket dari jaket canvas adalah kalau bahan canvas yang digunakan untuk membuat jaket kualitasnya kurang baik, maka warna jaket justru akan memudar dan tidak terlihat bagus.

Kain Canvas Untuk Jaket

Terkait dengan bahan kain yang digunakan untuk membuatnya, kain canvas untuk jaket sendiri umumnya terdiri atas beberapa macam jenis dengan serat dan ketebalan yang berbeda-beda. Bahan kain yang dimaksud antara lain berupa kain canvas marsoto, kain canvas ring, canvas sueding dan baby canvas yang menawarkan banyak keunggulan.

1. Kain Canvas Marsoto

Kain canvas marsoto merupakan jenis kain canvas yang terbilang cukup kuat dan tidak mudah robek. Kain ini juga memiliki ciri khas lain yakni bertekstur bintik-bintik pada bagian permukaannya menyerupai tekstur kain cordura.

  • Kain canvas marsoto termasuk ke dalam jenis kain canvas yang cukup tebal dengan tekstur salur.
  • Kualitas dari canvas marsoto sangat terjamin dan tidak mudah robek.
  • Walaupun cukup tebal, kain canvas ini masih nyaman digunakan sebagai bahan jaket canvas dan bisa juga digunakan sebagai bahan tas.

Jaket Canvas

Sumber : https://fitinline.com/

2. Canvas Ripstop

Kain canvas ripstop merupakan salah satu jenis kain canvas yang kuat, ringan dan secara garis besar mempunyai serat unik berbentuk “kotak-kotak” yang tidak dimiliki oleh jenis canvas lainnya.

  • Tidak seperti kain canvas yang lainnya, kain canvas ripstop umumnya memiliki ciri khusus berupa motif kotak-kotak benang.
  • Motif yang terdapat pada kain canvas ripstop mempunyai fungsi sebagai pengencang kain supaya tahan dari robekan dan sedikit berbulu pada permukaannya.
  • Tingkat ketebalan pada kain kavas ripstop tergolong medium-low, namun untuk kekuatannya masuk dalam kategori high.
  • Kain canvas ripstop biasa diaplikasikan dalam pembuatan jaket casual dan jaket setengah resmi.
  • Untuk mengenali kain canvas ripstop caranya sangat mudah, anda bisa melihat serat yang terdapat pada permukaan kainnya.

3. Kain Canvas Sueding

Kain canvas sueding termasuk ke dalam jenis kain yang paling khas dari semua jenis canvas karena memiliki lapisan tipis yang agak berbulu. Hal ini membuat benang atau material ringan lainnya mudah menempel pada permukaan kain.

  • Jaket yang dibuat dari bahan kain canvas sueding umumnya terlihat lebih elegan dan trendy.
  • Kain canvas sueding umumnya akan terasa lebih lembut jika dibandingkan dengan jenis sehingga akan menimbulkan kesan tipis ketika dipegang.
  • Jaket canvas sueding juga terkenal awet dan tahan lama jika dirawat dengan baik dan benar.
  • Untuk perawatannya, jaket yang dibuat dari bahan canvas sueding tidak perlu sering-sering dicuci karena akan membuat warnanya cepat pudar.

Jaket Canvas

Sumber : http://fabrics.fibre2fashion.com

4. Kain Baby Canvas

Kain baby canvas merupakan salah satu jenis kain dari keluarga canvas yang memiliki pori-pori lebih kecil sehingga permukaan kainnya terlihat lebih indah untuk dipandang. Kelebihan dari bahan baby canvas yaitu tekstur kainnya cenderung lebih lembut, lebih halus dan tidak memiliki sifat yang kaku.

  • Kain baby canvas umumnya mempunyai karakteristik bahan yang lebih tipis, bertekstur halus dan tidak kaku apabila dibandingkan dengan jenis canvas lainnya.
  • Kain baby canvas memiliki tekstur permukaan kain yang lembut, lentur dan tidak mudah kusut.
  • Walaupun lembut dan lentur, kain baby canvas termasuk ke dalam jenis kain yang cukup kuat dan tahan lama.
  • Kain baby canvas memiliki pori-pori kain yang lebih kecil dari canvas lainnya.
  • Karakteristiknya yang cukup unik baik dari segi kualitas maupun kekuatannya, menjadikan baby canvas sebagai pilihan terbaik untuk dijadikan jaket, kemeja maupun tas.

