Article

Homepage Article Fashion Design Tertarik Untuk Memakai Kebaya…

Tertarik Untuk Memakai Kebaya Seperti Febby Rastanty? Cari Tahu Yuk Beberapa Pakem Kebaya Wanita

Biasa tampil gaul dan trendy dengan busana kekinian, Febby Rastanty ternyata juga bisa tampil anggun dan modis lho saat memakai pakaian tradisional kebaya. Terbukti dalam foto yang diunggah di Instagram pribadinya beberapa waktu lalu Febby Rastanti terlihat begitu cantik dalam balutan kebaya berwarna biru.

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : https://www.instagram.com/febbyrastanty/

Dengan menggabungkan konsep modern dan tradisional Febby Rastanty berhasil memadukan kebaya berbahan lace yang memiliki potongan modern dengan kain jarik yang bernuansa sama dengan warna kebaya. Gaya busananya pun semakin fashionable berkat bracelet clutch dan sepasang sepatu mules. 

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : https://www.instagram.com/febbyrastanty/

Berbicara mengenai model kebaya yang dikenakan oleh Febby Rastanty, lantas apakah kebaya yang berkembang dari jaman dulu sampai sekarang modelnya juga sama?. Perlu digaris bawahi bahwa model kebaya yang berkembang saat ini sebagian besar berbeda dengan kebaya jaman dulu. 

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : http://terserahanda.com/

Jika anda pernah membandingkan kebaya jaman dulu dan sekarang pasti anda akan menemukan fakta bahwa kebaya modern yang ada saat ini kebanyakan sudah mengalami modifikasi bentuk dan detail sehingga desainnnya tampak jauh berbeda dengan kebaya terdahulu yang cenderung bertema klasik. 

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : http://www.arinamabruroh.com/

Kebaya asli Indonesia pada dasarnya memiliki pakemnya tersendiri. Untuk mengingatkan kembali pakem kebaya wanita yang harus diperhatikan dalam mendesain busana khususnya kebaya berikut kami rangkum beberapa pakem kebaya asli Indonesia dari buku Mien R Uno yang bertajuk Kebayaku.

  1. Memiliki belahan penutup (opening) dibagian depan. Kebaya model ini adalah jenis kebaya buka depan dan popular dengan sebutan kebaya pendek dan kebaya panjang.
  2. Memiliki belahan penutup (opening) dibagian belakang. Kebaya model ini adalah jenis kebaya buka belakang dan dikenal dengan nama baju kurung.
  3. Kebaya buka depan dapat menggunakan bahan tambahan berupa bef yang disebut kutubaru.
  4. Mengaplikasikan fastening berupa kancing atau peniti yang juga berfungsi seebagai aksesori.
  5. Variasi panjang kebaya buka depan adalah mulai dari pinggul, utamanya menutup bokong atau sejajar dengan panjang lengan, sampai dibawah lutut.
  6. Variasi panjang kebaya buka belakang biasanya mencapai lutut.
  7. Bagian bawah juga dapat divariasikan menjadi berpotongan lurus atau lancip.

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : http://www.gebeet.com/

Demikian pembahasan singkat mengenai beberapa pakem kebaya wanita Indonesia. Untuk anda yang ingin terjun dalam dunia kebaya sebenarnya sah-sah saja melakukan modikasi selama bisa mengikuti aturan dan pakem kebaya wanita.

Misalnya saja anda ingin membuat kebaya modern yang dikhususkan untuk wanita yang berhijab. Anda boleh saja mendesain kebaya modern yang dibuat lebih loose alias tidak body fit. Sementara untuk menutupi area leher kebaya yang cenderung terbuka anda tinggal menambahkan manset sebagai dalamannya.

Pakem Kebaya Wanita

Sumber : https://idemodelkebayamodern.com/

Mau tahu lebih banyak lagi tentang segala hal yang berhubungan dengan kebaya?. Sahabat Fitinline bisa mendownload E-Book kami Di Sini.

E-Book Kebaya

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.