Article

Homepage Article Fashion Design Viral Sampai Luar Negeri,…

Viral Sampai Luar Negeri, Intip Yuk Kostum BCL di Closing Ceremony Asian Games 2018

Masih ingat dengan busana bernuansa cerah yang dikenakan oleh Bunga Citra Lestari di Closing Ceremony Asian Games 2018 awal bulan september lalu?. Mungkin banyak di antara anda yang mengira kalau busana tersebut dibuat oleh desainer luar negeri, padahal kenyataannya tidak demikian. 

Leather Dress

Sumber : https://www.instagram.com/bclsinclair/

Mengusung gaya busana yang mirip penyanyi dunia Dua Lipa, BCL terlihat sangat anggun dalam balutan leather dress warna pink yang dipadukan dengan jaket songket warna orange serta sepatu boot hitam. Usut punya usut busana milik Bunga Citra Lestari ini ternyata dirancang oleh desainer tanah air Didit Hediprasetyo lho.

Leather Dress

Sumber : https://www.instagram.com/didit.hediprasetyo/

Dengan mengangkat unsur etnik dan modern, putra semata wayang Prabowo Subianto dengan Titiek Soeharto yang bernama Didit Hediprasetyo berhasil mengkombinasikan dress kulit berwarna pink cerah dengan jaket berbahan songket Palembang menjadi satu kesatuan yang cantik dan apik. 

Leather Dress

Sumber : http://www.wowchannelz.com/

Adapun songket sendiri diketahui merupakan salah satu kain tradisional Indonesia yang terus dilestarikan di Bumi Sriwijaya sebagai warisan budaya Palembang. Kain songket asli secara keseluruhan dibuat secara manual. Rumitnya teknik pembuatan songket menjadikan harga kain songket begitu mahal.

Ingin tahu lebih banyak tentang kain songket?. Simak kembali pembahasan mengenai 8 Fakta Menarik Seputar Kain Songket pada artikel Fitinline terdahulu.

Leather Dress

Sumber : https://www.instagram.com/bclsinclair/

Khusus untuk bahan kulit, sahabat Fitinline pasti sepakatkan kalau bahan leather atau bahan kulit itu disebut sebagai bahan yang selalu berhasil membuat penampilan terkesan standout. Lantas bagaimana ya cara terbaik yang dapat dilakukan untuk merawat sebuah dress yang dibuat dari bahan kulit tersebut?.

  1. Untuk merawat bahan kulit selalu perhatikan petunjuk perawatan yang terdapat pada label pakaian. Sebisa mungkin jauhkan busana berbahan kulit dari deterjen.
  2. Hindari melipat busana berbahan kulit karena akan meninggalkan bekas. Jika ingin menggantungnya pastikan anda sudah memilih ukuran hanger yang benar.
  3. Saat menyimpan dress kulit dalam lemari, masukkan pakaian tersebut di dalam kantung pakaian yang memungkinkan material kulit untuk bernapas supaya tidak lembab.
  4. Usai digunakan biasakan untuk mengangin-anginkan busana berbahan kulit pada suhu ruang. Jangan menjemur pakaian kuli di bawah terik matahari langsung.
  5. Jika permukaan dress anda terdapat kerutan ringan, coba setrika pakaian tersebut dengan suhu yang tidak terlalu panas. Lapisi busana dengan kertas coklat, lalu setrika dengan suhu yang sama untuk bahan rayon selama beberapa saat.
  6. Selalu gunakan suede and leather protector untuk merawat dress berbahan kulit kemudian lanjutkan dengan leather cleaner. Bila anda ingin mengaplikasikan produk pembersih noda sebaiknya selalu tes terlebih dahulu pada bagian yang tersembunyi.
  7. Untuk membersihkan busana berbahan kulit yang terkena air dan menimbulkan watermark gunakan kain lembap.

Leather Dress

Sumber : https://www.instagram.com/bclsinclair/

Terinspirasi untuk memakai dress berbahan kulit juga tapi takut dianggap salah kostum?. Bagi anda yang ingin menggunakan dress kulit untuk ke acara formal, anda bisa memilih dress kulit polos yang berpotongan body fit di bagian atas seperti yang dikenakan Bunga Citra Lestari lalu padukan dengan jaket bermotif etnik.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.