Article

Homepage Article Cara Menjahit Tutorial Membuat Kreasi…

Tutorial Membuat Kreasi Tote Bag Dari Bahan Sisa Kain Perca

Menemukan banyak tumpukan sisa kain perca dari industri pakaian dan penjahit rumahan yang tidak terpakai?. Untuk anda yang suka bereksperimen tidak ada salahnya bila anda mencoba untuk menyulapnya menjadi tote bag yang unik dan tentunya juga memiliki nilai seni yang tinggi.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Tas Kain Perca

Tas kain perca dapat dikategorikan ke dalam jenis produk kerajinan yang biasa dibuat dari sisa-sisa kain dari industri pakaian dan penjahit rumahan yang tidak terpakai. Selain menarik dari segi tampilan tas dari kain perca ini umumnya juga menawarkan banyak keunggulan tersendiri lho.

  • Tas dari kain perca selalu memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri.
  • Tas dari kain perca dapat dipakai untuk menyimpan barang ataupun aksesoris fashion.
  • Tas dari kain perca termasuk ke dalam produk kerajinan yang bernilai seni jadi memiliki nilai jual yang tinggi.

Sebagai pelengkap gaya penampilan wanita yang unik dan menarik tas kain perca sendiri secara umum dapat dijumpai dalam berbagai macam model yang cukup beragam. Salah satu yang cukup populer yakni berupa tas kain perca model tote bag yang memiliki ciri khas terbuka di bagian atasnya.

Tas Kain Perca

Sumber : https://www.throwmedown.co.uk/

Kreasi Tote Bag Dari Kain Perca

Tertarik untuk membuat kreasi tote bag sendiri dengan memanfaatkan kain perca sebagai bahan utamanya tapi masih bingung harus mulai dari mana?. Untuk membuat tote bag kain perca pertama-tama siapkan sejumlah alat dan bahan yang terdiri dari:

  • Kain perca (bisa berupa kain perca yang bermotif ataupun polos).
  • Mesin jahit, jarum jahit dan benang jahit untuk menyatukan potongan-potongan kain perca.
  • Mesin obras untuk merapikan tepi kain.
  • Hiasan tas kain perca (bisa apa saja misalnya renda dan pita).

Selesai menyiapkan alat dan bahan seperti yang sudah disebutkan di atas sekarang anda bisa menjahit tas kain perca mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Membuat Pola Tas Pada Kertas

Buat pola tas di atas sebuah kertas sesuai desain yang sudah anda rencanakan. Sebagai referensi dalam pembuatan tote bag anda bisa mencoba beberapa ukuran berikut.

  • Pilih ukuran 30 x 35 cm jika anda ingin mendapatkan tote bag yang sangat kecil.
  • Pilih ukuran 35 x 40 cm jika anda ingin mendapatkan tote bag yang sedang.
  • Pilih ukuran 60 x 50 cm jika anda ingin mendapatkan tote bag lumayan besar.

2. Memotong dan Menyambung Kain Perca

Potong kain perca sesuai kebutuhan kemudian satukan dengan cara dijahit. Untuk membuat kerajinan kain perca sendiri terdapat berbagai macam variasi teknik jahit yang dapat digunakan. Beberapa teknik jahit yang dimaksud antara lain berupa:

  • Cara Acak (Tak Beraturan)

Jahit perca cara acak (tak beraturan) dilakukan dengan menggabungkan potongan kain dalam bentuk dan ukuran yang tidak sama sesuai dengan desain.

  • Cara Jiplakan Pola (Template)

Jahit perca teknik jiplakan pola dilakukan dengan menggabungkan potongan kain yang dipola terlebih dahulu selanjutnya dijahit sesuai dengan rencana.

  • Cara Tumpang Tindih (Overlapping)

Jahit perca teknik tumpang tindih dilakukan dengan menggabungkan potongan kain yang di pola terlebih dahulu, kemudian diletakkan pada bagian tengah kain dan dijahit bagian tepinya. Pola tersebut selanjutnya ditindih dengan pola berikutnya dengan cara dijahit dari arah ke bagian tepi secara keseluruhan.

