Article

Homepage Article Cara Menjahit Menggambar Pola Dasar Pakaian

Menggambar Pola Dasar Pakaian

Menemukan sedikit kesulitan saat anda hendak membuat pakaian dengan pola yang sedikit rumit?. Mulailah dengan mempelajari pola dasarnya terlebih dahulu. Pola dasar yang dimaksud yaitu berupa pola pakaian yang masih baku dan belum dirubah sesuai dengan model. 

Pola Dasar Pakaian

Sumber : https://angelakane.com/

Berdasarkan desain awalnya, pola dasar pakaian yang biasa digunakan sebagai acuan dalam membuat baju umumnya terbagi atas beberapa bagian, diantaranya pola dasar bagian atas, pola dasar bagian bawah, pola dasar lengan, serta pola badan bagian atas dan bawah.

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://wps.prenhall.com/

Pola Dasar Bagian Atas

Pola dasar pakaian bagian atas merupakan pola pakaian yang meliputi bagian bahu hingga ke bagian pinggang. Pola ini umumnya disebut juga sebagai pola badan bagian muka dan belakang.

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://en.inthemoodforcouture.com/

Pola Dasar Bagian Bawah

Pola dasar pakaian bagian bawah merupakan pola yang memang dibuat untuk bagian bawah tubuh, misal rok dan celana. Pola ini biasanya diukur mulai dari pinggang hingga ke lutut, namun ada juga yang diteruskan sampai ke mata kaki. Khusus untuk rok wanita, pola dasar yang digunakan terdiri dari pola dasar rok muka dan belakang.

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://www.burdastyle.com/

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://www.burdastyle.com/

Pola Dasar Lengan

Pola dasar lengan merupakan pola yang dibuat untuk membentuk bagian lengan, meliputi bagian lengan atas hingga siku untuk lengan pendek. Untuk lengan yang lebih panjang, ukuran lengannya dapat diteruskan hingga ke pergelangan tangan.

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://frillsandflares.blogspot.co.id/

Pola Badan Bagian Atas dan Bawah

Sedikit berbeda dengan pola dasar yang telah disebutkan sebelumnya, pola badan bagian atas dan bawah ini sebenarnya termasuk ke dalam jenis pola dasar yang biasa diaplikasikan dalam pembuatan baju terusan atau gaun.

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://www.burdastyle.com/

Karena bentuknya yang standar, maka pola dasar pakaian ini nantinya masih membutuhkan Pengembangan Pola Dasar Menjahit Baju agar dapat digunakan untuk membuat sebuah busana sesuai rancangan yang anda inginkan. 

Pola Dasar Pakaian

Sumber : http://sewwithsarah.com/

Semoga bermanfaat.

Tertarik untuk mempelajari cara membuat baju dengan pola yang sudah jadi?. Sahabat Fitinline juga bisa mendownload pola baju beserta panduan menyusun polanya Di Sini.

Pola Baju Siap Pakai

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.