Sebagai bahan dasar pembuatan jaket, kain baby canvas sendiri dapat dijumpai dalam dua varian yang berbeda yakni kain baby canvas katun dan kain baby canvas TR.

Kain baby canvas katun merupakan bahan kain yang memiliki karakteristik cukup unik yakni bertekstur halus, lebih tipis dan tidak kaku bila dibandingkan kain canvas lainnya.

Sama halnya dengan kain baby canvas katun, kain baby canvas TR ini juga mempunyai sifat lebih tipis, bertekstur halus dan tidak kaku bila dibandingkan kain canvas lainnya.

Jaket Canvas

Sumber : https://fitinline.com/

Jenis-Jenis Jaket Canvas

Untuk urusan model atau jenisnya, jaket canvas sendiri umumnya tersedia dalam berbagai macam model yang menarik dan dapat anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Beberapa jenis jaket yang dimaksud yakni berupa jaket parka, jaket harrington dan jaket trucker yang memiliki ciri khas berbeda satu sama lain.

1. Jaket Parka

Jaket parka termasuk ke dalam jenis jaket modern yang memiliki ciri sangat khas yakni dilengkapi dengan hoodie, tali pinggang dan bagian badannya dibuat cukup panjang. Beberapa karakteristik paling mendasar yang membedakan jaket parka dengan jaket lainnya yaitu:

  • Jaket parka rata-rata dibuat dalam ukuran yang lebih panjang dibandingkan model jaket pria dan model jaket wanita lainnya. Bahkan panjang jaket parka bisa mencapai bagian lutut.
  • Jaket parka biasanya menggunakan resleting pada bagian bukaan depan jadi sangat mudah untuk dipakai dan dilepaskan.
  • Jaket parka kadang-kadang juga dilengkapi dengan drawstrings di bagian pinggang dan juga manset.
  • Jaket parka memiliki saku di bagian badan depan, jadi sangat memudahkan penggunanya ketika membawa benda-benda kecil seperti handphone, kunci dan juga dompet.
  • Jaket parka memiliki hoodie jadi bisa dipakai untuk melindungi bagian kepala dari panas matahari dan hujan ringan.
  • Jaket parka sangat cocok dikenakan ketika cuaca sedang dingin atau hujan. Desainnya yang hangat dan stylish akan memberikan kesan keren saat dipakai untuk beraktifitas.

Tertarik untuk membuat jaket parka sendiri dengan pola yang sudah jadi?. Sebagai bahan referensi anda bisa mendownload Pola Jaket Parka dari kami. Pola jaket parka yang dijual di Fitinline merupakan pola yang dibuat dalam bentuk file PDF untuk konsumsi rumahan.

Jaket Canvas

Sumber : https://www.tokopedia.com/

2. Jaket Harrington

Jaket harrington merupakan sebuah jaket yang berukuran panjang hingga sebatas pinggang dan memiliki ciri khas bermotif kotak-kotak di bagian dalamnya. Beberapa karakteristik paling khas yang melekat pada jaket harrington diantaranya:

  • Jaket harrington termasuk ke dalam jenis jaket yang cukup ringan dengan ukuran sebatas pinggang.
  • Jaket harrington umumnya dibuat dari bahan kain yang berwarna polos untuk bagian luar sementara furingnya memakai kain bermotif tartan sehingga cukup mencolok saat dilihat bagian dalamnya.
  • Jaket harrington dilengkapi dengan bur pada bagian lengan dan ujung jaket sehingga saat dikenakan tampak memiliki ukuran yang ketat dibagian sekitar pinggang dengan manset dan bawah hem yang melebar elastis.
  • Jaket harrington dapat dipakai untuk menghangatkan tubuh saat malam hari. Selain itu jaket ini sebenarnya juga dapat dipakai untuk siang hari asal bukan untuk aktifitas di lapangan.  
  • Jaket harrington biasanya tidak memiliki hoodie, sebagai gantinya jaket ini memiliki kerah yang berfungsi untuk menghangatkan bagian leher.
  • Jaket harrington kebanyakan memiliki resleting di depan dari ujung bawah sampai ujung leher jadi sangat mudah untuk dipakai dan dilepaskan.
  • Jaket harrington juga memiliki saku dengan kancing di kedua sisi penutupnya jadi sangat aman untuk digunakan membawa benda-benda kecil seperti handphone, kunci dan dompet.

