Article

Homepage Article Kain Tampil Lebih Anggun Dengan…

Tampil Lebih Anggun Dengan Tunik Kekinian Berbahan Kain Wolvis

Mau tampil lebih anggun dengan menggunakan tunik namun masih bingung menentukan bahan yang bagus untuk membuatnya?. Kalau sahabat Fitinline ingin mendapatkan tunik yang berserat rapat dan halus, tebal namun ringan, tidak mudah kusut, tidak transparan, tidak licin dan adem, maka anda bisa memilih tunik kekinian yang dibuat dari kain wolvis.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Tunik

Tunik dapat dikategorikan ke dalam jenis busana berpotongan longgar yang menutupi dada, bahu serta bagian punggung dan panjangnya bisa sampai menutupi lutut hingga pertengahan betis. Tidak seperti gamis yang istilah bahasanya berasal dari Arab, kata tunik justru berasal dari serapan kata bahasa Inggris yakni berupa “tunic”.

Baju Tunik Modern

Sumber : https://www.lazada.co.id/

Berbicara mengenai tunik, jadi busana yang didesain sebagai pelengkap gaya berhijab ini pada prinsipnya dapat dibuat dari berbagai jenis bahan kain yang berbeda. Tidak hanya terbatas pada kain katun atau kain linen saja, tapi bisa juga menggunakan kain wolvis yang menawarkan banyak keunggulan sebagai bahan utamanya.

Kain Wolvis Untuk Tunik

Kain wolvis yang biasa disebut juga dengan nama woolpeach atau kain Arab sendiri sebenarnya termasuk ke dalam jenis bahan kain berserat halus dan rapat. Bahan ini umumnya dibuat dari campuran serat alam maupun serat sintetis bahkan ada juga yang didapat dari campuran keduanya.

Kain Wolvis

Sumber :  https://fitinline.com/

Sama halnya dengan bahan lain yang biasa dipakai untuk membuat baju tunik modern, kain wolvis pada prinsipnya juga memiliki ciri khas tersendiri. Beberapa ciri paling khas dari kain wolvis yang perlu anda ketahui diantaranya:

  • Kain wolvis bahannya cukup halus dan juga lentur.
  • Kain wolvis tidak transparan dan tidak menerawang.
  • Kain wolvis memiliki tampilan yang terkesan jatuh karena bahannya sangatlah ringan.
  • Kain wolvis tidak mudah kusut dan sangat mudah untuk dirapikan.
  • Kain wolvis bisa memberikan sensasi adem dan tidak panas ketika digunakan untuk pakaian.
  • Permukaan kain wolvis tidak terlalu licin namun terbilang cukup lembut.
  • Kain wolvis sangat mudah untuk disetrika meski tidak terlalu tahan jika terkena panas yang cukup tinggi.

Kelebihan Tunik Bahan Wolvis

Dengan memanfaatkan kain wolvis sebagai bahan utamanya, tunik kekinian yang dibuat dari kain wolvis jelas memiliki banyak keunggulan bila dibandingkan dengan tunik lainnya. Beberapa kelebihan dari tunik bahan wolvis yang juga menjadi alasan mengapa anda harus memilihnya sebagai pelengkap gaya penampilan yaitu:

1. Bahannya Halus dan Lembut

Ciri khas pertama yang juga menjadi kelebihan tunik bahan wolvis yaitu teksturnya cukup halus dan juga lembut saat bersentuhan dengan kulit. Dengan sifat yang dimilikinya maka siapa saja yang mengenakan tunik berbahan wolvis pasti akan merasa sangat nyaman.

Baju Tunik Modern

Sumber : https://www.tokopedia.com/

2. Kuat dan Tidak Mudah Rusak

Kelebihan lain yang ditawarkan baju tunik modern berbahan wolvis yakni bahannya tergolong kuat dan tidak mudah rusak karena memiliki serat kain yang sangat rapat.

3. Kainnya Terkesan Jatuh

Tunik kekinian berbahan wolvis memiliki tampilan yang terkesan jatuh karena bahannya sendiri sangat ringan. Sekalipun efeknya tampak jatuh tapi bahan ini tidak sampai memperlihatkan bentuk tubuh.

