Article

Homepage Article Batik Skema Jalan Canting Cap…

Skema Jalan Canting Cap Pada Proses Pembuatan Batik

Membatik cap atau “ngecap” ialah pekerjaan membuat batik dengan cara mencapkan lilin malam yang telah dipanaskan ke atas permukaan kain. Untuk melekatkan malam pada proses pengecapan sendiri dibutuhkan sebuah alat khusus yang diberi nama canting cap. 

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : http://textileartscenter.com/

Teknik cap merupakan teknik membatik kedua yang paling populer dan paling banyak digunakan di negara Indonesia setelah teknik membatik tulis dengan cara manual. Dengan menggunakan canting cap tentu saja waktu yang diperlukan untuk membatik jadi lebih efisien dan praktis. 

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : http://batik-komar.com/

Canting cap yang biasa digunakan untuk membuat batik umumnya terbuat dari plat tembaga yang disusun sedemikian rupa hingga membentuk sebuah motif batik. Canting cap ini dilengkapi pula dengan tangkai cap (garan) untuk pegangan pada waktu mencap.

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : https://peserta2013.wordpress.com/

Selain dibuat dari bahan tembaga, sekarang ada juga lho jenis canting cap yang dibuat dari bahan kertas. Inovasi Produk Canting Cap Kertas ini konon pertama kali diperkenalkan oleh Nurrohmad warga Sewon, Bantul, Yogyakarta.

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : http://www.tigapilarnews.com/

Bergantung pada motif dan bentuk capnya terdapat beberapa cara menyusun canting pada permukaan kain, prosedur ini biasa disebut dengan skema jalan canting cap. Beberapa lampah (jalannya pencapan) yang dimaksud antara lain berupa:

  • Tubruk, jalannya cap bergeser satu langkah ke kanan dan satu langkah ke depan.
  • Ondo ende, jalannya cap bergeser setengah langkah ke kanan kemudian bergeser satu langkah ke depan atau bergeser satu langkah ke kanan kemudian setengah langkah ke depan.
  • Parang (miring), jalannya cap menurut arah garis miring satu langkah ke kiri depan (miring) dan satu langkah ke kanan (horizontal).
  • Mubeng (berputar), jalannya cap berputar seperempat lingkaran dengan salah satu sudut sebagai titik pusat.
  • Jalan sama, dua canting cap dijalankan secara bersamaan hingga membentuk satu raport motif. Sistem ini biasa disebut juga dengan sistem “mlampah sareng” atau jalan bersama.

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : https://salamov-rijadic.blogspot.co.id/

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : http://www.kain-baju.com/

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : http://www.medanbisnisdaily.com/

Apapun skema yang dipilih dalam proses pembuatan batik cap, hal terpenting yang harus diingat adalah pastikan lilin batik cap yang akan digunakan sudah dipanaskan sesuai dengan kebutuhan agar hasil pencapan yang didapat bisa lebih baik dan maksimal.

Skema Jalan Canting Cap

Sumber : https://bp-guide.id/

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.