Jaket Canvas

Sumber : https://www.tokopedia.com/

3. Jaket Trucker

Jaket trucker merupakan jaket yang awalnya identik dengan material denim biru tapi sekarang banyak juga yang dibuat dari kain canvas. Beberapa karakteristik paling khas yang melekat pada jaket trucker diantaranya:

  • Jaket canvas trucker biasanya memiliki saku ganda dan kancing di bagian depan.
  • Jaket trucker juga memiliki kerah seperti layaknya sebuah kemeja.
  • Jaket trucker dapat memberikan kesan kasual dan klasik bagi pemakainya.
  • Dulunya jaket trucker identik dengan bahan denim berwarna biru, namun kini sudah tersedia jaket trucker berbahan canvas yang dibuat dalam berbagai variasi warna.

Jaket Canvas

Sumber : https://www.highty.id/

Tips Merawat Jaket Canvas

Punya sejumlah koleksi jaket berbahan canvas di dalam almari pakaian anda?. Meskipun jaket yang dibuat dari bahan kain canvas terjamin awet dan tahan lama, namun anda juga harus merawat dan memperlakukan jaket canvas dengan benar supaya lebih awet dan dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Beberapa tips sederhana yang bisa anda terapkan untuk merawat jaket kain canvas kesayangan anda diantaranya:

  1. Hindari kebiasaan mencuci jaket canvas terlalu sering. Dalam waktu satu bulan anda hanya perlu mencuci jaket canvas sebanyak 4 hingga 5 kali, karena ketika dikenakan sebagai outer (pakaian luar) jaket tersebut tidak langsung menempel pada kulit.
  2. Untuk membersihkan jaket canvas usahakan untuk selalu mencucinya secara manual dengan tangan jangan menggunakan mesin cuci.
  3. Jika jaket canvas kesayangan anda terkena noda sebaiknya segera bersihkan jaket tersebut dengan cara meneteskan detergent cair terlebih dahulu ke atas bagian kain yang bernoda kemudian kucek dan bilas dengan menggunakan air hingga bersih.
    • Untuk membersihkan noda membandel, oleskan deterjen cair ke bagian yang terkena noda kemudian kucek atau sikat dengan perlahan hingga noda mulai memudar.
    • Setelah noda membandel yang menempel pada jaket mulai memudar anda bisa mencuci jaket canvas seperti biasa dengan air dingin.
  4. Selesai dilakukan proses pencucian segera keringkan jaket tersebut dengan cara menjemurnya di tempat yang bersih dan tidak terkena sinar matahari secara langsung agar warnanya tetap terjaga dengan baik dan tidak memudar.
  5. Bila anda ingin menyetrika jaket canvas gunakan suhu yang medium dan jangan sampai terlalu panas. Jika suhu setrika yang dipakai terlalu panas takutnya nanti akan merusak serat bahan jaket canvas.

Kesimpulan

Dari berbagai jenis bahan canvas di atas bisa dipilih mana yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan anda. Untuk mendapatkan jaket parka, jaket harrington dan jaket trucker yang berkualitas pastikan bahan kain yang dipakai untuk membuatnya benar-benar memiliki serat kain yang kuat, awet dan tidak mudah sobek.

Semakin lama dipakai jaket canvas umumnya akan semakin berkesan vintage, karena alasan itulah penting bagi anda untuk memilih bahan yang berkualitas tinggi baik dari segi tekstur maupun waranya. Bila kain canvas yang digunakan berkualitas kurang baik yang ada warnanya justru akan memudar dan tidak terlihat bagus.

Semoga artikel yang kami bagikan bisa lebih memudahkan anda dalam memilih bahan jaket canvas yang bagus dan tepat sesuai kebutuhan. Kalau sahabat Fitinline ingin mencari kain canvas ataupun bahan lain untuk pakaian, sekarang anda tidak perlu bingung lagi karena Fitinline menyediakan banyak pilihan kain yang anda butuhkan.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.