Article

Homepage Article Kain Ragam Pelapis (Coating)…

Ragam Pelapis (Coating) Yang Mampu Membuat Kain Jadi Waterproof

Tahu istilah waterproof?. Waterproof sebenarnya merupakan suatu istilah yang biasa dipakai untuk menggambarkan sifat objek yang bersifat menolak air. Dalam dunia garment sendiri sifat waterproof ini banyak diaplikasikan pada berbagai produk pelengkap kebutuhan pokok, mulai dari jaket, ransel, tenda, jas hujan dan sepatu.

Jenis Coating Waterproof

Sumber : https://cyclingtips.com/

Secara fungsional kain waterproof harus mampu menjadi pelindung sekaligus penahan air agar benda yang dilindunginya tidak basah. Seperti pada jaket misalnya, selain membuat tubuh jadi hangat kain waterproof biasanya juga bisa menahan air pada saat hujan dan mampu melindungi tubuh dari terpaan angin (windproof). 

Jenis Coating Waterproof

Sumber : http://backpackingmastery.com/

Jaket yang bersifat waterproof pasti windproof namun jaket yang bersifat windproof kebanyakan belum tentu waterproof. Untuk menjamin kenyamanan pemakainya, jaket waterproof biasanya dilapisi juga dengan cairan yang bisa membuat pori-pori pada saat terjadi penguapan atau istilahnya kain itu bisa bernafas (breathable). 

Jenis Coating Waterproof

Sumber : https://dcshoes.com/

Berbicara mengenai kain waterproof lantas kira-kira apa ya yang membuat suatu bahan bisa bersifat waterproof?. Supaya anda tidak penasaran simak dulu yuk pembahasan tentang ragam pelapis (coating) yang mampu membuat kain bisa jadi waterproof.

Neoprene Coated

Neoprene coated yang dikenal juga dengan nama lain “rubber coating” merupakan jenis coating kain waterproof yang menggunakan cairan karet. Cairan karet yang akan melapisi bagian dalam kain ini mempunyai daya kedap air yang sangat tinggi dan kuat namun menjadikan kain bertambah berat.

Polyurethane Coated

Biasa dikenal dengan P.U coating, kain yang dilapisi cairan kimia polyurethane umumnya akan berubah sifat menjadi waterproof dan windproof, tapi tidak breathable. Kain yang diberi P.U coating lebih ringan. Cocok dijadikan rain coat tapi hanya sebatas menghadapi hujan ringan.

E.X.E.A.T

Coating E.X.E.A.T terbuat dari bahan cairan kimia hydrophilic. Peleburan yang berulang-ulang dengan cairan ini akan menghasilkan kain yang bersifat waterproof dan breathable sekaligus.

Hydro-Dry

Hampir sama dengan E.X.E.A.T coating hydro-dry umumnya juga menggunakan cairan kimia untuk mengubah kain menjadi waterproof dan breathable. Berdasarkan berat kainnya hydro-dry terbagi dalam 3 kategori pemakaian, yaitu :

  • Terrain pada bahan Nylon Polyamide, baik yang Ripstop maupun anyaman biasa.
  • Endura pada bahan yang mengandung 100% Tactel Microfibre yang sangat kuat dan tahan sobek tanpa batas tertentu.
  • Momentum pada bahan Polyester. Coating ini menawarkan keunggulan yang luar biasa, seperti praktis dalam pengepakan, tidak berisik dan sangat kuat.

Lowealpine Triple Point Ceramic

Diperoleh dari penggabungan polyurethane coating dengan jutaan partikel keramik, coating ini dapat dijadikan benteng penghalang bagi pori-pori kain. Triple point ceramic sifatnya mengikat pada setiap anyaman benang secara langsung, sehingga lapisan tersebut tidak cepat rusak atau luntur.

Gore-Tex

Dengan mengandalkan Poly Tetra Fluro Ethylene (PTFE) gore-tex tetap menjadi nomor satu di dunia dalam menangani masalah kain waterproof dan breathable. Tapi karena lapisan PTFE pada Gore-tex sangat tipis dan lembut, maka dibutuhkan lagi lapisan pelindung (layer) supaya tidak mudah rusak dan menambah kuat terhadap gesekan.

Berdasarkan hal tersebut gore-tex membaginya dalam dua kategori yakni berupa 3-Ply Garment dan 2-Ply Garment.
1. 3-Ply Garment
Komposisi 3-Ply garment menghasilkan kain yang terdiri dari bahan dasar dilapis dengan PTFE, kemudian dilapis lagi dengan Nylon yang lembut.
2.  2-Ply Garment
Proses pembuatan lapisan pertama dan kedua (kain dasar+PTFE) kurang lebih sama seperti 3-Ply Garment, tapi pada kain jenis ini tidak diberi lagi Nylon yang lembut.

2-Ply Garment biasanya dipakai pada jaket-jaket ice skating atau jaket lari lintas alam, sedangkan 3-Ply Garment lebih cocok untuk kegiatan penjelajahan di padang es Antartika maupun pendakian gunung di atas 8.000 meter.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.