  • Cara Pola Geometris

Teknik jahit perca geometris dilakukan untuk menggabungkan guntingan kain yang dipotong dalam bentuk geometris (segitiga, segiempat, segilima dan bentuk-bentuk lainnya) yang terukur sesuai dengan rancangan desain.

  • Cara Jahit Jelujur

Jahit jelujur biasanya digunakan untuk menggabungkan potongan kain perca sekaligus memberi kesan keindahan pada produk jahitan. Jahit jelujur dapat diterapkan pada teknik acak, teknik template, teknik overlapping, maupun teknik pola geometris.

3. Memotong Bahan Kain Sesuai Pola

Setelah kain perca disatukan menjadi sebuah lembaran kain yang lebar, gunting kain mengikuti pola tas yang sebelumnya sudah anda persiapkan.

  • Potong dua lembar kain perca dengan ukuran tertentu sesuai kebutuhan.
  • Jangan lupa juga tambahkan kampuh diluar batas jahitan.

4. Menjahit Kantung Tote Bag

Buat kantung tote bag dengan cara menjahit dua buah potongan kain persegi empat menjadi satu.

  • Jahit bagian sisi kiri, kanan dan bawah bahan kain dengan mesin jahit hingga menyisakan celah yang terbuka di bagian atasnya.
  • Obras sepanjang tepi kain agar seratnya tidak mudah terurai kemudian balikkan kantung tote bag.

5. Menjahit Kain Furing

Potong kain furing sesuai dengan kebutuhan kemudian jahit dan pasangkan pada bagian dalam kantung tote bag.

  • Samakan bentuk dan ukuran furing dengan kantung utama tote bag.
  • Posisi bagian buruk keduanya saling berhadapan kemudian jahit bagian atasnya dengan mesin jahit.
  • Untuk merapikan bagian bukaan tote bag lipat ujung kainnya kearah dalam dan tindas dengan mesin jahit.

6. Membuat Tali Tote Bag

Buat tali tote bag dengan menggunakan sisa-sisa kain perca yang lebih panjang, misalnya saja dalam ukuran 6 x 50 cm. Lipat sisi-sisi luarnya sehinggga tiras-tiras kain ada di bagian dalam, kemudian tindas sepanjang tepi kainnya dengan mesin jahit.

7. Memasang Tali Tote Bag

Pasangkan tali tote bag pada bagian bukaan tas lalu jahit tali tersebut secara bersamaan dengan bagian utama tote bag. Untuk menjamin kekuatan sambungan tali dan kantung tote bag anda bisa membuat pola jahitan berbentuk kotak yang dilengkapi dengan jahitan diagonal di dalamnya.

Tas Kain Perca

Sumber : https://www.throwmedown.co.uk/

Menemukan sedikit kesulitan ketika membuat jahitan diagonal yang rapi sebagai penguat tali tas?. Untuk memudahkan anda dalam menjahit tali tas, simak kembali pembahasan mengenai cara Mengubah Arah Menjahit pada artikel Fitinline terdahulu.

8. Penyelesaian Akhir

Sebagai penyelesaian akhir tambahkan pula hiasan untuk mempercantik tampilan tote bag kain perca yang anda buat. Hiasan yang dimaksud bisa berupa bordir, sulaman, pita, renda atau aplikasi lain.

Tas Kain Perca

Sumber : https://www.throwmedown.co.uk/

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai cara mudah membuat kreasi tote bag dari bahan kain perca mulai dari proses desain hingga cara menjahitnya yang dapat kami bagikan untuk anda. Selamat mencobanya di rumah sahabat Fitinline.

Kalau sahabat Fitinline ingin membuat kreasi tas kain perca dengan model lain seperti drawstring bag, jangan lewatkan tutorial tentang Cara Membuat Tas Serut Dari Kain Perca.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.