Baju Tunik Modern

Sumber : https://www.lazada.co.id/

4. Tidak Mudah Kusut

Tunik kekinian berbahan wolvis terkenal tidak mudah kusut dan seantiasa tampak rapi. Karena memiliki bahan yang tidak mudah kusut maka tunik bahan wolvis sangat mudah untuk dirawat.

5. Bahannya Tidak Transparan

Tunik berbahan wolvis memiliki ketebalan yang pas jadi bahannya tidak transparan dan tidak menerawang. Penggunaan furing pada tunik inipun tidak wajib tapi kalau mau aman sebaiknya tetap memakai furing.

Baju Tunik Modern

Sumber : https://www.bukalapak.com/

6. Pilihan Warnanya Banyak

Baju tunik modern berbahan wolvis hadir dalam beraneka ragam jenis warna yang berbeda, sehingga dapat dipilih secara bebas sesuai kebutuhan pemakainya.

7. Warnanya Tidak Mudah Pudar

Selain hadir dalam berbagai pilihan warna, kualitas warna yang ada tunik wolvis pun juga tidak mudah pudar meski sering dicuci dan digunakan berulang kali.

8. Cocok Untuk Iklim Indonesia

Tunik kekinian berbahan wolvis sangat cocok digunakan di wilayah yang beriklim tropis seperti Indonesia karena bahannya sangatlah adem dan tidak panas.

Baju Tunik Modern

Sumber : https://www.lazada.co.id/

9. Perawatannya Cukup Mudah

Tunik yang dibuat dari kain wolvis perawatannya sangatlah mudah. Untuk mempertahankan kualitas tunik anda hanya perlu mencucinya seperti baju biasa dan menjemurnya di tempat yang berangin.

10. Harganya Cukup Terjangkau

Diantara sekian banyak kelebihan yang ditawarkan tunik bahan wolvis alasan inilah yang membuat tunik berbahan wolvis banyak disukai oleh para wanita. Dengan membeli tunik yang harganya terjangkau maka anda tidak perlu khawatir uang tabungan anda akan terkuras habis.

Untuk pilihan modelnya tunik inipun dapat dijumpai dalam berbagai macam variasi model yang cukup beragam. Beberapa contoh baju tunik modern yang cukup populer antara lain berupa:

  • Simple tunik yang memiliki potongan sederhana dan tidak terlalu banyak detail.
  • Tunik ala peplum yang memiliki efek lebih mengembang dan penuh pada bagian bawahnya.
  • Tunik asimetris yang didesain dengan potongan menyamping atau menyerong sehingga secara keseluruhan tampilannya jadi tidak simetris.
  • Tunik dress yang memiliki bentuk seperti layaknya dress tetapi sebenarnya adalah tunik.
  • Tunik abaya yang diperoleh dari perpaduan antara tunik dan abaya sehingga saat dikenakan baju tunik modern ini sifatnya cenderung lebih fleksible.
  • Tunik ruffle yang dilengkapi dengan detail ruffle di beberapa bagian seperti misalnya bagian leher, ujung lengan dan bagian bawah baju.

Kekurangan Tunik Bahan Wolvis

Dibalik sejumlah kelebihan yang ditawarkannya, tunik yang dibuat dari kain wolvis sebenarnya juga tidak luput dari kekurangan. Salah satu diantaranya yakni tunik bahan wolvis cenderung sensitif terhadap panas jadi anda perlu berhati-hatilah saat menyetrikanya agar tidak hangus.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai sejumlah kelebihan yang juga menjadi alasan mengapa anda harus memiliki tunik bahan wolvis. Sesuai karakteristik bahannya yang berserat rapat dan halus, tebal namun ringan, tidak mudah kusut, tidak transparan, tidak licin dan adem, tunik bahan wolvis pastinya sangat nyaman dikenakan di daerah tropis seperti Indonesia.

Butuh bahan kain wolvis berkualitas dengan harga murah untuk membuat berbagai model baju tunik modern?. Sebagai referensi anda bisa melihat-lihat dulu koleksi Kain Wolvis / Woolpeach (NGR) kami Di Sini.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.