Article

Homepage Article Cara Menjahit Penyelesaian Tepi Busana:…

Penyelesaian Tepi Busana: Kampuh Perancis dan Kampuh Sarung

Kampuh merupakan kelebihan jahitan atau tambahan jahitan untuk menghubungkan dua bagian dari busana yang dijahit. Kali ini kita akan bahas mengenai kampuh perancis dan kampuh sarung.

Kampuh perancis termasuk jenis kampuh tutup yaitu kampuh yang memiliki kelebihan jahitan dari dua bagian yang tidak terbuka tetapi menjadi satu. Kampuh Perancis adalah kampuh yang dipakai bolak-balik, kampuh ini pada bagian baik buruknya terdapat dua jalur setikan.

Kampuh Perancis

Kampuh Perancis

Sumber: http://biebahuachim.wordpress.com

Ingin belajar menjahit? Klik Disini untuk melihat video tutorial menjahit.

Kampuh perancis merupakan kampuh yang hanya terdiri dari satu jahitan yang didapatkan dengan cara menyatukan dua lembar kain. Kain bagian baik berhadapan sesama baik, tetapi tidak sama lebar atau pinggirnya, lipatkan pinggir kain yang satu (kain yang lebih lebar) dengan kain yang lain, lalu jahit tiras dengan lebar 0,6 mm. Kampuh perancis ini cocok dipakai untuk menjahit bahan yang tipis.

Kampuh Perancis

Kampuh Perancis

Sumber: http://craftbymood.com

Kampuh Perancis

Sumber: Foto Koleksi Pribadi

Ingin belajar membuat pola baju? Klik Disini untuk men-download polanya.

Kampuh sarung, kampuh yang tampak di kedua sisinya. Cara melakukan setikan kampuh sarung adalah pinggiran (a) dan (b) sama-sama besar, kampuh semula 1cm lalu keduanya dikumpul berpadu, tiras dilipat dengan posisi saling berhadapan dan dapat dibantu dengan jelujuran. Tirasnya sama-sama dilipat menjadi 0,5cm lalu dijahit pinggirannya dari bagian buruk. Kegunaan dari kampuh sarung ini adalah untuk menjahit kain sarung pelekat (kain sarung bercorak atau kotak-kotak) ketika menjahit corak atau kotaknya harus sama juga untuk menjahit kemeja, jas dan jaket.

Kampuh Sarung

Kampuh Sarung

Sumber: http://likaya2.wordpress.com

Kampuh Sarung

Sumber: Foto Koleksi Pribadi

Kampuh Sarung

Sumber: Foto Koleksi Pribadi

Simak terus artikel dari kami ya Sahabat Fitinline, anda bisa mencoba belajar menjahit dan mempraktekkannya di rumah. Artikel selanjutnya kita masih bahas mengenai jenis kampuh yang lainnya. Selamat menjahit dan semoga bermanfaat.

Tags: jahit bajujahit baju batikjahit baju onlinebuat bajukonveksi bajubutik baju batikbutik onlinebutik baju onlinebutik baju wanitakursus jahitpola busanapola pakaian

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.