Article

Homepage Article Pakaian Adat Pakaian Adat Masyarakat…

Pakaian Adat Masyarakat Bumi Rafflesia

Selain dikenal dengan kekayaan alamnya, Indonesia juga dikenal dengan keberagaman budaya, salah satunya terdapat di propinsi Bengkulu. Provinsi yang beribukota di Bengkulu ini merupakan kota pesisir yang dikenal dunia sebagai The Land of Rafflesia atau Bumi Rafflesia. Ditinjau dari letak geografisnya propinsi Bengkulu terletak disebelah barat pegunungan Bukit Barisan dan memanjang dari perbatasan Provinsi Sumatera Barat sampai ke perbatasan Provinsi Lampung. Mayoritas penduduk Bengkulu berbudaya Melayu dan memiliki kebiasaan yang hampir sama dengan masyarakat yang mendiami propinsi lain di Sumatera. Seperti kebanyakan daerah lain di Indonesia, Bengkulu juga dikenal memiliki ciri khas budaya, seperti pakaian adat, rumah adat, dan tarian tradisional.

Pakaian Adat Bengkulu

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://kundursmansev.blogspot.com/

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://pelaminan-bengkulu.blogspot.com/

Pakaian Adat Pria Bengkulu

Pakaian yang dikenakan oleh kaum pria dalam adat Bengkulu terdiri atas jas, sarung, celana panjang, alas kaki yang dilengkapi dengan tutup kepala dan sebuah keris. Jas yang digunakan dalam adat Bengkulu biasanya berwarna gelap seperti hitam atau biru tua dan berasal dari kain bermutu tinggi seperti wol atau sejenisnya. Demikian pula untuk celananya terbuat dari bahan dan warna yang sama.

Pakaian Adat Bengkulu

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://arifuddinali.blogspot.com/

Selain itu bisa juga mengenakan pakaian sejenis jas tertutup dari bahan beludru hitam, merah tua atau biru tua yang bertaburkan corak-corak sulaman atau lempeng-lempeng emas dan dipadukan dengan celana sebatas lutut serta kain songket yang dililitkan dibagian pinggang. Sebagai pelengkap busana dikenakankan pula perhiasan kalung bersusun serta mahkota dengan hiasan gunjai-gunjai, pemakaian alas kaki beludru dengan corak-corak keemasan, sebilah keris dan gelang emas di tangan kanan.

Pakaian Adat Bengkulu

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://pakaianadatbengkulu.blogspot.com/

Pakaian Adat Wanita Bengkulu

Sementara pakaian yang dikenakan oleh kaum wanita dalam adat Bengkulu berupa baju kurung berlengan panjang yang terbuat dari bahan beludru. Baju ini memiliki hiasan bertabur corak-corak serta sulaman emas berbentuk lempengan-lempengan bulat seperti uang logam. Bahan beludru yang digunakan untuk pembuatan baju kurung umumnya berwarna merah tua, biru tua, lembayung atau hitam. Pemakaian baju kurung dipadukan dengan sarung songket berhias benang emas atau perak yang terbuat dari bahan sutra.

Pakaian Adat Bengkulu

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://repindonesiaraya.blogspot.com/

Selain itu terdapat kelengkapan lain berupa mahkota keemasan yang disematkan pada sanggul kepala dan dipadukan dengan tusuk konde, serta anting-anting berukir dari emas. Anting berukir dari emas ini sebenarnya merupakan kepanjangan dari kembang goyang di kepala sehingga seolah-olah tampak menggantung disebelah daun telinga. Perhiasan lain yang dikenakan berupa kalung bersusun, ikat pinggang, serta gelang emas pada kedua pergelangan tangan. Ditambahkan pula pemakaian alas kaki berupa selop bersulam emas.

Pakaian Adat Bengkulu

Pakaian Adat Bengkulu

Sumber : http://pakaianadatbengkulu.blogspot.com/

Semoga bermanfaat.

Tags: jual bajujual baju batikjual baju onlinejual pakaian wanitajual pakaian onlinetoko baju batiktoko baju batik onlinetoko baju batik wanita dan priatoko baju onlinetoko baju wanitatoko busana onlinebeli baju batikbeli baju batik wanita dan priabeli baju onlinegambar baju batikdesain baju batikfashion batikfashion wanitafashion baju terbarufashion designfashion designerdesigner indonesia

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.