Benarkan nilai Oz denim itu memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap efek fading yang nantinya akan dihasilkan pada produk jeans?. Sebelum membahas lebih jauh mengenai hal tersebut, anda juga harus tahu definisi dari Oz dan fading itu seperti apa.
Sumber : http://www.notey.com/
Oz Denim
Oz merupakan ukuran ketebalan denim. Angka-angka yang tertera di depan Oz menunjukkan berat satu yar/yard kain yang digunakan. Semakin besar angka Oz dari suatu denim maka makin tebal dan keras juga bahan denim tersebut.
Sumber : http://global.rakuten.com/
Fading
Fading dapat didefinisikan sebagai proses perubahan alami warna denim atau jeans yang terjadi pada titik-titik tertentu baik karena lipatan atau faktor lainnya. Efek perubahan warna yang cukup populer diantaranya berupa whiskers, honeycombs, dan ropping effect.
Sumber : http://www.notey.com/
Untuk mengetahui hubungan Oz denim dengan efek fading yang dihasilkan mari kita lihat penjelasan berikut:
- Oz = ounce/yard = patokan ketebalan bahan denim.
- Semakin besar nilai Oz suatu denim maka semakin tebal pula karakteristik bahannya.
- Semakin tebal karakteristik bahan denim secara otomatis semakin banyak bahan pewarna yang bisa diserap olah bahan denim tersebut.
- Semakin banyak zat pewarna yang diserap oleh bahan denim maka semakin deep warna yang bisa dihasilkan.
- Semakin deep warna yang dihasilkan pada bahan denim maka semakin kontras efek fading yang nantinya akan ditampilkan pada produk jeans.
Sumber : http://thehoneycombers.com/
Sudah jelas bukan jika nilai Oz suatu denim itu memang memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap perubahan efek fading pada celana jeans. Dari penjelasan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa semakin tinggi nilai Oz denimnya maka efek fading yang dihasilkan juga akan semakin kontras.
Sumber : https://www.pinterest.com/
Semoga bermanfaat.
Mencari bahan kain denim berkualitas dengan harga murah?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain denim kami Di Sini.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.