Article

Homepage Article Fashion Design Pinafore Dress : Dress Tanpa…

Pinafore Dress : Dress Tanpa Lengan Yang Terinspirasi Dari Overall

Pinafore dress merupakan sebuah gaun tanpa lengan yang diperoleh dari modifikasi overall dress. Meski awalnya kerap dikaitkan dengan busana ala Western school girl atau apron ala French maid, namun kini pinafore drees telah bertransformasi menjadi salah satu item fashion yang sangat populer dan digemari oleh banyak orang. Tidak hanya anak-anak, namun juga remaja bahkan orang dewasa. 

Pinafore Dress

Sumber : http://lookbook.nu/

Sepanjang era 50-an, pinafore dress yang elegan sering dijual melalui toko-toko nursery yang populer di kalangan ibu hamil. Seiring berjalannya waktu, pinafore dress kemudian mulai diciptakan dari kain linen atau kain katun berwarna cerah dengan ukuran panjang hingga pertengahan paha, sebagai busana bermain untuk anak-anak saat berada di taman.

Pinafore Dress

Sumber : http://lookbook.nu/

Layaknya overalls, pinafore dress yang didesain untuk orang dewasa juga bisa dipadu padankan dengan berbagai macam item desain fashion lainnya. Untuk memberikan tampilan yang terkesan casual sahabat Fitinline bisa mengenakan pinafore dress dari bahan denim yang kombinasikan dengan t-shirt dan ankle boots, serta aksesoris-aksesoris yang serasi. 

Pinafore Dress

Sumber : http://www.chictopia.com/

Dengan kombinasi yang tepat, sahabat Fitinline juga bisa tampil lebih muda dan fun layaknya anak sekolah ketika mengenakan pinafore dress yang dipasangkan dengan kemeja berpotongan pas. Untuk menambahkan kesan aktif tambahkan pula sneakers berwarna senada.

Pinafore Dress

Sumber : http://dearestdeer.net/

Pinafore dress berbahan tebal yang dipadu padankan dengan turtle neck top berlengan panjang juga dapat digunakan sebagai pakaian penghangat tubuh. Untuk memaksimalkan penampilan tambahkan pula thigh-high boots sebagai alas kakinya.

Pinafore Dress

Sumber : https://poppyj94.wordpress.com/

Selain didesain sebagai pelengkap gaya casual, pinafore dress yang dikombinasikan dengan blouse cantik berlengan longgar akan terlihat sangat serasi dan anggun saat dikenakan dalam kesempatan formal. 

Pinafore Dress

Sumber : http://lookbook.nu/

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.