Article

Homepage Article Cara Menjahit Peralatan Esensial Jahit…

Peralatan Esensial Jahit Menjahit (Bagian 3)

Hi Sis, sambung lagi ... peralatan esensial terakhir yang harus kamu punya adalah Setrika dan alat bantu setrika.

9) Setrika uap

Setrika uap dan pressing equipment dalam proses jahit-menjahit berguna untuk mematikan jahitan sehingga diperoleh hasil jahitan yang sempurna dan profesional. Bila tidak ada setrika uap bisa juga melapisi permukaan yang telah dijahit dengan kain yang lembab.

setrika

10) Alat Bantu Setrika

alat bantu setrika 

Ingin memiliki alat bantu setrika ini? Klik Disini untuk mendapatkannya.

Alat bantu seterika terdiri dari:

  • Tailor’s ham: Bantalan untuk menyetrika area kurva seperti: kupnat/darts, jahitan-jahitan melengkung, lingkaran krah dan kepala lengan baju/caps.
  • Seam Roll: bantalan untuk menyeterika semua jahitan kampuh yang terbuka. Ini sangat diperlukan untuk menyeterika jahitan pada lengan baju yang sudah sempurna.
  • Kombinasi Point Presser dan Wooden Clapper: untuk menyeterika bukaan jahitan/ kampuh jahit pada lapel/ kelepak, krah dan saku. Balok kayu penyangga dipergunakan untuk meratakan/ memampat jahitan, lipatan, kerutan serta pinggiran yang masuk/ melipat seperti: krah dan lapisan-lapisan. Balok kayu mempercepat hilangnya uap seterika.
  • Sleeve board: menyeterika detil-detil kecil serta bukaan-bukaan sempit seperti menyempurnakan keliman lengan baju.

Ingin belajar membuat pola baju? Klik Disini untuk men-download polanya.

Nah, lengkap deh ...

Tags: jahit baju, jahit baju batik, jahit baju online, buat baju, konveksi baju, butik baju batik, butik online, butik baju online, butik baju wanita, kursus jahit, pola busana, pola pakaian

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.